Wawancara Teknik Pengumpulan Data

33 dalam merencanakan strategi harus menganalisis faktor-faktor strategis perusahaan SWOT dalam kondisi yang ada saat ini. Hal tersebut disebut dengan analisis situasi. Model yang paling popular dalam analisis situasi ini adalah analisis SWOT. Berikut adalah penjabaran analisis SWOT berdasarkan faktor internal dan eksternal yang dimiliki oleh Beliya Boutique Yogyakarta:

1. Strengths kekuatan

a. Produk yang ditawarkan khusus untuk wanita yang produknya selalu berkembang mengikuti perkembangan mode. b. Produk yang dijual terbatas dan tidak diproduksi secara massal. c. Program promosi atau diskon yang ditawarkan cukup menarik, yaitu ada sistem diskon untuk produk tertentu. d. Letak Beliya Boutique Yogyakarta sangat strategis karena berada di pinggir jalan dan dekat dengan instansi pendidikan.

2. Weakness Kelemahan

a. Perlu adanya media promosi yang mendukung produk Beliya Boutique. b. Kurangnya media promosi sehingga masih banyak masyarakat Yogyakarta yang belum mengetahui keberadaan Beliya Boutique Yogyakarta.

3. Opportunities Peluang

a. Membuat dan merancang media promosi baru. Media promosi baru yang akan dibuat dan dirancang menggunakan media promosi berbasis cetak printed material, sehingga masyarakat dapat mengetahui keberadaan Beliya Boutique Yogyakarta. b. Konsumen yang loyal, menyukai produk Beliya Boutique. 34 c. Gaya hidup wanita modern yang selalu ingin mengikuti trend berpakaian masa kini.

4. Threats Ancaman

Banyaknya pesaing Beliya Boutique lainnya di wilayah Yogyakarta yang menyediakan produk lebih lengkap dan tempat yang lebih luas dari Beliya Boutique Yogyakarta.

D. Konsep Media

1. Instrumen Perancangan

Agar sebuah karya desain promosi dapat dibuat secara baik dan dimengerti khalayak luas maka diperlukan alat-alat yang mendukung pula. Instrumen yang paling penting dalam pengumpulan daa adalah seorang peneliti dengan teknik mendokumentasi sebuah data yang di peroleh. Instrumen yang digunakan dalam pengumpulan data verbal adalah note book, penabolpoin dan recorder. Sedangkan instrumen dalam pengumpulan data visual adalah camera digital dengan menggunakan teknik dokumentasi. Proses pembuatan desain dikerjakan dengan menggunakan perangkat manual seperti pensil dan drawing pen. Perangkat komputer yang digunakan diantaranya perangkat keras hardware berupa komputer, digital camera, scanner serta perangkat lunak software yang berupa program Corel Draw X3 dan Microsoft word. Proses finishing dilakukan dengan menggunakan sistem digital printing.

2. Tujuan Media

Tujuan dari keseluruhan media yang akan digunakan adalah untuk mengenalkan produk dari Beliya Boutique kepada masyarakat luas. Masyarakat