Kriteria Dosen Pendamping Praktek Industri.

6

F. Kriteria Industri

Kriteria industri yang dapat digunakan untuk melaksanakan praktek industri antara lain: 1. Perusahaan tempat Praktek Industri harus sesuai dengan kompetensi program studi yang ditempuh mahasiswa. 2. Memiliki alamat yang jelas, nomor telepon yang bisa di hubungi, dan diusahakan memiliki ijin usahaSIUPNPWP. 3. Memiliki sistem manajemen organisasi yang baik. 4. Lebih diutamakan perusahaanindustri yang berada di wilayah DIY.

G. Kriteria Dosen Pendamping Praktek Industri.

Kriteria Dosen Pendamping Praktek Industri meliputi: 1. Memiliki kompetensi yang baik dalam berhubungan dan bekerja sama dengan industri. 2. Mendapatkan surat tugas dari Direktur berdasarkan rekomendasi Ketua Program Studi dan Sub.Bidang Akademik Politeknik Seni Yogyakarta. 3. Bersungguh-sunguh dan penuh tanggung jawab dalam mengkoordinir, mengarahkan, memonitoring dan mendampingi mahasiswa dalam pelaksanaan Praktek Industri. 4. Jika diperlukan dapat melakukan meta evaluasi monitoring oleh tim yang dibentuk oleh Direktur. 5. Menyusun laporan pelaksanaan PI. 7

BAB II MEKANISME DAN PEMBIMBINGAN PRAKTEK INDUSTRI

A. Prosedur pengajuan Praktek industri

Untuk melaksanakan praktek industri, mahasiswa harus memenuhi prosedur administrasi dan pelaksanaannya sebagai berikut: 1. Mahasiswa mencari informasi, bila perlu dengan pendekatan langsung ke perusahaanindustri untuk mendapatkan tempat Praktek Industri yang sesuai dan memenuhi persyaratan. 2. Setelah mendapatkan tempat untuk melaksanakan praktek industri, selanjutnya melapor kepada dosen pendamping untuk berkonsultasi dan mendapatkan surat pengantar dari dosen pendamping PI ke Sub. Bidang Administrasi dan Rumah Tangga. Form PI.01 3. Setelah mendapatkan surat pengantar dari dosen pendamping PI mahasiwa harus segera menyerahkan surat tersebut kepada Sub. Bidang Administrasi dan Rumah Tangga untuk selanjutnya dibuatkan surat Permohonan PI dari Politeknik Seni Yogyakarta ke perusahaanindustri. 4. Apabila telah mendapatkan balasan dari perusahaanindustri, maka mahasiswa melapor kepada dosen pendamping PI serta menyerahkan fotokopi surat balasan tersebut kepada dosen pendamping dan Sub. Bidang Administrasi dan Rumah Tangga Politeknik Seni Yogyakarta untuk selanjutnya dibuatkan surat tugas praktek industri yang ditandatangani oleh Direktur. Form PI.02 Proses tersebut dimulai sejak KRS dan harus sudah selesai sebelum ujian akhir semester. 5. Mahasiswa berangkat ke perusahaan untuk melaksanakan kegiatan praktek industri. Keberangkatan ini harus sepengetahuan dosen pendamping yang ditunjuk dibuktikan dengan surat tugas praktek industri. Form PI.02