Perancangan Diagram Konteks Merancang Database Server

3.3. Perancangan Diagram Konteks

Diagram konteks adalah suatu diagram yang terdiri dari suatu proses saja dan biasa diberi nomor proses 0. Proses ini mewakili dari dari seluruh sistem. Diagram konteks menggambarkan input atau output suatu sistem dengan dunia luar atau dunia kesatuan luar. Lihat pada gambar 3.2, ini adalah bentuk diagram konteks dari website Polres Simalungun. Gambar 3.2. Diagram Konteks Website

3.4. Perancangan Diagram Alir Website

Diagram alir flowchart ini menjelaskan secara rinci langkah-langkah dari proses program. Flowchart dibuat dengan menggunakan simbol-simbol tertentu yang menyatakan setiap langkah program. Berikut ini adalah bentuk-bentuk flowchart dari website Polres Simalungun.

3.4.1. Flowchart Menu Utama

Seorang pengunjung website dapat mengakses website Polres Simalungun dan dapat berpindah dari halaman yang satu ke halaman yang lainnya. Masing-masing halaman utama memiliki link-link yang dapat dipilih oleh pengunjung. Flowchart menu utama dapat dilihat pada Gambar 3.3. Universitas Sumatera Utara Gambar 3.3. Flowchart Menu Utama

3.4.2. Flowchart Admin

Halaman admin hanya bisa diakses oleh administrator. username dan password dari administrator harus sesuai dengan tabel admin. Jika username dan password sesuai maka admin akan masuk ke halaman administrator dan jika username atau password salah maka akan timbul pesan data tidak tepat dan diminta untuk login kembali. Flowchart admin dapat dilihat pada Gambar 3.4. Gambar 3.4. Flowchart Menu Admin Universitas Sumatera Utara

3.5. Merancang Database Server

Database merupakan tempat penyimpanan data yang terstruktur sehingga dapat diakses dengan cepat dan mudah. Tahap mempersiapkan database ini merupakan tahap dimana penulis mempersiapkan tempat untuk menampung data di server. Data tersebut akan diproses oleh program yang kita buat pada tahap pemograman baik menambah, mengubah, penghapusan, dan menampilkan database itu sendiri. Database terdiri dari tabel-tabel yang dibuat menggunakan program MySQL. Database yang dirancang penulis adalah database tugas yang terdiri dari 5 tabel sebagai berikut: 1. Tabel Admin Tabel 3.1. Tabel Admin Field Name Type Width Description Id varchar 20 Id Admin Pass varchar 20 Password 2. Tabel Pinjam Tabel 3.2 Tabel Pinjam Field Name Type Width Description no int 3 Nomor Urut id_user varchar 30 Id peminjam nama_senjata varchar 30 Jenis Senjata tgl Date time Tanggal peminjaman status varchar 20 Pinjam atau kembalikan amunisi int 11 Butir peluru Universitas Sumatera Utara 3. Tabel Pengguna Tabel 3.3 Tabel Polisi Field Name Type Width Description id int 10 Id user nama varchar 30 Nama peminjam alamat varchar 100 Alamat peminjam pass varchar 10 password kontak varchar 100 Kontak 4. Tabel Senjata Tabel 3.4. Tabel Senjata Field Name Type Width Description id int 10 Id Admin nama_senjata varchar 30 Jenis Senjata no_senjata varchar 20 Nomor Senjata ket varchar 50 Keterangan pic varchar 100 Gambar Senjata Universitas Sumatera Utara

BAB 4 IMPLEMENTASI SISTEM

4.1. Pengertian Implementasi Sistem

Implementasi sistim adalah langkah-langkah atau proses yang dilakukan dalam menyelesaikan desain sistem yang telah disetujui, selanjutnya diinstal, diuji dan mulai digunakan untuk menggantikan sistim yang diperbaiki. Implementasi merupakan tahap penerapan rancangan yang sudah dibuat ke dalam. Bahasa pemrograman yang digunakan. Dalam tahap ini dilakukan beberapa hal yaitu penulisan program, kompilasi dan membuat program aplikasi yang siap pakai atau executable.

4.2. Kebutuhan Sistem

Sarana-sarana sangat dibutuhkan untuk memperoleh hasil dalam perancangan sistim yang baik yaitu berupa komponen-komponen penting dalam menunjang penerapan sistem yang telah dirancang. Komponen-komponen penting dalam menunjang penerapan sistem yang telah dirancang tersebut adalah sebagai berikut: 1. Perangkat Keras hardware Hardware adalah komponen-komponen yang membentuk suatu sistem computer yang berhubungan dengan peralatan komponen lainnya, sehingga memungkinkan komputer dapat melakukan tugasnya. Umumnya peralatan tersebut terdiri dari tiga jenis perangkat yaitu masukan input device, perangkat pengolahan processor dan perangkat keluaran output device, Universitas Sumatera Utara