LATAR BELAKANG MASALAH PENDAHULUAN

1

BAB I PENDAHULUAN

1.1. LATAR BELAKANG MASALAH

Menurut situs internet www.internetworldstats.com , hingga 31 Desember 2011 pengguna internet telah mencapai 2,267,233,742 jiwa sekitar 32.7 dari penduduk seluruh dunia. Indonesia sendiri menempati urutan ke – 4 pengguna internet di Asia dengan 22,4 dari penduduk Indonesia [1]. Hal ini menandakan bahwa manusia sangat bergantung pada internet dan juga internet memegang peranan penting dalam perkembangan teknologi maupun sektor lainnya. Ketika semua orang di dunia sudah menggunakan internet dalam kehidupan sehari – harinya dan sangat bergantung pada penggunaannya, maka jaringan internet akan mengalami penurunan performa yang akan mengakibatkan lambatnya koneksi maupun transfer data. Ini tentunya akan berdampak buruk pada semua sektor yang bergantung pada internet, termasuk keperluan multimedia yang terdiri dari video strea ming , video game, audio streaming , interaktif, sistem belajar on-line , Voice Over IP VOIP, dan live broadcasts . Salah satu layanan multimedia yang cukup umum digunakan adalah video streaming. Banyak penelitian maupun tugas akhir yang mencoba untuk mencari solusi dari permasalahan tersebut. Salah satunya dengan teknologi Multi Protocol Label Switching MPLS yang merupakan suatu teknologi penyampaian paket pada jaringan backbone jaringan utama berkecepatan tinggi yang menggabungkan beberapa kelebihan dari sistem komunikasi circuit-switched . Adapun penelitian yang sudah dilakukan antara lain oleh Heni Purwaningsih dari STMIK AMIKOM melakukan Analisis dan Perancangan Jaringan MPLS di PT. Telkom Yogyakarta tahun 2011 [3]. Hasil dari perancangan tersebut menyebutkan bahwa jaringan MPLS dapat diterapkan sebagai backbone jaringan tanpa harus mengubah secara besar-besaran jaringan yang sudah ada sebelumnya. Manajemen bandwidth yang teratur mampu diatasi dengan MPLS, sehingga penambahan bandwith secara tiba-tiba tidak perlu terjadi lagi. Penggabungan yang terjadi antara kelebihan Asynchronous Transport Mode ATM IP dalam MPLS mampu meningkatkan kualitas transmisi data menjadi lebih baik. Tugas akhir ini, penulis akan membangun sebuah simulasi untuk mengukur QoS pada jaringan MPLS maupun non MPLS, dalam kaitannya dengan layanan video streaming dengan menggunakan Network Simulator – 2.

1.2. RUMUSAN MASALAH