BAB I MOTIF DAN FUNGSI

BAB I MOTIF DAN FUNGSI BISNIS
1.1 Pengertian bisnis
Taukah anda siapa orang yang terkaya di dunia? Orang yang terkaya di Indonesia?
Perusahaan terbesar di dunia? Ataupun perusahaan terbesar di Indonesia?
Bagaimanakah orang-orang tersebut bisa menjadi orang terkaya ataupun
perusahan terbesar baik yang di dunia maupun yang di Indonesia? Apakah yang
mereka kerjakan sehingga bisa mencapainya? Berbisniskah? Bisnis apa saja?
Apakah itu bisnis?
Semua pertanyaan tersebut diatas merupakan pembuka bagi buku ini, yang akan
membahas mengenai apakah itu bisnis, mengapa berbisnis itu penting dan lain
sebagainya.
Bisnis itu ada untuk memenuhi kebutuhan karena adanya permintaan akan barang
dan jasa yang dibutuhkan masyarakat, sehingga para pebisnis telah berhasil
memenuhi kebutuhan tersebut, akan memperoleh keuntungan. Selain itu, karena
bisnis juga membutuhkan sumber daya manusia, bisnis juga membuka lapangan
pekerjaan bagi masyarakat dimana bisnis tersebut beroperasi sehingga ikut
membantu mengatasi pengangguran. Oleh karena itu, bisnis memberikan
keuntungan tidak hanya untuk si pemilik bisnis tetapi juga untuk membantu
perekonomian masyarakat. Bisnis adalah Semua jenis aktivitas dan usaha untuk
mencari keuntungah dengan menyediakan barang dan jasa yang dibutuhkan bagi
sistem perekonomian.

1.2 Tujuan dari bisnis
Para pebisnis melakukan bisnis karena melihat adanya suatu peluang di dalam
masyarakat untuk menciptakan barang dan jasa yang mereka butuhkan sehingga
memberikan keuntungan bagi si pebisnis. Sehingga tujuan utama dalam melakukan
bisnis adalah laba. . Laba merupakan manfaat yang diharapkan pebisnis setelah
mereka menginvestasikan modal pada bisnisnya. Laba dapat didefenisikan selisih
positif antara satuan harga jual barang atau jasa dengan satuan biaya yang
dikeluarkan untuk menghasilkan barang dan jasa tersebut.
1.3 Sumber daya Ekonomi
Dalam rangka memenuhi kebutuhan masyarakat akan produk dan jasa, tentu saja
berkaitan erat dengan sumber daya yang digunakan untuk menghasilkan produk
dan jasa tersebut. Sumber daya ekonomi atau disebut juga faktor-faktor produksi
yang digunakan dalam berbisnis meliputi :





Sumber daya alam
Modal

sumber daya manusia
kewirausahaan

1.3.1 Sumber Daya Alam
Sumber daya alam adalah semua sumber daya yang tersedia dari alam yang dapat
dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhan manusia. Sumber daya alam ini tersebar
di seluruh dunia secara tidak merata. Ada negara yang memiliki sumber daya
mineral yang banyak, ada juga negara yang tidak memiliki sumber daya mineral.
Akan tetapi, Indonesia merupakan negara yang memiliki kekayaan sumber daya
alam yang luar biasa banyak. Sumber daya alam ini dapat dibedakan menjadi dua,
yaitu sumber daya alam yang dapat diperbaharui dan sumber daya alam yang tidak
dapat diperbaharui. Sumber daya alam yang dapat diperbaharui adalah sumber
daya yang akan terus ada karena adanya regenerasi selama sumber daya tersebut
tidak di eksploitasi secara berlebihan. Misalnya seperti tumbuh-tumbuhan dan
hewan.

Sistem sektor swasta
Sistem perekonomian yang memberikan imblan kepada bisnis atas kemampuan
mereka dalam mengindentifikasi dan melayani kebutuhan dan permintaan.
Pengusaha

Pengambil risiko di dalam sistem sektor swasta.
Persaingan
Pertempuran di antara bisnis untuk mendapatkan pengakuan konsumen
Internet

Jaringan komputer yang saling tersambung di seluruh dunia yang, dalam
keterbatasannya, memungkinkan semua orang yang memiliki akses ke PC atau
sarana komputasi lainnya mengirimkan dan menerima gambar data di mana pun
mereka berada.
Manajemen Relasi
Sekumpulan aktivitas yang mengembangkan dan mempertahankan ikatan yang
saling menguntungkan dan telah berjalan di antara suatu perusahaan dengan para
pelanggannya dan pihak-pihak lain.
Nilai
Persepsi konsumen terhadap keseimbangan antara sifat-sifat positif suatu barang
atau jasa dengan harganya.
Produktivitas
Hubungan antara jumlah unit yang diproduksi dan jumlah manusia dan input
produksi lainnya yang dibutuhkan untuk memproduksi unit tersebut.


Istilah-istilah Bisnis yang Perlu Anda Ketahui


Business (bisnis)



Factors or production (Faktor-faktor produksi)



Internet



Customer satisfaction (kepuasan konsumen)



Profit (laba)




Relationship management ( manajemen relasi)



Brand (merek)



Value (nilai)



Entrepreneur (pengusaha)



Competition (persaingan)




Productivity (produktivitas)



Private enterprise system (sistem sektor swasta)