Masalah Ekonomi Masalah Keterbatasan Modal yang Dimiliki Masalah Kesehatan

5 BAB II IDENTIFIKASI DAN PRIORITAS MASALAH Untuk mengidentifikasi masalah yang dialami keluarga dampingan, maka dilakukan beberapa kali kunjungan ke kediaman keluarga dampingan. Selama kunjungan tersebut, dilakukan pendekatan secara kekeluargaan yaitu dengan melakukan obrolan-obrolan ringan dengan keluarga Bapak Wayan mengenai program KKN terutama program KK dampingan, masalah kesehatan yang dialami, masalah perekonomian, masalah pendidikan, serta mengamati suasana tempat tinggal Bapak Wayan Suardana

2.1 Permasalahan Keluarga

Dalam waktu satu bulan pendampingan, telah dilakukan 20 kali pertemuan dengan Bapak Wayan. Dalam jangka waktu tersebut telah diidentifikasikan beberapa permasalahan yang dikeluhkan oleh keluarga Wayan Suardana. Beberapa masalah yang dihadapi oleh keluarga ini sesuai dengan hasil wawancara dan pengamatan penulis adalah sebagai berikut.

2.1.1 Masalah Ekonomi

Perekonomian keluarga Bapak Wayan Suardana saat ini masih rendah. Keluarga ini terdiri dari 4 orang yakni Bapak Wayan Suardana, istrinya yaitu Ketut Darminingsih, anaknya I Luh Sukeni, dan Ketut Bimantara Saat ini yang bekerja Bapak Wayan Suardana dan Ibu Ketut Darminingsih sebagai buruh tani anggur dan biaya pendidikan ditangguh oleh Bapak Wayan dan Ibu Ketut Darminingsih Suardana dan istrinya dari hasil Buruh tani anggur dan pekerjaan tambahan lainnya. Saat ini perekonomian Bapak Wayan masih kurang, ini terbukti dari penghasilan total perbulan dalam keluarga tersebut tidak menentu. Penghasilan tersebut didapat penghasilan perhari diantaranya penghasilan buruh tani anggur Rp. ± 50.000,00 per hari. Pengeluaran perbulan pada keluarga ini mencakup kebutuhan sehari-hari yang perbulannya tidak menentu dengan pemasukan tambahan dari pekerjaan merawat sapi milik orang lain. Dengan rinciaan biaya listrik sebesar Rp. 52.000,00bulan dan untuk kebutuhan sehari-hari sebesar ±50.000 termasuk untuk kebutuhan pendidikan anak-anaknya. 6

2.1.2 Masalah Keterbatasan Modal yang Dimiliki

Bapak Wayan Suardana memiliki ketrampilan selain buruh tani anggur dikarenakan Bapak Wayan Suardana sebelumnya pernah mengalami kecelakaan dan masih harus dirawat dan berjalan dengan menggunakan tongkat tetapi ,masih mampu bekerja sebagai buruh tani anggur dengan tidak bekerja yang berat. Adapun ketrampilan yang dimiliki oleh Ibu ketut adalah mampu membuat banten dengan baik dan berbagai macam kreasi untuk keperluan banten dan juga dapat membuat jajanan bali tetapi modal yang dimiliki oleh Ibu ketut tidak cukup dikarenakan sulitnya mencari pinjaman dan masih kurangnya waktu untuk itu.

2.1.2 Masalah Kesehatan

Kesehatan di lingkungan rumah Bapak Wayan sendiri cukup bersih dikarenakan setiap hari terutama pagi dan sore dibersihkan dan hampir setiap hari juga mereka melakukan aktivitas diluar rumah sehingga keadaan rumah cukup bersih. Namun salah satu anggota keluarga dari mereka yaitu Bapak Wayan Suardana sendiri beberapa bulan yang lalu mengalami kecelakaan patah kaki yang saat itu terjatuh dari motor sehingga harus menggunakan alat bantu tongkat untuk berjalanan dan bekerja sebagai buruh tani anggur.

2.2 Masalah Prioritas