Latar Belakang Masalah Perumusan Masalah Batasan Masalah Tujuan Manfaat

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Perkembangan teknologi informasi di Indonesia berkembang secara cepat dan membuat dampak bagi perusahaan-perusahaan yang menggunakan teknologi dalam proses kinerja perusahaannya. Tuntutan akan informasi yang efektif, efisien dan mudah membuahkan tuntutan adanya teknologi yang dapat memberikan layanan informasi tersebut. Hal ini juga dialami oleh Perusahaan Cinta Sejati yang bergerak pada bidang distributor. Perusahaan ini sangat membutuhkan teknologi informasi yang bertujuan untuk meningkatkan efektifitas kerja dan efisiensi biaya dengan hasil yang optimal demi terlaksananya tujuan perusahaan. Pengolahan data–data di perusahaan ini masih dikerjakan secara manual, seperti : transaksi pembelian, penjualan, maupun pada proses akuntansi, sehingga keakuratan data belum sepenuhnya terjamin dan pengolahannya belum tercapai dengan baik karena masih terdapat masalah– masalah tersebut yang dapat menghambat produksi perusahaan. Oleh karena itu, maka diperlukan adanya sebuah Aplikasi penjualan, dengan harapan meningkatkan efisiensi dan efektifitas kerja di perusahaan ini agar terlaksananya tujuan perusahaan yang lebih baik.

B. Perumusan Masalah

Sesuai dengan Latar Belakang Masalah diatas, maka masalah dirumuskan sebagai berikut : Bagaimana membangaun aplikasi penjualan berbasis swing yang dapat berjalan dengan efektif dan efisien?

C. Batasan Masalah

Pembuatan aplikasi penjualan ini akan dibuat sebuah sistem yang mampu menangani proses penjualan, pembelian, opname, mutasi, retur dan beberapa proses yang bersangkutan beserta semua laporan yang terkait.

D. Tujuan

Tujuan dari penulisan Tugas Akhir ini adalah membuat aplikasi penjualan berbasis swing agar pengolahan data lebih efektif dan efisien.

E. Manfaat

Pembuatan aplikasi penjualan berbasis swing ini diharapkan akan memberikan manfaat bagi mahasiswa Diploma III Teknik Informatika Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Sebelas Maret, maupun bgi Perusahaan Cinta Sejati. 1. Memberikan sumbangan pemikiran dan saran bagi pihak yang bersangkutan dalam meningkatkan kualitas dan kinerja perusahaan dengan baik. 2. Sebagai masukan untuk untuk membangun aplikasi berbasis komputerisasi untuk menunjang kegiatan yang berhubungan dengan aplikasi penjualan di Perusahaan Cinta Sejati. 3. Sebagai bahan informasi bagi mahasiswa atau peneliti yang akan melakukan penelitian yang sama.

F. Metodologi Penelitian