VERIFIKASI DAN VALIDASI PELAKSANAAN

14 10. Peserta yang lolos verifikasi oleh Kankemenag kabKota dapat mencetak format A1 kemudian meminta persetujuan Kankemenag dengan meminta tanda tangan; 11. Guru melengkapi berkas dokumen yang disyaratkan untuk diberikan ke PTLPTK tujuan paling lambat 2 minggu setelah pengumuman penetapan peserta sertifikasi guru; 12. PTLPTK menerima, memverifikasi dan memvalidasi berkas dokumen yang dipersyaratkan dari guru dan melaporkan status verifikasi berkas tersebut diterima atau ditolak ke SIMPATIKA; 1. Pengumpulan Berkas ke PTLPTK Bagi Calon Peserta Yang Lolos Seleksi. Setelah calon peserta dinyatakan lolos seleksi, Peserta Sertifikasi Guru Madrasah 2017 wajib mengirimkan berkas ke PTLPTK untuk dilakukan verifikasi dan validasi ulang. Peserta dapat berkoordinasi dengan Kankemenag kabupatenKota, mengirimkan sendiri berkas persyaratan melalui Paket Pos, atau langsung diantarkan jika memungkinkan. Adapun data pendukung yang harus dilengkapi oleh peserta sertifikasi guru ketika dilakukan verifikasi dan validasi ulang oleh PTLPTK adalah: 1. Format A1 yang telah ditanda tangani oleh Kankemenag KabupatenKota; 2. Fotokopi ijazah pendidikan terakhir S1D-IV dan ijazah D-ID-IID- III jika ada yang telah dilegalisasi dengan ketentuan sebagai berikut: a Fotokopi ijazah dari perguruan tinggi negeriswasta dilegalisasi oleh perguruan tinggi yang mengeluarkan ijazah tersebut. b Fotokopi ijazah dari perguruan tinggi swasta yang sudah tidak beroperasi harus dilegalisasi oleh kopertaiskopertis. c Fotokopi ijazah dari luar negeri dilampiri fotokopi surat keterangan akreditasi dari Direktorat Pendidikan Tinggi Islam Direktorat Jenderal Belmawa Kementerian Ristek Dikti. 3. Fotokopi SK pengangkatan sebagai guru sejak pertama menjadi guru sampai dengan SK pengangkatanpangkat golongan terakhir yang dilegalisasi oleh atasan langsung. 4. Fotokopi SK mengajar SK pembagian tugas mengajar terakhir yang telah dilegalisasi oleh atasan langsung, khusus bagi guru yang S-1D-IV yang tidak linear dengan mata pelajaran yang diampu wajib melampirkan SK pembagian tugas mengajar 2 tahun tahun terakhir secara berturut-turut. 15 5. Surat ijin belajar atau surat keterangan belajar dari pejabat yang berwenang apabila dalam SK Kepegawaian terakhir belum mencantumkan kualifikasi akademik S1. 6. Pasfoto berwarna terbaru ukuran 3x4 cm sebanyak 4 lembar enam bulan terakhir dan bukan polaroid, di bagian belakang setiap pasfoto ditulis identitas peserta nama, nomor peserta, dan satminkal. 7. Pakta Integritas dari calon peserta bahwa berkasdokumen yang diserahkan dapat dipertanggungjawabkan keabsahannya. 8. Surat keterangan sehat dari dokter pemerintah.

H. KUOTA

Kuota sertifikasi guru madrasah tahun 2017 sebanyak 4.315 orang terbagi atas: 1. Guru Mata Pelajaran Umum : 2.845 orang 2. Guru Mata Pelajaran Agama : 1.470 orang Kuota tersebut dibagi ke seluruh wilayah provinsi berdasarkan persentase data calon peserta di setiap provinsi yang didistribusikan ke masing-masing PTLPTK penyelenggara sertifikasi guru secara adil, transparan dan proporsional.

I. TAHAP PELAKSANAAN SERTIFIKASI GURU

Pelaksanaan sertifikasi guru di Rayon PTLPTK berpedoman pada Buku 2 Petunjuk Teknis Pelaksanaan Sertifikasi Guru dalam Jabatan, dan Buku 3 Rambu-rambu pelaksanaan PLPG. Adapun tahapan pelaksanaan adalah sebagai berikut: 1. Prakondisi a Peserta PLPG wajib mengikuti prakondisi atau disebut juga pembekalan secara online dan mandiri di http:ksg.kemdikbud.go.idpembekalan; b Peserta yang tidak pernah login ke aplikasi pembekalan tersebut dalam jangka selambat-lambatnya 2 dua minggu setelah tahapan pembekalan dimulai dinyatakan gugur dan digantikan dengan peserta lain; c Lama waktu pembekalan selama selama 2 bulan; 16 d Selama masa pembekalan peserta difasilitasi oleh instruktur sebagai mentor; e Komunikasi peserta dan mentor dapat berbentuk: tatap muka dan atau online e-learning, email, medsos, dll; f Komunikasi antara peserta dan mentor sebagai kegiatan pemantauan untuk mengetahui perkembangan belajar peserta dengan frekwensi sekurang-kurangnya 4 kali selama masa prakondisi; g Peserta membuat laporan sesuai dengan format yang ada di lampiran; h Laporan prakondisi diserahkan kepada panitia sertifikasi guru pada saat check-in kedatangan ke lokasi PLPG. 2. Pelaksanaan PLPG di PTLPTK a. Pelaksanaan sertifikasi guru bersifat tatap muka dan lokasi penyelenggaraan di PTLPTK, hal ini berpedoman pada Buku 2 Petunjuk Teknis Pelaksanaan Sertifikasi Guru dalam Jabatan, dan Buku 3 Rambu-rambu pelaksanaan PLPG; b. Mengingat adanya keterbatasan kuota peserta dan anggaran, maka tempat pelaksanaan PLPG pada tahun 2017 dapat dipusatkan pada Rayon PTLPTK masing-masing.

J. WAKTU PELAKSANAAN

Waktu pelaksanaan Sertifikasi Guru Madrasah 2017 mulai dari persiapan, pelaksanaan dan kegiatan paska pelaksanaan dapat dilihat di tabel berikut: No Agenda Jadwal 1. Sosialisasi Kebijakan Sertifikasi Guru Madrasah Tahun 2017 Juli – Agustus 2017 2. Rapat Koordinasi dengan lembaga terkait Juli 2017 3. Pendataan Calon Peserta Juli - September 2017 4. Finalisasi Juknis Sertifikasi Guru 9 Agustus 2017 5. Penandatanganan MoU dengan PTLPTK 21 Agustus 2017 8. Pengembangan Aplikasi Sertifikasi Guru a. Finalisasi Aplikasi 23 – 25 Agustus 2017