SIMPULAN T1 702010062 Full text

19 menarik, waktu untuk menggunakan media test online quizstar kurang lama ketika diberikan di akhir pelajaran, tidak bisa digunakan untuk memberikan materi pelajaran karena hanya digunakan sebagai sarana evaluasi pembelajaran saja dan juga adanya kemungkinan siswa untuk melakukan kecurangan dengan mencontek pekerjaan teman. Responden yang menjawab tampilan kurang menarik ada 9 siswa 36. Sedangkan 4 siswa 16 menjawab waktu akses kurang, ketika media test online quizstar digunakan sebagai sarana evaluasi pembelajaran di akhir jam pelajaran. Terdapat 1 siswa 4 yang merasa media test online quizstar memiliki kekurangan karena tidak bisa digunakan untuk memberikan materi pelajaran. Selain itu ada 2 siswa 8 yang merasa media test online quizstar memiliki kekurangan yaitu masih memungkinkan siswa untuk mencontek pekerjaan temannya. Responden lainnya sebanyak 9 siswa 36 merasa tidak ada yang kurang dari media test online quizstar. Berdasarkan jawaban kuesioner yang telah dibagikan responden, hanya beberapa responden saja yang mengalami kendala dalam penggunaan media test online quizstar selama pembelajaran berlangsung. Sebagian besar responden tidak mengalami kendala dalam penggunaan media test online quizstar. Namun, menurut sebagian responden, media test online quizstar ini masih memiliki kekurangan dibagian tampilannya. Tampilan yang sederhana tampaknya kurang menarik bagi responden yang telah menggunakan media test online quizstar.

5. SIMPULAN

Penelitian tindakan kelas yang dilakukan terdiri dari 4 siklus. Terjadi peningkatan hasil belajar siswa pada masing-masing siklus. Kegiatan evaluasi pembelajaran dilakukan untuk mengetahui hasil belajar siswa. Kegiatan evaluasi pembelajaran yang dilakukan, memanfaatkan media test online quizstar. Pada kegiatan evaluasi tersebut dilakukan uji validitas isi, uji validitas soal, uji validitas butir soal, tingkat kesukaran, daya pembeda, dan reliabilitas tes. Uji validitas isi yang dilakukan oleh validator diperoleh hasil 2 soal tes formatif yang akan diberikan kepada siswa sudah sesuai dengan isi kurikulum. Uji validitas soal dengan menghitung korelasi product moment didapatkan hasil 0,958 yang berarti memiliki korelasi sangat tinggi dan valid. Hasil uji validitas butir soal diadapatkan 6,7 butir soal memiliki korelasi tinggi, 36,7 butir soal memiliki korelasi cukup tinggi, 33,3 butir soal memiliki korelasi rendah dan sisanya memiliki korelasi yang sangat rendah. Ada 3 soal yang memiliki kriteria tingkat kesulitan tinggi, 16,7 memiliki tingkat kesulitan sedang dan sisanya mudah. Daya pembeda soal yang termasuk kedalam kategori cukup baik dan baik ada 50, kategori daya pembeda tidak baik ada 6,7, dan sisanya jelek. Hasil uji reliabilitas yang dilakukan, didapatkan reliabilitas tes formatif 1 sebesar 0,9743 dan tes formatif 2 sebesar 0,9219 yang berarti soal tes tersebut sangat reliabel karena memiliki tingkat reliabilitas sangat tinggi. Berdasarkan hasil analisa diatas dapat disimpulkan bahwa soal formatif yang diujikan valid dan reliabel. Selain itu, diteliti mengenai pengaruh penggunaan media test online quizstar bagi siswa dan didapatkan hasil bahwa 96 siswa merasa tertarik dan senang menggunakan test online quizstar tersebut. Meskipun terdapat beberapa kendala seperti gangguan koneksi internet dan kebingungan siswa saat menggunakan media test online quizstar, sebanyak 72 siswa merasa tidak memiliki kendala apa pun. Guru juga 20 merasa media test online quizstar mudah digunakan dan dapat membantu dalam mengetahui tingkat ketercapaian pembelajaran siswa.

6. SARAN