Pembatasan Masalah Rumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

... adhuh ariningngong yèn mangkono raganingsun kiyé pan .... Terjemahan: ... aduh adikku, kalau begitu bagaimana dengan ragaku ini ... Kata ariningngong terdapat bagian yang kelebihan, dalam suntingan teks kata tersebut bertuliskan ariningong , sesuai dengan EYD Bahasa Jawa yang semestinya. Ketiga, menelaah teks KKWP yang memuat tentang pewayangan serta mengungkapkan isi yang terdapat di dalamnya sehingga dapat menumbuhkan pandangan tentang tradisi budaya Jawa dan mengenalkan kepada masyarakat awam terutama yang berkaitan dengan istilah tentang cangkriman serta ajaran yang memuat tentang sejatining wong lanang ’suami sejati’, sejatining wong wadon ’istri sejati’, dan ajaran jodoh ada di tangan Tuhan Yang Maha Esa, supaya dapat dipahami dan diamalkannya ilmu tersebut relevansinya dengan jaman sekarang.

B. Pembatasan Masalah

Permasalahan dalam penelitian teks KKWP ini akan dibatasi pada dua kajian utamanya yaitu kajian filologis dan kajian isi. Pembatasan masalah secara kajian filologis yaitu untuk mendapatkan teks yang mendekati aslinya karena adanya perbedaan atau varian-varian dalam naskah, baik meliputi perbedaan ejaan pada tiap-tiap pupuh maupun ketidakajegan dalam penggunaan kata. Teks KKWP yang merupakan naskah tunggal tersebut akan dikaji secara filologis yang commit to users meliputi inventarisasi naskah, deskripsi naskah, transliterasi naskah, kritik teks dan disertai aparat kritik maupun sinopsis. Kajian isi pada naskah berusaha untuk mengungkapkan ajaran atau nilai-nilai yang terkandung dalam teks Kresna Kembang Waosan Pakem .

C. Rumusan Masalah

Permasalahan yang diteliti dalam teks KKWP meliputi dua hal dan dirumuskan sebagai berikut: 1. Bagaimana bentuk suntingan teks KKWP yang baik dan bersih dari kesalahan, sehingga dapat mendekati teks aslinya sesuai dengan cara kerja penelitian filologi? 2. Bagaimana isi dan ajaran tentang sejatining wong lanang ’suami sejati’, sejatining wong wadon ’istri sejati’ serta ajaran tentang jodoh di tangan Tuhan YME yang terkandung dalam teks KKWP ?

D. Tujuan Penelitian

Secara garis besar penelitian yang dilakukan terhadap teks Kresna Kembang Waosan Pakem bertujuan untuk: 1. Menyajikan bentuk suntingan teks KKWP yang baik dan bersih dari kesalahan, sehingga dapat mendekati teks aslinya sesuai dengan cara kerja penelitian filologi. digilib.uns.ac.id commit to users 2. Mengungkapkan isi dan ajaran tentang sejatining wong lanang ’suami sejati’, sejatining wong wadon ’istri sejati’, serta ajaran tentang jodoh di tangan Tuhan YME yang terkandung dalam teks KKWP .

E. Manfaat Penelitian

Hasil penelitian ini diharapkan memberikan hasil yang mencakup manfaat teoretis dan manfaat praktis, yaitu: 1. Manfaat Teoretis a. Memperkaya pengetahuan tentang penerapan teori filologi terhadap teks KKWP . b. Hasil suntingan teks KKWP dapat dimanfaatkan oleh peneliti lain yang relevan dengan kajian penelitian ini. 2. Manfaat Praktis a. Menumbuhkan minat peneliti lain untuk ikut melestarikan warisan budaya bangsa serta menambah wawasan dan pengetahuan tentang dunia pewayangan yang tercakup dalam budaya sastra Jawa. b. Dapat memberi kemudahan dalam pemahaman isi dan penghayatan nilai-nilai yang terkandung dalam teks KKWP , terutama bagi masyarakat awam yang tidak mengetahui dan mengerti dengan bahasa serta tulisan yang dipergunakan dalam naskah tersebut. c. Ajaran tentang sejatining wong lanang ’suami sejati’, sejatining wong wadon ’istri sejati’, serta ajaran tentang jodoh di tangan Tuhan YME commit to users yang terkandung dalam teks KKWP dapat diteladani dan diterapkan dalam kehidupan keluarga, masyarakat, bangsa dan negara.

F. Sistematika Penulisan