Analisis Kualitatif METODE PENELITIAN

H. Analisis Kualitatif

Analisis Kualitatif yaitu analisis yang dilakukan dengan membandingkan antara teori dan praktik dalam penyusunan laporan keuangan organisasi. Pada analisis ini dilakukan pembandingan apakah format laporan keuangan telah disajikan sesuai dengan PSAK 45 atau masih perlu dilakukan penyesuaian yang nantinya dideskripsikan sesuai hasil analisis di lapangan. Apabila penyajian laporan keuangan telah sesuai dengan ketentuan- ketentuan dalam PSAK No. 45 maka penyajian akun tersebut dikatakan sesuai. Apabila penyajian laporan keuangan belum sesuai dengan ketentuan-ketentuan dalam PSAK No. 45 maka penyajian akun tersebut dikatakan tidak sesuai dan sebaiknya perlu dilakukan penyesuaian agar semua data ekonomi dapat tersaji dengan baik sehingga memudahkan bagi pihak-pihak yang berkepentingan dalam menginterpretasikan dan mengevaluasi penyajian laporan keuangan tersebut guna mengambil keputusan ekonomi yang baik bagi tiap-tiap pihak. 46

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Gambaran Umum Penelitian

Penelitian dilakukan pada tanggal 30 September 2016 sampai dengan 30 November 2016 di Rumah Sakit Umum Daerah Kota Yogyakarta dengan metode pengumpulan data berupa wawancara, yaitu data yang didapatkan dari hasil tanya jawab kepada pihak Sub Bagian Keuangan dan Akuntansi Rumah Sakit Umum Daerah Kota Yogyakarta dan berupa dokumentasi, yaitu data yang didapatkan dengan mencari informasi yang dibutuhkan melalui dokumen, laporan keuangan, dan hasil wawancara. Penelitian berlangsung selama bulan Agustus 2016 sampai dengan bulan Desember 2016.

B. Profil Rumah Sakit Umum Daerah Kota Yogyakarta

1. Gambaran Umum Rumah Sakit Umum Daerah Kota Yogyakarta Rumah Sakit Umum Daerah Kota Yogyakarta adalah Rumah Sakit milik Pemerintah Daerah yang dikelola dengan Pola Pengelolaan Keuangan Badan Layanan Umum PPK-BLU, berdasarkan Keputusan Walikota Yogyakarta No.423Kep2007 pada tanggal 12 September 2007, Rumah Sakit Umum Daerah Kota Yogyakarta telah ditetapkan sebagai Badan Layanan Umum Daerah BLUD. Rumah Sakit Umum Daerah Kota Yogyakarta didirikan di atas tanah seluas lebih dari 27.000 meter persegi dengan luas bangunan lebih dari 15.000 meter persegi yang terletak di Jalan