Bacalah paragraf berikut dengan saksama Perhatikan ilustrasi berikut Perhatikan ilustrasi berikut

D. Mohon segera dicek jumlah peserta didik, data yang akurat akan digunakan untuk mengajukan dana BOS.

30. Bacalah paragraf berikut dengan saksama

Berdasarkan penelitian, tomat diketahui banyak mengandung vitamin C dengan kadar tinggi. Vitamin C bermanfaat menjaga kebugaran tubuh, menjaga kesehatan mukosa, kulit, dan sebagai antioksidan. Kelebihan lainnya adalah warna buah yang menarik. Jika melihat di pasaran, dapat kita temukan tomat dengan dua warna yakni warna merah dan hijau. Perbedaan warna menunjukkan kandungan vitaminnya. Tomat yang baik dikonsumsi adalah tomat merah. Tomat berwarna merah mengandung vitamin C lima kali lebih banyak dibandingkan tomat hijau. Rangkuman bacaan tersebut adalah... A. Tomat yang banyak dikonsumsi adalah tomat berwarna merah karena banyak mengandung vitamin C dengan kadar tinggi. B. Tomat banyak mengandung vitamin C dengan kadar tinggi dan kandungan terbanyak terdapat pada tomat merah. C. Tomat banyak mengandung vitamin C yang bermanfaat menjaga kebugaran tubuh dan warna buahnya menarik. D. Warna tomat di pasaran adalah hijau dan merah, namun warna merah banyak mengandung vitamin C.

31. Perhatikan ilustrasi berikut

1. Program BOS tahun 2015 untuk SD, SMP, SMASMK di Kabupaten Kulonprogo naik sekitar 25 persen. 2. SD yang siswanya kurang dari 60 anak telah didata oleh dinas setempat. 3. Dinas Pendidikan Kabupaten akan mengajukannya ke Dinas Pendidikan DIY Teks berita sesuai fakta-fakta tersebut adalah ... A. Program BOS tahun 2015 untuk SD, SMP, SMASMK di Kabupaten Kulonprogo naik 25 persen. Dinas setempat telah melakukan pendataan terhadap SD yang siswanya kurang dari 60 anak dan mengajukannya ke Dinas Pendidikan DIY. B. SD yang siswanya kurang dari 60 anak telah didata oleh dinas setempat dan diajukan ke Dinas Pendidikan DIY. Hal ini disebabkan adanya kenaikan program BOS tahun 2015 untuk SD, SMP, SMASMK sebesar 25 persen. C. Dinas Pendidikan Kabupaten Kulonprogo akan mengajukan permohonan ke Dinas Pendidikan DIY terkait SD yang siswanya kurang dari 60 anak. Program BOS tahun 2015 untuk SD, SMP, SMASMK di Kabupaten Kulonprogo naik sekitar 25 persen. D. Adanya kenaikan Program BOS tahun 2015 untuk SD, SMP, SMASMK di Kabupaten Kulonprogo sekitar 25 persen, menyebabkan Dinas Pendidikan setempat melakukan pendataan ke SD yang siswanya kurang dari 60 anak.

32. Perhatikan ilustrasi berikut

Ketua karang taruna menyampaikan sambutan dalam acara pementasan seni tradisional. Isi sambutan mengajak generasi muda untuk lebih mencintai seni dan budaya Indonesia. Slogan yang tepat sesuai ilustrasi tersebut adalah .... A. Cintailah budaya bangsa Indonesia B. Kembangkan budaya satukan bangsa C. Satu bangsa satu budaya satu bahasa D. Cinta budaya wujud cinta Indonesia

33. Perhatikan kalimat slogan berikut