B. Perumusan Masalah
Berdasarkan  uraian  tersebut,  maka  timbul  beberapa  pokok permasalahan yang perlu dikaji lebih mendalam sebagai berikut.
1. Bagaimana  proses  peralihan  hak  karena  jual  beli  sebagian  untuk  tanah
yang    bersertifikat  dengan  adanya  pemecahan  hak  di  Kantor  Pertanahan Kabupaten Jepara?
2. Hambatan-hambatan  apa  saja  yang  timbul  dalam  proses  peralihan  hak
karena jual beli di Kantor Pertanahan Kabupaten Jepara? 3.
Upaya  yang  dilakukan  untuk  menghadapi  permasalahan  yang  timbul dalam  proses  peralihan  hak  karena  jual  beli  di  Kantor  Pertanahan
Kabupaten Jepara?
C. Penegasan Istilah
Penegasan  istilah  dimaksudkan  agar  tidak  terjadi  pengertian  yang menyimpang  dari  judul  “Proses  Peralihan  Hak  karena  Jual  Beli  Sebagian
untuk  Tanah  yang  Bersertifikat  dengan  Adanya  Pemecahan  Hak  di  Kantor Pertanahan  Kabupaten  Jepara”,  maka  penulis  memberikan  penegasan  istilah-
istilah  yang  digunakan  dalam  penyusunan  Tugas  Akhir  ini.  Di  samping  itu juga membatasi ruang lingkup objek penelitian.
Ada beberapa hal yang perlu ditegaskan sebagai berikut. 1.
Proses Proses merupakan tahapan atau urutan suatu kegiatan peralihan hak karena
jual  beli  dengan  pemecahan  hak  untuk  memperoleh  serifikat  dan  nomor bidang  tanah  yang  baru  sesuai  dengan  ketentuan  yang  telah  ditetapkan
pada Kantor Pertanahan. 2.
Peralihan Hak Miliki Atas Tanah Peralihan  hak  milik  atas  tanah  merupakan  beralih  atau  pindahnya  suatu
hak  atas  tanah  yang  semula  dimiliki  oleh  penjual  yang  kemudian  hak tersebut  beralih  atau  pindah  menjadi  milik  pembeli  setelah  dilakukannya
jual beli atas tanah yang bersangkutan. 3.
Jual Beli Jual  beli  merupakan suatu persetujuan  yang dilakukan  antara penjual dan
pembeli,  penjual  memberikan  tanah  dan  haknya  kepada  pembeli  dan pembeli membayar harga tanah tersebut.
4. Sertifikat
Sertifikat adalah surat tanda bukti hak atas tanah yang dapat  memberikan kepastian  hukum  dan  perlindungan  hukum  kepada  pemegang  hak  atas
suatu bidang tanah. 5.
Pemecahan Hak Pemecahan  hak  merupakan  pemisahan  bidang  tanah  secara  sempurna
menjadi  beberapa  bagian  dengan  sertifikat  dan  nomor  bidang  tanah  yang
baru,  yang  masing-masing  merupakan  satuan  bidang  baru  dengan  status hukum yang sama dengan bidang tanah semula.
6. Kantor Pertanahan Kabupaten Jepara
Kantor  Pertanahan  Kabupaten  Jepara  adalah  instansi  vertikal  dari  Badan Pertanahan  Nasional  di  KabupatenKota  yang  berada  di  bawah  dan
bertanggung  jawab  kepada  Kepala  Badan  Pertanahan  Nasional  melalui Kepala Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional.
D. Tujuan Penelitian