Kerangka Pembelajaran Biologi Prinsip pengembangan perancangan pembelajaran

LISTRIK untuk SMP KEGIATAN PEMBELAJARAN : PENGEMBANGAN PERENCANAAN PEMBELAJARAN KELOMPOK KOMPETENSI I Modul Guru Pembelajar Mata Pelajaran Biologi SMA 17

a. Kerangka Pembelajaran Biologi

Sesuai dengan hakekat Kurikulum 2013, pembelajaran biologi meliputi pengetahuan, keterampilan, dan sikap serta kemampuan berpikir melalui interaksi langsung dengan sumber belajar yang dirancang melalui kegiatan pembelajaran dalam silabus dan RPP. Dalam kegiatan pembelajaran peserta didik melakukan kegiatan mengamati, menanya, mengumpulkan informasi, menalarmengasosiasi, dan mengkomunikasikan apa yang sudah ditemukan dalam kegiatan analisis. Proses pembelajaran harus menghasilkan pengetahuan dan keterampilan langsung atau yang disebut dengan instructional effect efek langsung. Pembelajaran ini berkenaan dengan pembelajaran yang menyangkut KD yang dikembangkan dari KI-3 dan KI-4. Keduanya dikembangkan secara bersamaan dalam suatu proses pembelajaran dan menjadi wahana untuk mengembangkan KD pada KI-1 dan KI-2. Dapat dikatakan bahwa pengembangan KD dari KI-1 dan KI-2 terjadi sebagai nurturant effect efek pendamping dari kegiatan pembelajaran menyangkut KD dari KI-3 dan KI-4. Mengacu pada hakekat, tujuan dan karakter materi biologi maka pembelajaran biologi semestinya dirancang dengan mengakomodasi prinsip-prinsip pembelajaran tersebut. Pengembangan perancangan pembelajaran mulai dari analisis kurikulum atau SKL, KI dan KD seperti yang telah dipelajari pada kegiatan pembelajaran sebelumnya. Untuk penyempurnaan pengetahuan Anda pada uraian berikutnya akan disajikan prinsip- prinsip pengembangan silabus dan RPP, bagaimana memadankan antara kompetensi dasar pengetahuan dan keterampilan, menentukan kompetensi dasar sikap yang sesuai dengan penerapan kompetensi dasar aspek pengetahuan dan bagaimana cara mengidentifikasi indikator pencapaian kompetensi aspek pengetahuan, keterampilan atau sikap sebagai bagian dari perancangan pembelajaran. PPPPTK IPA Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan - KEMDIKBUD KEGIATAN PEMBELAJARAN : PENGEMBANGAN PERANCANGAN PEMBELAJARAN KELOMPOK KOMPETENSI I 18

b. Perancangan Pembelajaran