Perancangan Aplikasi Lowongan Kerja Berbasis Web

(1)

SKRIPSI

Diajukan untuk Menempuh Ujian Akhir Sarjana Program Strata Satu Jurusan Teknik Informatika

Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer Universitas Komputer Indonesia

DIKI ANGGANA CIPTA WAHYU NUR ALAM

10107331

JURUSAN TEKNIK INFORMATIKA

FAKULTAS TEKNIK DAN ILMU KOMPUTER

UNIVERSITAS KOMPUTER INDONESIA

BANDUNG


(2)

i

Oleh

Diki Anggana Cipta Wahyu Nur Alam 10107331

Website lowongan kerja merupakan salah satu website yang paling banyak diakses oleh masyarakat Indonesia. Hal ini disebabkan semakin meningkatnya jumlah pencari kerja di Indonesia yang mencari pekerjaan. Akan tetapi, sebagian besar website lowongan kerja yang ada umumnya menetapkan tarif yang terbilang mahal bagi perusahaan yang ingin memasang iklan lowongan kerja. Selain itu, mayoritas website lowongan kerja hanya menyediakan informasi lowongan kerja

dan fasilitas melamar kerja secara online saja. Fasilitas yang disediakan bagi

perusahaan dan pencari kerja dalam website tersebut sangat terbatas. Para pengguna website lowongan kerja tidak memiliki media yang efektif untuk dapat berinteraksi dan membangun komunikasi yang baik satu sama lain. Oleh karena itu, para pengguna website lowongan kerja cenderung menjadi pengguna pasif.

Aplikasi lowongan kerja berbasis web dibangun menggunakan HTML (Hypertext Markup Language) sebagai bahasa penandaan dokumen teks, PHP (Hypertext Preprocessor) sebagai script dan objek yang dikembangkan untuk

memperluas kemampuan HTML, dan MySQL sebagai database pendukungnya.

Berdasarkan pengujian, aplikasi yang dibangun dapat meningkatkan fungsi sebuah website lowongan kerja secara keseluruhan sehingga para pengguna website menjadi aktif dalam menggunakan fasilitas yang tersedia secara cuma-cuma.


(3)

ii

Diki Anggana Cipta Wahyu Nur Alam 10107331

Job vacancy websites is one of the most frequently opened websites by Indonesian people. It is caused by skyrocketing job seekers in Indonesia. But, most job vacancy websites set high tariff for companies that are going to advertise job vacancy. Beside that, the majority of job vacancy websites only provide information of job vacancy and apply for a job facility online. Facility that is provided for companies and job seekers in the website are very limited. The users of job vacancy websites do not have effective medias to interact and to build good communication one another. Therefore, they tend to be passive users.

Job Vacancy application based on web was built with HTML (Hypertext Markup Language) as text document markup language, PHP (Hypertext Preprocessor) as script and object which were developed to extend HTML capacity, and MySQL as its database support.

Based on the testing, the application that is built can increase the function of job vacancy website overall so that the users become active in using available facility free.


(4)

iii

KATA PENGANTAR

Laporan tugas akhir ini dibuat untuk melengkapi salah satu syarat dalam menempuh ujian sidang Program Strata 1 Teknik Informatika dan Ilmu Komputer Universitas Komputer Indonesia.

Meskipun dalam menyelesaikan laporan tugas akhir ini ditemui banyak kesulitan, namun karena adanya dorongan dan motivasi dari berbagai pihak maka laporan ini dapat diselesaikan dalam waktu yang telah ditentukan.

Berkenaan dengan selesainya laporan tugas akhir ini, rasa hormat dan terima kasih saya sampaikan kepada :

1. Allah SWT atas segala kemudahan yang diberikan sehingga penyusunan

lapoan tugas akhir terlaksana dengan baik.

2. Orang tua dan keluarga tercinta, yang memberikan doa dan dukungan

sejak awal menempuh pendidikan hingga tugas akhir ini selesai.

3. Ibu Linda Salma A, S.Si, M.T. selaku pembimbing yang telah meluangkan

waktu untuk memberikan bimbingannya dengan sabar.

4. Ibu Mira Kania Sabariah, S.T, M.T. selaku ketua jurusan teknik

informatika.

5. Kepada Niken Ratna Pertiwi yang selalu memberikan dukungan tidak ada

habisnya dikala penulis sedang tidak semangat, terimakasih atas bantuan, semangat dan dukungannya.


(5)

iv

6. Seluruh rekan seperjuangan IF-8 angkatan 2007 atas kebersamaan dan

suka citanya selama ini.

7. Faisal, Fandi, Egi dan Habibie, teman satu kosan yang selalu memberikan

semangatnya walaupun terkadang sering mengganggu.

8. Seluruh teman-teman anak bimbingan ibu Linda Salma A, S.Si, M.T.

terima kasih dukungannya.

9. Semua pihak yang turut andil dalam penyusunan tugas akhir ini.

Kritik dan saran sangat diharapkan guna membangun laporan tugas akhir menjadi lebih baik lagi. Semoga tugas akhir ini dapat bermanfaat khususnya bagi semua pihak.

Bandung, Agustus 2011


(6)

1

BAB 1

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah

Teknologi yang berkembang dengan pesat menjadi salah satu penyokong kehidupan manusia. Apalagi dalam pemenuhan kebutuhan informasi, manusia seringkali menggunakan teknologi, seperti internet. Internet bahkan menjadi satu kebutuhan pokok yang tidak dapat ditinggalkan.

Setiap orang dapat mencari dan menyediakan informasi dengan mudah melalui internet. Internet menjadi suatu fenomena menarik yang banyak mendatangkan manfaat bagi kehidupan manusia. Banyak kemudahan yang

disediakan oleh internet, seperti World Wide Web (WWW) atau sering juga

disebut dengan website. Internet sebagai penyedia informasi banyak diaplikasikan untuk membuat beragam jenis website, salah satunya adalah website lowongan kerja.

Di Indonesia, terdapat banyak website yang menyajikan informasi lowongan kerja. Akan tetapi, mayoritas website tersebut umumnya hanya menyediakan fasilitas input lowongan kerja bagi perusahaan dan fasilitas melamar

kerja online bagi para pencari kerja atau pelamar. Aktivitas yang dapat dilakukan

keduanya dalam menggunakan website cenderung terbatas. Terlebih lagi banyak website yang menetapkan tarif bagi perusahaan yang ingin memasang iklan lowongan kerja, seperti misalnya jobsdb.com, datakarir.com, jobstreet.com, jobindo.com, ggkarir.com dan lain-lain.


(7)

Perusahaan dan pelamar membutuhkan sebuah media yang menuntut peran aktif kedua belah pihak guna membangun komunikasi dan kerja sama yang baik. Perusahaan yang memasang iklan lowongan kerja sering kali mengalami kesulitan untuk mendapatkan pelamar yang sesuai dengan kriteria yang diinginkan. Sedangkan para pelamar cenderung mengalami kesulitan untuk berekspresi atau menuangkan pikirannya dalam website karena akses yang disediakan sangatlah terbatas. Oleh karena itu, dibutuhkan inovasi website lowongan kerja gratis yang menyediakan fasilitas-fasilitas unik sehingga para pengguna website lebih aktif dalam memanfaatkan website tersebut secara cuma-cuma.

Berdasarkan latar belakang yang telah diuraikan sebelumnya, maka dipilih judul tugas akhir PERANCANGAN APLIKASI LOWONGAN KERJA BERBASIS WEB.

1.2 Identifikasi Masalah

Berdasarkan latar belakang yang telah diuraikan, maka rumusan masalah yang dapat di identifikasi adalah berkaitan dengan :

1. Bagaimana agar para pelamar maupun perusahaan dapat mencari dengan

mudah baik pelamar maupun lowongan kerja berdasarkan provinsi yang di inginkan.

2. Bagaimana perusahaan dapat memilih pelamar sesuai dengan yang

diinginkannya.

3. Bagaimana pelamar dapat mengirimkan banyak lamaran ke


(8)

4. Bagaimana perusahaan dapat meng-invite banyak pelamar secara langsung.

5. Bagaimana agar para pengguna website baik pelamar, perusahaan dan juga

administrator dapat saling berkomunikasi dengan baik.

6. Bagaimana merancang aplikasi website lowongan kerja yang baik dan

inovatif sehingga pengguna tidak hanya memperoleh informasi lowongan kerja, tetapi juga dapat mempromosikan diri sebagai pencari kerja.

7. Bagaimana membangun website lowongan kerja agar banyak dikunjungi oleh

para pelamar dan juga perusahaan.

8. Bagaimana membuat desain website yang kreatif, menarik, dan memiliki

tampilan visual yang interaktif sebagai bentuk komunikasi dengan pengguna.

1.3 Maksud dan Tujuan

Adapun maksud dari penelitian dan pembuatan aplikasi ini adalah untuk membangun aplikasi website lowongan kerja yang dilengkapi fasilitas inovatif dan berbeda dengan website-website lowongan kerja pada umumnya.

Sedangkan tujuan pembuatan aplikasi ini dapat disimpulkan sebagai berikut :

1. Memberikan fasilitas pencarian lowongan yang lebih menarik dan lebih

cepat.

2. Memberikan fasilitas yang mempermudah perusahaan untuk menentukan

pelamar yang cocok dengan lowongan pekerjaan yang ada.

3. Memberikan fasilitas pada pelamar agar pelamar dapat melamar dengan cepat

dan efisien.

4. Memberikan fasilitas pada perusahaan dapat meng-invite atau mengundang


(9)

5. Membuat fasilitas yang dapat digunakan oleh semua member untuk saling berkomunikasi satu sama lain.

6. Membuat aplikasi website lowongan kerja yang inovatif, sehingga member

lebih aktif dalam menggunakan website lowongan kerja ini.

7. Dengan membangun website yang terbuka untuk umum secara gratis, maka

semua pelamar dan juga perusahaan bebas untuk memasang iklan lowongan kerja maupun mempromosikan diri untuk pelamar.

8. Membuat website lowongan kerja ini dengan desain yang sederhana tetapi

diharapkan tetap dapat menarik minat user untuk mengakses.

1.4 Batasan Masalah

Agar tidak terjadi penyimpangan dan salah sasaran dalam membuat aplikasi website lowongan kerja ini, maka batasan masalah yang diberikan yaitu :

1. Menampilkan informasi dan profil perusahaan-perusahaan yang

membutuhkan tenaga kerja.

2. Menampilkan informasi dan profil pelamar-pelamar yang mencari pekerjaan.

3. Menyediakan fasilitas untuk melamar kerja secara online.

4. Menyediakan fasilitas invite bagi perusahaan yang tertarik pada seorang

pelamar untuk mengirimkan lamaran.

5. Menyediakan fasilitas promotion bagi para pelamar untuk menginformasikan

kemampuan, prestasi atau pengalaman kerja yang dimiliki agar dapat menarik


(10)

6. Pemberitahuan melalui email perusahaan apabila ada pelamar yang mengirimkan lamaran dan pemberitahuan melalui email pelamar apabila ada

perusahaan yang meng-invite pelamar.

7. Menyediakan fasilitas forum untuk saling tanya jawab maupun saling

bertukar informasi.

8. Perusahaan dapat mengunduh lamaran pelamar yang berformat .DOC atau

.PDF yang telah dikirimkan oleh pelamar.

9. Administrator yang bertugas untuk mengontrol proses registrasi member,

proses posting lowongan kerja perusahaan, proses posting promotion

pelamar, proses kirim lamaran secara online, proses invite pelamar oleh

perusahaan, memblok member yang melanggar aturan, melakukan input

artikel, provinsi, dan kategori.

10. Website ini hanya sebatas melakukan invite ke pelamar dan kirim lamaran

secara online ke perusahaan, untuk selanjutannya diserahkan kepada pelamar

dan juga perusahaan, yaitu dengan cara menghubungi via email atau nomor

telepon yang tertera dimasing-masing profil member.

11. Apabila pelamar atau perusahaan yang baru mendaftar, akan dikirimkan

email konfirmasi, agar keaslian data dapat terjaga.

12. Pelamar yang kriterianya tidak sesuai dengan lowongan yang ada maka

lamaran tersebut tidak dapat melakukan lamaran.

13. Perusahaan dapat meng-invite banyak pelamar dalam satu waktu.


(11)

15. Menggunakan SEO (Search Engine Optimation) agar pada saat pengguna internet melakukan pencarian yang berhubungan dengan tema situs, maka situs akan berada diurutan pertama dari hasil pencarian.

1.5 Metodologi Penelitian

Metode-metode penelitian yang akan digunakan dalam penulisan tugas akhir adalah sebagai berikut:

1. Tahap pengumpulan data

Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut:

a. Studi Pustaka, yaitu melakukan studi pustaka dan referensi dari berbagai

buku-buku, skripsi, jurnal-jurnal maupun karangan-karangan yang isinya berkaitan erat dengan masalah yang akan diteliti.

b. Observasi, yaitu melakukan tinjauan ke berbagai website yang menyediakan

informasi lowongan kerja untuk dijadikan acuan.

c. Wawancara, yaitu teknik pengumpulan data dengan mengadakan tanya jawab

secara langsung yang ada kaitannya dengan topik yang di ambil.

2. Tahap Pembuatan Perangkat Lunak

Model proses yang digunakan untuk membangun aplikasi ini adalah dengan menggunakan model Waterfall, yang didalamnya mencakup proses-proses berikut :


(12)

a. Rekayasa Sistem

Merupakan bagian dari sistem yang terbesar dalam pengerjaan suatu proyek, dimulai dengan menetapkan berbagai kebutuhan dari semua elemen yang diperlukan sistem dan mengalokasikannya kedalam pembentukan perangkat lunak.

b. Analisis Sistem

Merupakan tahap menganalisis hal-hal yang diperlukan dalam pelaksanaan proyek pembuatan perangkat lunak.

c. Perancangan sistem

Tahap penerjemahan dari data yang dianalisis kedalam bentuk yang mudah dimengerti oleh user.

d. Pengkodean sistem

Tahap penerjemahan data atau pemecahan masalah yang telah dirancang keadalam bahasa pemrograman tertentu.

e. Pengujian Sistem

Merupakan tahap pengujian terhadap perangkat lunak yang dibangun.

f. Pemeliharaan Sistem

Tahap akhir dimana suatu perangkat lunak yang sudah selesai dapat

mengalami perubahan–perubahan atau penambahan sesuai dengan

permintaan user.

g. Feedback (Umpan Balik)

Merupakan respon dari pengguna sistem yang bisa digunakan untuk mengetahui sejauh mana aplikasi yang dibangun diterima oleh penggunanya.


(13)

Rekayasa Sistem

Pengkodean Sistem Analisis Sistem

Perancangan Sistem

Pengujian Sistem

Pemeliharaan Sistem

Gambar 1.1 Model Pengembangan Perangkat Lunak Waterfall ( Roger S freshman, 2002)

1.6 Sistematika Penulisan

Sistem penulisan yang digunakan dalam penyusunan laporan tugas akhir adalah sebagai berikut :

BAB I PENDAHULUAN

Bab ini berisi tentang latar belakang masalah, identifikasi masalah, maksud dan tujuan, pembatasan masalah, metodelogi penelitian yang digunakan, dan sistematika penulisan laporan.

BAB II LANDASAN TEORI

Bab ini berisi tentang menjelaskan lowongan pekerjaan yang sekarang ini banyak menggunakan berbagai media untuk memasang iklan lowongan pekerjaan,


(14)

(Hypertext Preprocessor), JQuery, Javascript, Ajax, ERD (Entity Relationship Diagram), diagram konsep, DFD (Data Flow Diagram), konsep dasar sistem informasi, alat bantu pengembang sistem, konsep dasar basis data, SEO, dan tinjauan perangkat lunak.

BAB III ANALISIS MASALAH

Bab ini berisi tentang hasil analisis terhadap seluruh sistem untuk mengetahui kebutuhan apa saja yang harus dipenuhi. Mencakup juga penjelasan

rancangan ERD (Entity Relationship Diagram), Diagram Konteks, DFD ( Data

Flow Diagram), spesifikasi proses, kamus data, diagram relasi, struktur tabel, struktur menu tiap pengguna dan rancangan website lowongan kerja yang akan dibuat.

BAB IV PERANCANGAN DAN IMPLEMENTASI

Bab ini berisi tentang implementasi program, hasil program, hasil dari analisis dan perancangan, kelebihan dan kekurangan program dan pengujian

program dengan menggunakan pengujian Blackbox alpha, beta dan pengujian

Beta yang berisikan hasil kuisioner pada setiap pengguna dan kesimpulan dari pengujian beta.

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN

Bab ini berisi kesimpulan dan saran yang didasarkan pada seluruh proses yang dilakukan dalam penyusunan laporan tugas akhir ini.


(15)

10

2.1 Lowongan Pekerjaaan

Pekerjaan adalah sesuatu yang selalu menjadi keinginan setiap orang. Pekerjaan dapat memberikan pemasukan sehingga melalui pekerjaan seseorang mendapatkan penghidupan yang layak. Oleh karena itu, setiap orang berlomba-lomba untuk mendapatkan pekerjaan agar kehidupan dan masa depan mereka terjamin. Untuk bisa memperoleh sebuah pekerjaan, seseorang dituntut untuk memenuhi syarat-syarat yang telah ditentukan oleh perusahaan. Selain jenjang pendidikan tertentu, seorang pencari kerja juga diharuskan menyiapkan berkas-berkas tertentu dan melakukan lamaran kepada perusahaan yang diinginkan. Lamaran tersebut berfungsi sebagai acuan lolos atau tidaknya seseorang melewati seleksi administrasi perusahaan. Surat lamaran biasanya dikirimkan oleh para pencari kerja melalui jasa pos atau terkadang diantar langsung oleh yang bersangkutan ke perusahaan yang dituju.

Dewasa ini, perkembangan teknologi memberikan kemudahan kepada para pencari kerja untuk melamar pekerjaan dengan mudah, yakni melalui internet. Mencari pekerjaan melalui internet tidak hanya memudahkan para pencari kerja dalam hal efisiensi waktu, tetapi juga memberikan peluang yang lebih besar pada para pencari kerja untuk menemukan lowongan pekerjaan yang lebih banyak.


(16)

Selain itu, pencari kerja dapat dengan mudah mengirim lamaran ke berbagai perusahaan dalam waktu yang bersamaan. Kemudahan inilah yang akhirnya membuat para pencari kerja lebih tertarik menggunakan fasilitas internet untuk membantu mereka dalam mencari pekerjaan.

2.2 Sejarah Internet

Advanced Research Project Agency Network (ARPANET) merupakan jaringan internet pertama yang dibangun Amerika. Secara umum ARPANET diperkenalkan pada bulan Oktober 1972. ARPANET awalnya hanya menghubungkan 4 situs saja, yaitu Stanford Research Institute, University of California, Santa Barbara, University of Utah, di mana mereka membentuk satu jaringan terpadu di tahun 1969. Semua universitas di Amerika ingin bergabung sehingga membuat ARPANET kesulitan untuk mengaturnya. Oleh sebab itu, ARPANET dipecah manjadi dua, yaitu MILNET untuk keperluan militer dan ARPANET baru yang lebih kecil untuk keperluan non-militer seperti,

universitas-universitas. Gabungan kedua jaringan akhirnya dikenal dengan nama Defense

Advanced Research Projects Agency (DARPA) Internet, yang kemudian disederhanakan menjadi Internet.

2.3 Sejarah Website

Fasilitas internet yang banyak digunakan sejak tahun 1995 adalah WWW (World Wide Web) atau yang sering disingkat menjadi web. Fasilitas ini mengijinkan pengguna untuk mencari dan menampilkan dokumen multimedia

melalui sebuah program yang disebut browser ( Foendioeun, S.Kom. MM dan


(17)

Sejarah Web bermula di European Laboratory for Particle Physics atau

lebih dikenal dengan nama CERN di kota Geneva dekat perbatasan Prancis dan

Swiss. Pada maret 1989, Tim Bernes dan peneliti lainnya dari CERN mengusulkan suatu protokol sistem distribusi informasi di Internet yang memungkinkan para anggotanya di seluruh dunia untuk saling membagi informasi.

2.4 Aplikasi Website

Aplikasi web merupakan aplikasi yang hanya dibangun dengan menggunakan bahasa yang disebut dengan HTML dan protokol yang dinamakan

Hypertext Transfer Protocol (HTTP) pada awalnya. Sejumlah script dan objek

dikembangkan untuk memperluas kemampuan HTML, antara lain script PHP

(Hypertext Preprocessor) dan ASP (Active Server Pages), serta contoh berupa objek yang disebut Applet (Java).

2.5 Unsur-Unsur Dalam Web

Untuk membangun website diperlukan beberapa unsur yang harus ada agar

situs dapat berjalan dengan baik dan sesuai dengan yang diharapkan. Unsur-unsur yang harus ada dalam situs antara lain:

1. DNS (Domain Name Server)

Domain Name Server atau biasa disebut nama domain adalah alamat permanen situs di dunia internet yang digunakan untuk mengidentifikasi sebuah

situs atau dengan kata lain domain name adalah yang digunakan untuk


(18)

2. Hosting

Hosting dapat diartikan sebagai ruangan yang terdapat dalam harddisk

tempat menyimpan berbagai data, file-file, gambar dan lain sebagainya yang akan

ditampilkan di situs. Besarnya data yang bisa dimasukan tergantung dari besarnya

hosting hosting yang disewa, semakin besar hosting semakin besar pula data yang

dapat dimasukkan dan ditampilkan dalam situs. Hosting juga diperoleh dengan

menyewa. Besarnya hosting ditentukan ruangan harddisk dengan ukuran MB

(Mega Byte) atau GB (Giga Byte). Lama penyewaan hosting rata-rata dihitung per

tahun. Penyewaan hosting dilakukan dari perusahaan-perusahaan penyewa web

hosting yang banyak dijumpai baik di Indonesia maupun luar Negri.

3. Script/Bahasa Program

Bahasa Pemrograman adalah bahasa yang digunakan untuk

menerjemahkan setiap perintah dalam situs yang pada saat diakses. Jenis scripts

sangat menentukan statis, dinamis atau interaktifnya sebuah situs. Semakin

banyak ragam scripts yang digunakan maka akan terlihat situs semakin dinamis,

dan interaktif serta terlihat bagus. Bagusnya situs dapat terlihat dengan tanggapan

pengunjung serta frekuensi kunjungan. Beragam scripts saat ini telah hadir untuk

mendukung kualitas situs. Jenis jenis scripts yang banyak dipakai para designer

antara lain HTML, ASP, PHP, JSP, Java Scripts, Java applets dsb. Bahasa dasar

yang dipakai setiap situs adalah HTML sedangkan ASP dan lainnya merupakan

bahasa pendukung yang bertindak sebagai pengatur dinamis, dan interaktifnya

situs. Scripts ASP, PHP, JSP atau lainnya bisa dibuat sendiri, bisa juga dibeli dari


(19)

sangat mahal karena sulitnya membuat, biasanya mencapai puluhan juta. Scripts

ini biasanya digunakan untuk membangun portal berita, artikel, forum diskusi,

buku tamu, anggota organisasi, email, mailing list dan lain sebagainya yang

memerlukan update setiap saat.

2.6 HTML (Hypertext Markup Language)

HTML merupakan singkatan dari Hypertext Markup Language. Dokumen

HTML adalah file teks murni yang dapat dibuat dengan editor teks sembarang.

Dokumen ini dikenal sebagai web page. Dokumen HTML merupakan dokumen

yang disajikan dalam browser web surfer. Dokumen ini umumnya berisi

informasi atau interface aplikasi di dalam internet ( Ir. Betha Sidik dan Ir. Husni

Iskandar Pohan, M. Eng, 2009).

HTML digunakan untuk membangun suatu halaman web. HTML tidak termasuk ke dalam kategori bahasa pemrograman, tetapi merupakan bahasa

markup atau penandaan terhadap sebuah dokumen teks. Simbol markup yang digunakan oleh HTML diawali dengan tanda lebih kecil (<) dan diakhiri dengan tanda lebih besar (>) yang disebut tag.

2.6.1 Struktur Dasar HTML

Struktur dokumen HTML sederhana diapit oleh tag <html> dan </html> yang menandai awal dan akhir sebuah dokumen HTML. Strukur dasar HTML dapat dilihat pada gambar berikut :


(20)

Gambar 2.1 Pembuatan Website menggunakan HTML Editor 2.6.2 Tag-tag HTML

Tag-tag HTML sangat banyak sekali dan sebuah tag mempunyai atribut yang meyatakan sesuatu tentang tag tersebut. Atribut digunakan untuk mengubah

default pemformatan dokumen dengan tag yang bersangkutan dan atribut setiap tag akan berbeda. Secara umum tag dengan atributnya dalam HTML adalah sebagai berikut :

1. Link dalam HTML.

Umumnya sebuah halaman situs memiliki link atau penghubung ke

halaman-halaman situs yang lain. Berdasarkan alamat link yang dituju, maka link

dibagi menjadi tiga jenis, yaitu :

a. Link relatif , untuk membuat suatu link satu page ke page lain pada aplikasi yang sama. Contoh link relatif :


(21)

b. Link absolut, untuk link ke halaman lain yang berada pada situs lain di

internet. Contoh link absolut :

<A HREF =http://www.google.com>Link ke situs google</A>

c. Link ke bagian lain dalam dokumen, digunakan untuk dokumen yang panjang

sekali sehingga beberapa bagian dokumen diberi nama dan dibagian lainnya

diletakkan link untuk menuju ke bagian tersebut, contohnya :

<A HREF= “#namabagian>Link ke bagian dokumen</A>

2. Tag Penggunaan Gambar

Untuk menampilkan gambar, kita bisa menggunakan tag <IMG>. Tag ini mempunyai banyak atribut, tetapi ada satu yang harus selalu disertakan, yaitu atribut SRC. Bentuk paling sederhana dari tag <IMG> adalah sebagai berikut :

<IMG SRC = “nama_gambar”>

3. Tag Pembuatan Tabel

Tabel biasa digunakan untuk memperindah tampilan atau mengatur agar informasi dapat disajikan dengan tampilan yang mudah dilihat. Tag-tag yang terkait dengan pembuatan tabel-tabel yaitu :

Tabel 2.1 Daftar Tag Untuk Pengaturan Tabel

Tag Keterangan

<TABLE>...</TABLE>

Mengawali dan mengakhiri sebuah tabel

<CAPTION>...</CAPTION> Menentukan judul pada tabel


(22)

tabel

<TH>...</TH> Membuat judul kolom

<TD>...</TD> Membuat sebuah sel data

<TBODY>...</TBODY> Membuat body tabel scroll

4. Tag Pembuatan Frame

Frame dalam HTML biasanya digunakan untuk memperjelas penyajian

informasi dan memungkinkan window browser dibagi menjadi beberapa window

dengan target yang dituju. Tag untuk frame adalah <frameset>....</frameset> dan

atribut yang sering diikutsertakan adalah rows untuk membuat baris, cols untuk

kolom, src untuk file yang akan ditampilkan pada bagian frame tersebut.

5. List Dalam HTML

List merupakan bentuk umum yang biasa digunakan untuk menguraikan

daftar sesuatu, contoh jenis-jenis list dalam HTML yaitu :

a. List dengan nomor atau ordered list, tagnya berupa :

<ol>

<li> isi list pertama </li> <li> isi list kedua </li>

</ol>

b. List tanpa nomor atau unordered list atau disebut juga bulleted list, tagnya

berupa :

<ul> <li> isi list pertama </li>


(23)

</ul>

Tag <ul> mempunyai atribut tipe misalnya box, circle, square, disc dan

sebagainya.

6. Tag Pembuatan Form dan Input HTML

Form dibentuk menggunakan tag <FORM> dan </FORM>. Atribut yang

umum digunakan pada form berupa ACTION dan METHOD. ACTION

menentukan URL yang akan dijalankan dan menerima masukan pada form. Jika

ACTION tidak disebutkan, informasi akan dikirim ke URL yang sama dengan

halaman web itu sendiri. METHOD menentukan bagaimana informasi dikirim ke

URL yang disebutkan dalam ACTION. Nilai yang umum untuk atribut ini berupa

GET dan POST. POST membuat informasi dikirimkan secara terpisah dengan

URL, sedangkan GET akan membuat informasi dikirim menjadi satu dengan

URL.

Tabel 2.2 Daftar Tag Jenis Input pada Form

Jenis Input Kegunaan Penulisan Tag

Text Input angka atau teks <Input type=”Text”name=”var1”

size=# maxlength=#>

Radio Memilih satu pilihan

<Input type=”radio”>pilihan1 <Input type=”radio”>pilihan2

Check box Memilih beberapa

pilihan

<Input type=”checkbox”>pilihan1 <Input type=”checkbox”>pilihan2

Button submit

Memanggil URL


(24)

setelah input

Button reset Menginisialisasi setiap

elemen form <Input type=”reset”>

Image

Pengganti button yang berbentuk

gambar

<Input type=”image” src=”url_image>

Text area Memasukkan data teks

<textarea cols=”55” rows=”5”>

</textarea>

2.7 PHP (Hypertext Preprocessor)

PHP (Hypertext Preprocessor) merupakan bahasa pemrograman berbasis

web yang memiliki kemampuan untuk memroses dan mengolah data secara

dinamis. PHP dapat dikatakan sebagai sebuah server-side embedded script

language, artinya semua sintaks dan perintah program yang anda tulis akan

sepenuhnya dijalankan oleh server, tetapi dapat disertakan pada halaman HTML

biasa. Pada umumnya, semua aplikasi yang dibangun menggunakan PHP akan

memberikan hasil pada web browser, tetapi prosesnya secara keseluruhan

dijalankan di server (Wahana Komputer dan penerbit Andi, 2009).

PHP pertama kali diperkenalkan Rasmus Lerdorf dari script Perl pada

tahun 1994. PHP dirancang untuk bekerja dengan Web Server Apache pada awal penciptaannya. PHP itu sendiri merupakan pengembangan dari bahasa C yang

sebelumnya dikenal dengan istilah FI (Form Interpreter) untuk mengolah data

form dari sebuah website. Selain itu, PHP juga dirancang untuk membentuk web


(25)

2.7.1 Kelebihan Menggunakan PHP

Kelebihan program yang menggunakan PHP MySQL antara lain :

1. Program dapat dijalankan di semua sistem operasi.

PHP MySQL berjalan secara web base, itu artinya semua sistem operasi yang

memiliki web browser dapat menggunakan aplikasi ini, dan semua sistem

operasi tentu saja selalu memiliki web browser.

2. Sangat cocok dan mudah diterapkan pada komputer berjaringan.

Program PHP MySQL cukup diinstal di salah satu komputer yang merupakan

komputer server. Pada komputer client, pemakai tidak perlu menginstalasikan

program apapun lagi. Pada komputer client pemakai cukup mengarahkan web

browser ke komputer server dan program dapat langsung dijalankan.

3. Tidak ada virus yang menginfeksi program PHP.

Program PHP belum dapat diinfeksi virus sampai saat ini. Kebanyakan virus menginfeksi file berekstensi *.exe dan lain-lain.

4. Sangat stabil di semua sistem operasi.

Program PHP tidak akan memberatkan sistem dan tidak akan mempengaruhi komputer untuk berjalan sangat lambat walaupun dipakai dalam waktu yang sangat lama. Sangat cocok diterapkan pada komputer yang selalu digunakan 24 jam.

5. Sangat multi user.

Program PHP tidak akan bentrok dengan pengguna lain yang sama-sama menggunakan program dalam satu jaringan.


(26)

2.7.2 Struktur Dasar PHP

2.8 CSS ( Cascading Style Sheet)

Cascading Style Sheet atau lebih dikenal dengan CSS adalah salah satu

fasilitas script yang diberikan untuk disisipkan pada HTML sehingga pengaturan

desain tampilan web menjadi lebih menarik.

2.8.1 Cara penulisan CSS

CSS dibedakan menjadi 3 berdasarkan cara penulisannya, yaitu :

1. Inline Style Sheet, yaitu bentuk CSS yang mendefinisikan CSS langsung pada tag HTML yang bersangkutan.

2. Embedded Style Sheet, yaitu bentuk CSS yang mendefinisikan CSS terlebih dahulu dalam tag <style>...</style> di atas tag <body> atau bisa juga di dalam tag <head>.

3. Linked Style Sheet, yaitu bentuk penulisan CSS yang mendefinisikan tag <style> terpisah menjadi file lain sehingga dapat digunakan dalam file-file HTML yang membutuhkan CSS tersebut.

2.9 JavaScript

JavaScript merupakan bahasa berbentuk kumpulan script yang berfungsi

untuk memberikan tampilan yang tampak lebih interaktif pada dokumen web.

<?

<! – script PHP -- >


(27)

Kelebihan JavaScript, yaitu lebih praktis dan mudah sebab bahasa pemrograman

JavaScript memiliki sedikit syntax, koneksi cepat sebab peletakan program

terdapat disisi client, file berukuran sangat kecil dan dapat dijalankan oleh

browser. Sedangkan kekurangan JavaScript, yaitu pengelolaan objek dalam

JavaScript sangat terbatas, serta penggunaan script dapat digandakan langsung

melalui sebuah web browser sehingga setiap orang dapat menggunakan program

JavaScript yang dibuat (Wahana komputer dan Penerbit Andi Jogja, 2010).

2.9.1 Struktur Dasar JavaScript

Penggunaan JavaScript dalam HTML, yaitu dengan menempatkan perintah-perintah bahasa JavaScript diantara tag <script> dan </script>. Blok

script ini dapat disimpan di mana saja, tetapi umumnya disimpan sebelum <body> atau diantara <head> dan </head>.

2.9.2 Tipe Data dan Variabel dalam JavaSript

Ada tiga buah tipe data dalam JavaScript :

a. String b. Numeric c. Boolean

Dalam JavaScript, pendeklarasian variabel tidak perlu menyebutkan secara eksplisit tipe data yang digunakan, cukup dengan perintah var. Aturan penulisan variabel yang benar adalah :

<script language=”javaScript”> ...

... </script>


(28)

a. Karakter pertama harus berupa huruf atau garis bawah.

b. Karakter berikutnya dapat berupa huruf, angka, atau garis bawah.

c. Nama variabel tidak boleh berupa perintah JavaScript.

d. Tidak mengandung spasi.

e. Case sensitive.

2.10 Konsep Dasar Sistem Informasi 2.10.1 Sistem

Sistem dapat diartikan sebagai kumpulan dari elemen-elemen yang berinteraksi untuk mencapai tujuan tertentu sebagai satu kesatuan. Dalam bidang sistem informasi, sistem diartikan sebagai sekelompok komponen yang saling berhubungan, bekerja sama untuk mencapai tujuan bersama dengan menerima

input serta menghasilkan output dalam proses transformasi yang teratur (Agus Mulyanto, 2009).

2.10.2 Informasi

Informasi adalah data yang telah diolah menjadi sebuah bentuk yang berarti bagi penerimanya dan bermanfaat dalam pengambilan keputusan saat ini atau masa yang akan datang (Agus Mulyanto, 2009).

Kualitas informasi tergantung pada empat hal, yaitu:

1. Akurat, berarti informasi harus bebas dari kesalahan-kesalahan dan tidak

menyesatkan bagi orang yang menerima informasi tersebut. Komponen akurat meliputi :


(29)

a. Completeness, berati informasi yang dihasilkan atau dibutuhkan harus memiliki kelengkapan yang baik, karena bila informasi yang dihasilkan sebagian-sebagian akan mempengaruhi dalam pengambilan keputusan. b. Correctness, berati informasi yang dihasilkan atau dibutuhkan harus

memiliki kebenaran.

c. Security, berati informasi yang dihasilkan atau dibutuhkan harus memiliki keamanan.

2. Tepat waktu, artinya informasi yang diterima harus tepat pada waktunya,

sebab informasi yang usang (terlambat) tidak mempunyai nilai yang baik sehingga bila digunakan sebagai dasar dalam pengambilan keputusan akan dapat berakibat fatal.

3. Relevan, berarti informasi harus mempunyai manfaat bagi si penerima.

4. Ekonomis, berarti informasi yang dihasilkan mempunyai manfaat yang lebih

besar dibandingkan dengan biaya mendapatkannya.

2.10.3 Sistem Informasi

Sistem informasi adalah suatu sistem di dalam suatu organisasi yang mempertemukan kebutuhan pengolahan transaksi harian, mendukung operasi, bersifat manajerial dan kegiatan strategi dari suatu organisasi dan menyediakan pihak luar tertentu dengan laporan-laporan yang diperlukan (Jogiyanto H.M., 2001).

2.11 Konsep Dasar Database

Database atau basis data berarti koleksi data yang saling terkait. Basis data dapat dianggap sebagai suatu penyusunan data yang terstruktur yang disimpan


(30)

dalam harddisk yang tujuannya adalah agar data tersebut dapat diakses dengan mudah dan cepat (Abdul Kadir, 2008).

Prinsip utama database adalah pengaturan data dengan tujuan utama

fleksibelitas dan kecepatan dalam pengambilan data kembali.

2.11.1 Fungsi Database

Adapun fungsi database adalah sebagai berikut :

1. Sebagai salah satu komponen penting dalam sistem informasi, karena

merupakan dasar dalam menentukan informasi.

2. Menentukan kualitas informasi. Informasi dapat dikatakan bernilai apabila

manfaatnya lebih efektif dibandingkan dengan biaya mendapatkannya.

3. Mengurangi duplikasi data (data redundancy).

4. Hubungan data dapat ditingkatkan (data relatability).

5. Mengurangi pemborosan tempat simpanan luar.

2.11.2 Kriteria Database

Database mempunyai beberapa kriteria penting, yaitu :

1. Bersifat data oriented dan bukan program oriented.

2. Dapat digunakan oleh beberapa program aplikasi tanpa perlu mengubah basis

datanya.

3. Dapat dikembangkan dengan mudah, baik volume maupun strukturnya.

4. Dapat memenuhi kebutuhan sistem-sistem baru secara mudah.


(31)

2.12 Alat Bantu Pengembang Sistem 2.12.1 ERD (Entity Relationship Diagram)

Entity Relationship Diagram atau biasa dikenal dengan diagram E-R

secara grafis menggambarkan isi sebuah database. Diagram ini memiliki dua

komponen utama yaitu entitas (entity) dan relasi (relation). Kedua komponen ini

dideskripsikan lebih jauh melalui sejumlah atribut/properti.

1. Entitas (Entity)

Pada E-R diagram, entity digambarkan dengan sebuah bentuk persegi

panjang. Entitas merupakan individu yang mewakili sesuatu yang nyata (eksistensinya) dan dapat dibedakan dari sesuatu yang lain.Sederhananya entitas menunjuk pada individu suatu objek, sedang himpunan entitas menunjuk pada

rumpun (family) dari individu tersebut.

2. Relationship (Relasi)

Pada E-R diagram, relationship dapat digambarkan dengan sebuah bentuk

belah ketupat. Relasi menunjukan adanya hubungan diantara sejumlah entitas

yang berasal dari himpunan entitas yang berbeda.

3. Atribut

Setiap entitas pasti memiliki atribut yang mendeskripsikan karakteristik (property) dari entitas tersebut.Penentuan/pemilihan atribut-atribut yang relevan bagi sebuah entitas merupakan hal enting lainnya dalam pembentukan model data.

4. Kardinalitas

Kardinalitas relasi menunjukan jumlah maksimum tupel yang dapat berelasi dengan entitas yang lainnya. Dari sejumlah kemungkinan banyaknya


(32)

hubungan yang terjadi dari entitas, kardinalitas relasi merujuk kepada hubungan maksimum yang terjadi dari entitas yang satu ke entitas yang lainnya dan begitu juga sebaliknya. Macam-macam kardinalitas relasi, yaitu :

a. One to one

Yang berarti setiap entitas pada himpunan entitas A berhubungan dengan paling banyak dengan satu entitas pada himpunan entitas B, dan begitu juga sebaliknya.

A 1 R 1 B

Gambar 2.2 One to One b. One to many

Yang berarti setiap entitas pada himpunan entitas A dapat berhubungan dengan banyak entitas pada himpunan entitas B, tetapi tidak sebaliknya, di mana setiap entitas pada himpunan entitas B berhubungan dengan paling banyak dengan satu entitas pada himpunan entitas A.

A 1 R N B

Gambar 2.3 One to Many

c. Many To One

Yang berarti setiap entitas pada himpunan A berhubungan dengan paling banyak dengan satu entitas pada himpunan entitas B, tetapi tidak sebaliknya, di mana setiap entitas pada himpunan entitas A berhubungan dengan paling banyak satu entitas pada himpunan entitas B.


(33)

A N R 1 B

Gambar 2.4 Many to One

d. Many to many

Yang berarti setiap entitas pada himpunan entitas A dapat berhubungan dengan banyak entitas pada himpunan entitas B, dan dmikian juga sebaliknya.

A N R N B

Gambar 2.5 Many to Many 2.12.2 Diagram Konteks

Diagram konteks adalah sebuah diagram sederhana yang menggambarkan hubungan antara entiti luar, masukan dan keluaran dari sistem. Diagram konteks direpresentasikan dengan lingkaran tunggal yang mewakili keseluruhan sistem (Andi Kristanto, 2008).

Tabel 2.3 Simbol-simbol Diagram Konteks

Simbol Keterangan

Kesatuan luar (external entity) yang

menggambarkan sumber atau tujuan. Kegiatan yang dilakukan orang atau komputer dari hasil suatu arus data yang masuk ke dalam proses untuk menghasilkan informasi yang keluar dari proses.


(34)

Menunjukkan arus data yang berupa masukan untuk sistem atau dari sistem.

2.12.3 DFD (Data Flow Diagram)

Data Flow Diagram (DFD) adalah suatu model logika data atau proses yang dibuat untuk menggambarkan darimana asal data dan kemana tujuan data yang keluar dari system, dimana data disimpan, proses apa yang menghasilkan data tersebut dan interaksi antara data yang tersimpan dan proses yang dikenalkan pada data tersebut(Andi Kristanto, 2008).

DFD menggambarkan penyimpanan data dan proses yang

mentransformasikan data. DFD menunjukan hubungan antara data pada system dan proses pada sistem.

Tabel 2.4 Simbol-simbol DFD

Simbol Keterangan

Entitas

Kesatuan luar dilingkungan luar. Sistem dapat berupa uang, organisasi atau sistem lainnya yang berada

dilingkungan luarnya yang akan memberikan input

atau menerima output dari suatu sistem.

Arus Data (flow)

Menunjukkan arus dari data yang dapat berupa masukkan untuk system atau hasil dari proses system.


(35)

Proses

Proses ini mengubah 1 atau lebih input menjadi output. Nama proses dituliskan dengan suatu kata, singkatan atau kalimat sederhana

Simpanan Data

Simpanan data dapat berupa file, database, arsip,

tabel, dan lain sebagainya.

2.12.3.1 Syarat dan Fungsi DFD

Syarat-syarat pembuatan sebuah DFD, antara lain :

1. Pemberian nama untuk tiap komponen DFD.

2. Pemberian nomor pada komponen proses.

3. Penggambaran DFD sesering mungkin agar nyaman dilihat.

4. Penghindaran penggambaran DFD yang rumit.

5. Pemastian DFD yang dibentuk itu konsiten secara logika.

Adapun fungsi dari DFD adalah sebagai berikut :

1. Membantu para analis sitem meringkas informasi tentang sistem, mengetahui

hubungan antar sub-sub sistem, dan membantu perkembangan aplikasi secara efektif.

2. DFD berfungsi sebagai alat komunikasi yang baik antara pemakai dan analis


(36)

3. Menggambarkan sejumlah batasan otomasi untuk pengembangan alternatif sistem fisik.

2.12.4 Kamus Data

Kamus data adalah kumpulan elemen-elemen atau simbol-simbol digunakan untuk membantu dalam penggambaran atau pengidentifikasian setiap

field atau file di dalam sistem(Andi Kristanto, 2008).

2.13 Tinjauan Perangkat Lunak 2.13.1 WAMP Server 2.0

Wamp Server merupakan lingkungan pengembangan web Windows. Hal

ini memungkinkan Anda untuk membuat aplikasi web dengan Apache, PHP dan

database MySQL. Hal ini juga dilengkapi dengan PHPMyAdmin untuk dengan

mudah mengelola database .

Wamp Server menginstal secara otomatis (installer), dan

penggunaannya sangat intuitif. Anda akan dapat menyetel server Anda tanpa

menyentuh pengaturan file.

Wamp Server merupakan satu-satunya solusi paket yang akan

memungkinkan untuk mereproduksi server produksi. Wamp Server juga

memiliki trayicon untuk mengelola server dan pengaturannya ditunjukan pada


(37)

Gambar 2.6 Tampilan Wamp Server 2.0 2.13.2 MySQL

MySQL merupakan software yang tergolong sebagai DBMS (Database

Management System) yang bersifat open source. Open source menyatakan bahwa

software ini dilengkapi source code (Abdul Kadir, 2008).

Bahasa ini dapat digunakan untuk memuat, mengurutkan, dan menyaring

suatu data sehingga suatu data yang spesifik dari suatu basia data dapat

dihasilkan.

MySQL adalah server database SQL (Structured Query Language) yang paling

banyak diminati karena kecepatan kerja dan kemudahan dalam penggunaannya. Kelebihan MySQL sebagai basis data, antara lain :

1. Mendukung standar yang telah ada, yaitu standar ODBC level 0-2.

2. Mampu membuat tabel dengan ukuran besar.


(38)

4. Mendukung Trigger dan View, yaitu objek yang berfungsi untuk

memanipulasi query pada suatu basis data sehingga lebih mudah dan

sederhana.

2.13.3 Macromedia Dreamweaver 8.0

Macromedia Deramweaver adalah sebuah HTML editor professional untuk mendesain secara visual dan mengelola suatu web. Keunggulan Dreamweaver dibandingkan editor lainnya adalah memungkinkan pengguna berkreasi secara bebas dan cepat pada suatu lingkungan visual, tanpa menulis sebaris pun kode atau tag HTMLnya, dan setelah itu kita dapat menguji tampilan halaman web kita langsung di browser apapun yang kita inginkan. Dengan Dreamweaver, kita dapat dengan mudah memadukan Dreamweaver dengan Flash, Fireworks, dan lain-lain untuk membuat website menjadi lebih menarik dan interaktif.

Software pengatur layout (tata letak) elemen-elemen yang terdapat dalam

web, termasuk pembuatan form. Dengan dreamweaver kita tidak perlu lagi

mengetik manual kode-kode Javascript, CSS, dan tag-tag (X)HTML, namun

sebaiknya seorang web designer mengerti maksud dari kode-kode tersebut secara

manual sebagai wawasan, karena terkadang ada beberapa kasus yang memerlukan


(39)

Gambar 2.7 Tampilan Macromedia Dreamweaver 8.0 2.13.4 Mozilla Firefox

Mozilla Firefox (aslinya bernama Phoenix dan kemudian untuk sesaat

dikenal sebagai Mozilla Firebird) adalah penjelajah web antar-flatform gratis yang

dikembangkan oleh yayasan mozilla.

Yayasan mozilla bertujuan untuk mengembangkan sebuah browser web

yang kecil, cepat, dan simpel melalui firefox. Salah satu fitur populer firefox

adalah pemblokir pop-up yang sudah terpasang di dalamnya dan sebuah

mekanisme pengembangan untuk menambah fungsionalitas tambahan. Meskipun

fitur-fitur ini sudah tersedia untuk beberapa lamanya di browser-browser lainnya

seperti Mozilla Suite dan Opera, Firefox merupakan browser pertama yang

mendapatkan penerimaan dalam skala besar.


(40)

SEO adalah cara optimasi website agar bisa ditampilkan di halaman utama pada sebuah situs pencarian. Intinya adalah apabila seseorang mengetikan kata

pencarian pada kotak search engine seperti di Google, Yahoo, maupun MSN

maka alamat web kita bisa muncul di halaman pertama pencarian sesuai dengan

kata kunci yang dicari user tersebut.

Jika tujuan SEO terpenuhi, tentunya visi misi dari website tersebut akan mudah tercapai . Otomatis statistik pengunjung meningkat, interaksi dan transaksi bertambah dan kepopuleran website lebih cepat. Ini semua akan memberikan suntikan motivasi untuk lebih semangat dan kreatif dalam mengelola sebuat


(41)

36

BAB 3

ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM

3.1 Analisis Sistem

Analisis sistem merupakan kegiatan penguraian suatu data dan informasi yang utuh dan nyata kedalam bagian-bagian atau komponen-komponennya yang bertujuan untuk mengidentifikasikan serta mengevakuasi masalah-masalah yang muncul, hambatan-hambatan yang mungkin terjadi dan kebutuhan-kebutuhan yang diharapkan sehingga mengarah kepada suatu solusi untuk perbaikan maupun pengembangan ke arah yang lebih baik dan sesuai dengan kebutuhan.

3.1.1 Analisis Masalah

Fasilitas yang disediakan oleh www.karir.com, id.jobsdb.com dan

www.lowongan-pekerjaan.net umumnya hampir sama dengan fasilitas-fasilitas pada

situs lowongan kerja lainnya. Analisis masalah terhadap www.karir.com,

id.jobsdb.com dan www.lowongan-pekerjaan.net dapat dilihat pada tabel di bawah ini:


(42)

Tabel 3.1 Kekurangan dan kelebihan pada situs www.karir.com

Situs Kelebihan Kekurangan

www.karir.com 1. Adanya pilihan dua bahasa, yaitu bahasa Indonesia dan bahasa Inggris.

2. Data yang diinputkan

dalam pembuatan resume lebih lengkap.

3. Fasilitas pencarian

lowongan kerja berdasarkan berbagai kategori sehingga menyediakan hasil yang lebih efektif.

4. Hasil pencarian

lowongan kerja dan resume dapat ditampilkan

berdasarkan kategori yang telah disediakan.

1. Belum memiliki

fasilitas inovatif yang menuntut para

penggunanya untuk lebih aktif dalam menggunakan

website.

2. Belum adanya

fasilitas pada member untuk berinteraksi dengan sesama

member website

tersebut.

3. Belum adanya

fasilitas pada perusahaan untuk mengundang pelamar yang sesuai dengan kriteria yang diinginkan oleh


(43)

perusahaan.

4. Sistem yang sedang

berjalan di

www.karir.com pada saat ini menyebabkan

website jarang

dikunjungi atau hanya sesekali saja.

5. Tidak efektifnya

pencarian yang dilakukan oleh perusahaan karena perusahaan hanya

dapat melihat resume

pelamar saja.

Id.jobsdb.com 1. Data yang diinputkan dalam pembuatan resume sangat lengkap.

2. Adanya pilihan dua

bahasa.

3. Pilihan pencarian sangat

detail yang membantu pelamar untuk

1. Belum memiliki

fasilitas inovatif yang menuntut para

penggunanya untuk lebih aktif dalam

menggunakan website.

2. Belum adanya fasilitas


(44)

menemukan lowongan yang sesuai dengan yang diinginkan.

4. Tidak hanya perusahaan

nasiaonal saja yang mendaftar melainkan banyak perusahaan Internasional yang mendaftar.

berinteraksi dengan

sesama member website

tersebut.

3. Belum adanya fasilitas

pada perusahaan untuk mengundang pelamar yang sesuai dengan kriteria yang diinginkan oleh perusahaan.

4. Sistem yang sedang

berjalan di

www.karir.com pada saat ini menyebabkan

website jarang

dikunjungi atau hanya sesekali saja.

5. Tidak efektifnya

pencarian yang dilakukan oleh perusahaan karena perusahaan hanya dapat

melihat resume pelamar


(45)

www.lowongan-pekerjaan.net

1. Tampilan situs lebih

sederhana.

2. Untuk pelamar maupun

perusahaan yang baru mendaftar lebih cepat memahami tentang penggunaan situs ini.

1. Banyaknya link-link

yang tidak jelas pada halaman home seperti

Adsense by google.

2. Dalam penggunaan

bahasa pada situs kurang jelas, karena mencampur bahasa Indonesia dengan Inggris.

3. Belum memiliki

fasilitas inovatif yang menuntut para

penggunanya untuk lebih aktif dalam menggunakan situs.

4. Belum adanya fasilitas

pada member untuk berinteraksi dengan sesama member situs tersebut.

5. Belum adanya fasilitas


(46)

mengundang pelamar yang sesuai dengan kriteria yang diinginkan oleh perusahaan.

6. Sistem yang sedang

berjalan di

www.lowongan-pekerjaan.com pada saat ini menyebabkan situs jarang dikunjungi atau hanya sesekali saja.

3.1.2 Analisis Sistem yang sedang berjalan

Berdasarkan hasil observasi pada beberapa situs lowongan kerja, maka telah didapatkan objek inti dari penelitian masalah pada beberapa situs lowongan

kerja yang ada yaitu kepada situs www.karir.com, id.jobsdb.com dan

www.lowonzgan-pekerjaan.com. Berikut ini adalah analisis dari alur sistem di

situs www.karir.com, id.jobsdb.com dan www.lowongan-pekerjaan.com pada


(47)

3.1.1.1 Sebagai Pengunjung

a. www.karir.com

Pengunjung, yaitu user yang mengunjungi website dan hanya dapat

memperoleh informasi dari website dan melakukan pendaftaran baik menjadi pelamar maupun perusahaan tanpa dapat melakukan aktivitas lainnya. Alur bagi pengunjung adalah sebagai berikut :

a) Pengunjung masuk kedalam menu halaman utama yang berisikan berbagai

informasi.

b) Pengunjung dapat memilih apakah ingin mendaftar sebagai pelamar atau

sebagai perusahaan

Alur dari pengunjung dalam situs www.karir.com untuk lebih jelasnya dapat

dilihat pada gambar di bawah ini:

Gambar 3.1 Alur pengunjung di situs www.karir.com

b. id.jobsdb.com

Pengunjung, yaitu user yang mengunjungi situs dan hanya dapat memperoleh

informasi dari situs dan melakukan pendaftaran baik menjadi pelamar maupun perusahaan tanpa dapat melakukan aktivitas lainnya. Alur bagi pengunjung adalah sebagai berikut :


(48)

a) Pengunjung masuk kedalam menu halaman utama yang berisikan berbagai informasi.

b) Pengunjung dapat memilih apakah ingin mendaftar sebagai pelamar atau

sebagai perusahaan

Alur dari pengunjung dalam situs id.jobsdb.com untuk lebih jelasnya

dapat dilihat pada gambar di bawah ini:

Gambar 3.2 Alur pengunjung di situs id.jobsdb.com

c. www.lowongan-pekerjaan.net

Pengunjung, yaitu user yang mengunjungi situs dan hanya dapat memperoleh

informasi dari situs dan melakukan pendaftaran baik menjadi pelamar maupun perusahaan tanpa dapat melakukan aktivitas lainnya. Alur bagi pengunjung adalah sebagai berikut :

c) Pengunjung masuk kedalam menu halaman utama yang berisikan berbagai

informasi.

d) Pengunjung dapat memilih apakah ingin mendaftar sebagai pelamar atau


(49)

Alur dari pengunjung dalam situs www.lowongan-pekerjaan.com untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada gambar di bawah ini:

Gambar 3.3 Alur pengunjung di situs www.lowongan-pekerjaan.net 3.1.1.2 Sebagai Pelamar

a. www.karir.com

Pelamar, yaitu user yang menjadi member dan diharuskan mendaftar terlebih

dahulu. Alur bagi pelamar adalah sebagai berikut:

a) Pelamar mendaftarkan diri dan memasukan data diri pada form

pendaftaran.

b) Pelamar berhasil melakukan pendaftaran, kemudian pelamar mengisikan

resume yang nantinya akan dikirimkan pada perusahaan.

c) Setelah pembuatan resume berhasil kemudian pelamar mencari lowongan

yang tersedia, setelah lowongan ditemukan maka pelamar akan

mengirimkan resume yang sebelumnya telah dibuat kepada perusahaan.

d) Pelamar tidak hanya dapat mengirimkan resume tetapi dapat mengirim CV

lamaran dengan meng-upload lamaran tersebut dalam format .DOC dan


(50)

Alur dari pelamar dalam situs www.karir.com untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada gambar di bawah ini:

Gambar 3.4 Alur pelamar di situs www.karir.com

b. id.jobsdb.com

Pelamar, yaitu user yang menjadi member dan diharuskan mendaftar terlebih

dahulu. Alur bagi pelamar adalah sebagai berikut:

a) Pelamar mendaftarkan diri dan memasukan data diri pada form

pendaftaran.

b) Pelamar berhasil melakukan pendaftaran, kemudian pelamar mengisikan

resume yang nantinya akan dikirimkan pada perusahaan.

c) Setelah pembuatan resume berhasil kemudian pelamar mencari lowongan

yang tersedia, setelah lowongan ditemukan maka pelamar akan

mengirimkan resume yang sebelumnya telah dibuat kepada perusahaan.

d) Pelamar tidak hanya dapat mengirimkan resume tetapi dapat mengirim CV

lamaran dengan meng-upload lamaran tersebut dalam format .DOC dan


(51)

Alur dari pelamar dalam situs id.jobsdb.com untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada gambar di bawah ini:

Gambar 3.5 Alur pelamar di situs id.jobsdb.com

c. www.lowongan-pekerjaan.net

Pelamar, yaitu user yang menjadi member dan diharuskan mendaftar terlebih

dahulu. Alur bagi pelamar adalah sebagai berikut:

a) Pelamar mendaftarkan diri dan memasukan data diri pada form

pendaftaran.

b) Pelamar berhasil melakukan pendaftaran, kemudian pelamar mengisikan

resume yang nantinya akan dikirimkan pada perusahaan.

c) Setelah pembuatan resume berhasil kemudian pelamar mencari lowongan

yang tersedia, setelah lowongan ditemukan maka pelamar akan

mengirimkan resume yang sebelumnya telah dibuat kepada perusahaan.

d) Pelamar tidak hanya dapat mengirimkan resume tetapi dapat mengirim CV

lamaran dengan meng-upload lamaran tersebut dalam format .DOC dan


(52)

Alur dari pelamar dalam situs www.lowongan-pekerjaan.com untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada gambar di bawah ini:

Gambar 3.6 Alur pelamar di situs www.lowongan-pekerjaan.net 3.1.1.3 Sebagai Perusahaan

1. www.karir.com

Perusahaan, dikarenakan keterbatasan biaya, analisis pengguna sebagai

perusahaan di www.karir.com tidak dapat dilakukan.

2. id.jobsdb.com

Perusahaan, dikarenakan keterbatasan biaya, analisis pengguna sebagai

perusahaan di www.karir.com tidak dapat dilakukan.

3. www.lowongan-pekerjaan.net

Perusahaan, yaitu user yang menjadi member dan diharuskan mendaftar

terlebih dahulu. Alur bagi perusahaan adalah sebagai berikut :

a) Perusahaan mendaftarkan diri dengan mengisi form pendaftaran

perusahaan dengan lengkap.

b) Setelah pendaftaran berhasil, selanjutnya perusahaan memasang lowongan


(53)

c) Perusahaan dapat mengirimkan lowongan yang telah dibuat melalui email

pelamar yang memiliki kategori sesuai dengan kategori lowongan.

d) Perusahaan kemudian menerima lamaran.

e) Perusahaan dapat melihat lamaran yang telah dikirimkan oleh pelamar

dalam berupa resume atau CV lamaran yang berbentuk file .DOC dan

.PDF.

f) Perusahaan dapat melihat berbagai resume yang telah dibuat oleh pelamar.

Alur dari pelamar dalam situs www.lowongan-pekerjaan.com untuk lebih

jelasnya dapat dilihat pada gambar di bawah ini:

Gambar 3.7 Alur perusahaan di situs www.lowongan-pekerjaan.net 3.1.3 Solusi yang ditawarkan

Berdasarkan hasil evaluasi dengan melihat masalah dan sistem kerja yang

ada pada www.karir.com, id.jobsdb.com dan www.lowongan-pekerjaan.net solusi

yang akan diberikan adalah dengan mengembangkan sistem kerja yang sudah ada atau bahkan mengurangi beberapa sistem kerjanya karena dianggap tidak tepat dalam penggunaan fasilitas tersebut, untuk pengembangannya yaitu dengan


(54)

menyediakan fasilitas inovatif yang dapat menuntut pengguna situs lebih aktif berinteraksi dalam menggunakan fasilitas situs, diantaranya:

1. Solusi yang diberikan pada pelamar

Beberapa solusi yang diberikan pada pelamar adalah sebagai berikut, untuk lebih jelasnya lihat alur pelamar dibawah ini:

Tabel 3.2 Solusi untuk Pelamar

Fasilitas Keterangan

Promotion Fasilitas yang dapat digunakan sebagai ajang mempromosikan diri, seperti keahlian, pengalamannya bekerja dan lain sebagainya sehingga diharapkan pelamar mendapat nilai lebih dari

perusahaan. Pelamar dapat meng-update promotion setiap saat

sehingga pengguna lain dapat menilai seberapa besar keaktifannya dalam situs ini. Pelamar yang lama tidak akan berada di urutan belakang apabila pelamar tersebut sering aktif

meng-update promotion.

Diskusi Fasilitas ini dapat digunakan pelamar dan perusahaan untuk

saling berkomunikasi dan juga bagi perusahaan maupun pelamar yang ingin mengirimkan kritik dan sarannya bagi admin.

Lihat

Invite

Fasilitas ini digunakan oleh pelamar untuk melihat perusahaan

yang telah meng-invite atau mengundang pelamar untuk


(55)

a. Pelamar melakukan pendaftaran dengan mengisikan form pendaftaran pelamar dengan lengkap.

b. Pendaftaran berhasil, selanjutnya pelamar mem-posting promotion, agar dapat

dilihat oleh perusahaan.

c. Pelamar mencari lowongan yang tersedia.

d. Setelah lowongan ditemukan dan sesuai dengan yang diinginkan oleh pelmar,

maka selanjutnya pelamar mengirimkan lamaran.

e. Pelamar dapat melihat hasil lamaran, disetiap lamaran memiliki status apakah

lamaran diterima dan masuk ke tahap selanjutnya atau lamaran ditolak.

f. Pelamar dapat melihat pada menu invite, apakah ada perusahaan yang

meng-invite atay mengundang agar pelamar mengirimkan lamaran pada perusahaan

yang telah melakukan invite tersebut.

g. Pelamar dapat melakukan tanya jawab terhadap sesama pelamar ataupun

kepada perusahaan dan diperbolehkan untuk mengirim kritik atau saran pada admin melalui diskusi yang telah disediakan.

Untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada gambar di bawah ini:


(56)

2. Solusi yang diberikan pada perusahaan

Beberapa solusi yang diberikan pada pelamar untuk lebih jelasnya lihat tabel 3.3 dan gambar 3.5 di bawah ini:

Tabel 3.3 Solusi untuk Perusahaan

Fasilitas Keterangan

Lihat

Promotion

Perusahaan dapat melihat promotion pelamar di menu utama

perusahaan. Pada menu utama perusahaan terdapat list

promotion pelamar yang diurutkan berdasarkan waktu

promotion yang dilakukan oleh pelamar. Sehingga pelamar yang sering aktif dalam mempromosikan dirinya maka nama

pelamar tersebut akan ada di urutan pertama pada list

promotion.

Diskusi fasilitas ini dapat digunakan perusahaan dan pelamar untuk

saling berkomunikasi dan juga bagi perusahaan maupun pelamar yang ingin mengirimkan kritik dan sarannya bagi admin.

Invite Fasilitas ini digunakan oleh perusahaan untuk meng-invite atau mengundang pelamar yang memiliki kategori sesuai dengan yang diinginkan perusahaan agar pelamar tersebut mengirimkan lamaran pada perusahaan.

a. Perusahaan mendafar dengan mengisikan form pendaftaran perusahaan


(57)

b. Perusahaan berhasil mendaftar, selanjutnya perusahaan mem-posting

lowongan

c. Perusahaan mencari pelamar, setelah perusahaan mendapatkan pelamar yang

sesuai dengan kebutuhannya, perusahaan dapat meng-invite atau mengundang

pelamar tersebut agar melamar ke perusahaanya.

d. Perusahaan dapat melihat promotion yang telah dibuat oleh pelamar.

e. Perusahaan dapat melihat status invite yang telah dikirimkan pada pelamar

apakah pelamar setuju dan mengirimkan lamarannya atau pelamar menolaknya.

f. rusahaan dapat melakukan Tanya jawab terhadap sesama perusahaan ataupun

kepada pelamar dan diperbolehkan untuk mengirim kritik atau saran pada admin melalui fasilitas diskusi yang telah disediakan.

Untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada gambar di bawah ini:

Gambar 3.9 Solusi yang diberikan pada Alur Perusahaan 3.1.4 Analisis Kebutuhan Non Fungsional

Analisis kebutuhan non fungsional dilakukan untuk mengetahui spesifikasi kebutuhan untuk sistem. Spesifikasi kebutuhan melibatkan analisis perangkat


(58)

keras (hardware), analisis perangkat lunak (software), analisis pengguna (user) dan analisis jaringan.

3.1.4.1 Analisis Pengguna (User)

Pengguna perangkat lunak ini adalah para pengguna internet yang

menggunakan penjelajah situs (WEB browser).

Pengguna juga dapat berupa pengguna yang memiliki tingkat otorisasi khusus yang disebut sebagai administrator dan mempunyai wewenang untuk melakukan modifikasi pada informasi barang yang hendak dijual.

Tabel 3.4 Analisis Pengguna

Peng guna

Tanggun g Jawab

Hak Akses Pendid

ikan Tingkat Keterampilan Pengala man Jenis Pelati han Admi n Melakuk an pengola han data Mengelola data-data dalam web

D3 Menguasai

pengolahan

data dalam

bentuk web,

menguasai teknik

komputerisasi dan

penguasaan di bidang

komputer

3 tahun dibidang kompute r Cara menge lola dalam web Pela mar Tidak ada Melakukan lamaran dan mempromos ikan diri

SMA Mampu

mengoprasika

n komputer

dan mengerti

1 tahun dibidang kompute Pandu an mengi rimka


(59)

dalam menjalankan web browser

untuk

browsing di Internet.

r n

lamara n dan memp romos ikan diri Perus ahaa n Tidak ada Melakukan invite dan posting lowongan

SMA Mampu

mengoprasika

n komputer

dan mengerti dalam

menjalankan web browser

untuk

browsing di Internet.

1 tahun dibidang kompute r Pandu an melak ukan invite pada pelam ar dan memp osting lowon gan Peng unjun g Tidak ada Melihat informasi yang tersaji Tidak dibatas i Mampu mengoprasika

n komputer

dan mengerti dalam

menjalankan web browser

untuk

browsing di Internet.

- Pandu

an dalam pendaf taran menja di memb


(60)

er

Berdasarkan Karakterisktik pengguna yang telah dijelaskan diatas, Pengguna yang ada disetiap bagian pada umumnya sudah bisa mengoperasikan komputer, dapat dilihat semua pengguna minimal sudah berinteraksi dengan

internet dan mengerti menjalankan sistem operasi Windows.

3.1.4.2 Analisis Perangkat Keras

Analisis perangkat keras yang dimaksudkan adalah kebutuhan spesifikasi perangkat keras dari aplikasi yang akan dibuat, terdiri dari WEB Server, Klien, dan pembuat adalah sebagai berikut:

Tabel 3.5 Analisis Perangkat Keras Perangkat

Keras

Web Server Klien Pembuat

Processor Minimal

Processor Core 2 duo 3.0 Ghz

Minimal Processor dengan

kecepatan 1 Ghz

Minimal Processor Pentium

4 Ghz 3.0 Ghz

Harddisk Minimal 250 GB Minimal 40 GB Minimal 80 GB

Ram Minimal 2048 MB Minimal 256 MB Minimal 1024 MB

VGA Minimal 128 MB Minimal 32 MB Minimal 128 MB

Monitor Ada Ada Ada

Modem Ada Ada Ada

Mouse Ada Ada Ada


(61)

3.1.4.3 Analisis Perangkat Lunak

Perangkat lunak yang dibutuhkan pada tiap masing-masing pengguna adalah sebagai berikut:

Tabel 3.6 Analisis Perangkat Lunak Perangkat

Lunak

Web Server Klien Pengguna

Sistem Operasi Windows xp dan

Linux

Sistem operasi bebas dikarenakan

aplikasi berbasis web

Sistem operasi bebas dikarenakan aplikasi berbasis

web

Web Browser Minimal Mozilla

3.0, Internet Explorer 8, Opera

dan Google chrome

Minimal Mozilla 3.0, Internet Explorer 8, Opera

dan Google chrome

Minimal Mozilla 3.0,

Internet Explorer 8,

Opera dan Google chrome

Tool antarmuka Tidak ada Tidak ada Microsoft Visio

2007

Web Server Ada Tidak ada Wamp

DBMS MySQL Tidak ada MySQL

Macromedia Dreamweaver


(62)

3.1.5 Analisis Database

3.1.5.1 ERD (Entity Relationship Diagram)

ERD digunakan dalam membangun basis data untuk menggambarkan relasi atau hubungan dari dua file atau dua tabel. ERD terdiri dari 2 komponen utama yaitu entitas dan relasi. Kedua komponen tersebut dideskripsikan lebih jauh melalui atribut-atribut atau property.

Hubungan antar entitas yang terjadi dalam aplikasi lowongan kerja yang akan dibangun adalah sebagai berikut:


(63)

Perusahaan Pelamar Kategori lowongan Lowongan Id_lowongan Id_pendidikan Kategori Id_kategori Kategori pelamar Invite Lamaran Id_k_lowongan Id_lowongan Id_kategori memiliki Promotion Pelamar Id_promotion Memiliki membuat Provinsi Kota Id_kota Id_provinsi memiliki memiliki memiliki Pendidikan memiliki memiliki komentar Admin diskusi Id_komentar komentar komentar Id_pendidikan Id_lamaran Id_pelamar Id_lowongan Id_k_pelamar Id_pelamar Id_kategori Id_pendidikan Id_admin Id_perusahaan Id_pelamar N N N N 1 N 1 N N N N N 1 N N 1 N 1 1 N N 1 1 N N N 1 N 1 Id_kota Id_perusahaan Id_kota Id_pelamar Id_provinsi N


(64)

Kamus data ER diagram:

Tabel 3.7 kamus Data ER Diagram

No Entitas Atribut

1 Pelamar Id_pelamar, Email_pelamar, Password_pelamar,

Nama_pelamar, Jk_pelamar, Kontak_pelamar,

Tanggal_lahir_pelamar, Alamat_pelamar, Kota_pelamar, Kode_pos_pelamar, Id_kota, id_pendidikan,

Pengalaman_pelamar, CV_lamaran, Gambar_pelamar,

Waktu_daftar_pelamar, Last_login_pelamar, Ket_pelamar

2 Perusahaan Id_perusahaan, Email_perusahaan, Password_perusahaan,

Nama_perusahaan, Kontak_perusahaan, Website_perusahaan, Alamat_perusahaan,

Kota_perusahaan, Kode_pos_perusahaan, Id_kota, Deskripsi_perusahaan, Gambar_perusahaan, Waktu_daftar_perusahaan, Last_login_perusahaan, ket_perusahaan

3 Provinsi Id_provinsi, Nama_provinsi

4 Lowongan Id_lowongan, Id_perusahaan, Usia_lowongan,

Tipe_lowongan, Gaji_lowongan, Pengalaman_lowongan, Id_pendidikan_lowongan, Tanggal_lowongan,

Tanggal_akhir_lowongan, Jam_lowongan, Hari_lowongan

5 Promotion Id_promotion, Id_pelamar, Isi_promotion,


(65)

6 Lamaran Id_lamaran, Id_pelamar, Id_lowongan, Status_lamaran,

Tanggal_lamaran, jam_lamaran, hari_lamaran,

sudah_dibaca_perusahaan

7 Invite Id_invite, Id_perusahaan, Id_pelamar, Status_invite,

Komentar_invite, Tanggal_invite, Tanggal_akhir_invite, jam_invite, hari_invite, sudah_dibaca_pelamar

8 Kategori Id_kategori, nama_kategori

9 Kategori

pelamar

Id_k_pelamar, id_pelamar, id_kategori

10 Kategori

lowongan

Id_k_lowongan, id_perusahaan, id_lowongan, id_kategori

11 pendidikan Id_pendidikan, nama_pendidikan, tingkat

12 Sertifikat

pelamar

Id_s_pelamar, id_pelamar, nama_sertifikat, isi_sertifikat

13 Diskusi Id_komentar, id_admin, id_pelamar, id_perusahaan,

isi_komentar, status_komentar, tanggal_komentar,

hari_komentar, jam_komentar

14 Kota Id_kota, kota_kabupaten, id_provinsi

15 Admin Id_admin, username, password_admin,nama_admin,


(66)

3.1.6 Analisis Kebutuhan Fungsional

Analisis kebutuhan fungsional adalah kebutuhan perangkat lunak terhadap aspek-aspek yang berhubungan dengan perancangan sistem yang akan dibangun.

3.1.6.1 Diagram Konteks

Diagram konteks adalah sebuah diagram sederhana yang menggambarkan hubungan antara entiti luar, masukan dan keluaran dari sistem. Diagram konteks direpresentasikan dengan lingakaran tunggal yang mewakili keseluruhan sistem.

Diagram konteks pada perangkat lunak yang akan dibangun adalah sebagai berikut:

Aplikasi Lowongan Kerja

Perusahaan

Pengunjung Data Login Perusahaan

Data Perusahaan Data Lowongan Data Invite Data Diskusi Data Kategori Lowongan

Info Login Perusahaan Info Perusahaan Info Lowongan Info Pelamar Info Promotion Info Invite Info Lamaran Info Artikel Info Diskusi Info Kategori Lowongan

Daftar Pelamar Daftar Perusahaan Info Perusahaan Info Lowongan Info Promotion Info Artikel Info Pendaftaran Pelamar Info Pendaftaran Perusahaan Pelamar

Info Login Pelamar Info Pelamar Info Promotion Info Perusahaan Info Lowongan Info Lamaran Info Invite Info Artikel Info Diskusi Info Kategori Data Login Pelamar

Data Pelamar Data Promotion Data Lamaran Data Diskusi Data Kategori Admin

Info Login Admin Info Admin Info diskusi Info Artikel Info Provinsi Info Kota Info Kategori Info Perusahaan Info Pelamar Info Promotion Info Lamaran Info Invite Info Lowongan Info Pendidikan

Data Login Admin Data Admin Data Diskusi Data Artikel Data Provinsi Data Kategori Data Kota Data Pendidikan Mail Server Data Mail Info Mail

Gambar 3.11 Diagram Konteks Aplikasi Lowongan Kerja 3.1.6.2 Data flow diagram

Data Flow Diagram (DFD) adalah alat pembuatan model yang memungkinkan profesional sistem untuk menggambarkan sistem sebagai suatu


(67)

jaringan proses fungsional yang dihubungkan satu sama lain dengan alur data, baik secara manual maupun komputerisasi. DFD ini sering disebut juga dengan

nama Bubble chart, Bubble diagram, model proses, diagram alur kerja, atau

model fungsi.

DFD merupakan salah satu alat pembuatan model yang sering digunakan, khususnya bila fungsi-fungsi sistem merupakan bagian yang lebih penting dan kompleks dari pada data yang dimanipulasi oleh sistem. Dengan kata lain, DFD adalah alat pembuatan model yang memberikan penekanan hanya pada fungsi sistem.

1. DFD Level 1

Pada DFD level 1 ini terdapat 14 proses, pendaftaran, pengunjung lihat data, login, pengolahan data master, pengolahan data user, lihat artikel, pengolahan data diskusi, mail server, pengolahan data lowongan, pengolahan data

promotion, pengolahan data lamaran, Pengolahan data sertifikat pelamar dan


(68)

1 Pendaftaran 4 Pengolahan Data Master 3 Login 6 Lihat Artikel 5 Pengolahan data User 7 Pengolahan Data Diskusi Admin Perusahaan Pelamar

Data daftar pelamar Data daftar perusahaan Info daftar Pelamar Info daftar perusahaan

Pelamar Info DaftarPerusahaan

Provinsi Artikel Info Provinsi Data Provinsi Data Provinsi Info Provinsi Info Artikel Data Artikel Info Artikel Info Provinsi Info Kategori Info pendidikan Data Artikel Data Provinsi Data Kategori Data Pendidikan Login Valid Admin Data Login Admin

Info Login Admin valid,invalid

Data Login Pelamar

Info Login Pelamar valid, invalid

Data Artikel Info Artikel

Pelamar Data Login Pelamar

Info Login Pelamar

Admin Data Login

Admin Info Login Admin Login admin, Pelamar, perusahaan valid Info Admin Data Admin Info Pelamar Data Pelamar Data Pelamar

Data Kategori Pelamar Info Pelamar Info Perusahaan Info Kategori Pelamar Data Admin Info Admin Info Artikel Lamaran Info Lamaran Data Lamaran Info Provinsi Data Provinsi

Data Login Perusahaan

Info Login Perusahaan Valid, Invalid Info Artikel Data Perusahaan Data kategori lowongan Info Perusahaan Info Kategori Perusahaan

Lowongan Promotion Data Lowongan Info Lowongan Info Promotion Data Promotion Info Promotion Info Lowongan Perusahaan Info Login Perusahaan

Data Login Perusahaan

Info Perusahaan

Info Perusahaan Data Perusahaan Info Pelamar

Info Perusahaan

Info Daftar Perusahaan Data Daftar Perusahaan Info Pendaftaran Pelamar

Info Artikel Data Daftar Pelamar

Login Admin, Pelamar, perusahaan Valid Data Diskusi Info Diskusi Data Diskusi Info Diskusi Perusahaan Data Diskusi Info Diskusi

Kategori Data Kategori Info Kategori Data Kategori Info Kategori Kategori pelamar Kategori lowongan Data Kategori pelamar

Info Kategori pelamar

Data Kategori lowongan Info Kategori Data Kategori 11 Pengolahan data lamaran 10 Pengolahan Data promotion 12 Pengolahan

Data Invite Pengolahan 9 Data lowongan Info Lamaran Invite Info Invite Data Invite Data Invite Info Invite Data Lowongan Data Kategori lowongan

Data pendidikan Info Lowongan Info Kategori Lowongan

Info pendidikan Info Kategori Info pelamar Info Kategori lowongan Pelamar Data Promotion Info Promotion Data Lamaran Data Promotion Info Invite Info Promotion Info Lowongan Info Invite Info Lowongan Info Promotion Data Lowongan

Info login pelamar valid

Info login pelamar valid 13 Pengolahan Aktifitas member Info lowongan Info promotion Info lamaran Info invite Info login Perusahaan valid Info login perusahaan

valid

Info login Admin valid Info Lamaran Pendidikan Info pendidikan Data Pendidikan Info pendidikan Data pendidikan Info pendidikan Info pendidikan 14 Pengolahan Data sertifikat pelamar Data sertifikat pelamar Info sertifikat pelamar Info sertifikat pelamar Provinsi Data Kota Info kota


(69)

2. DFD Level 2 Proses 1 Pendaftaran

Pada DFD level 2 proses 1 ini terdapat 3 proses, yaitu pendaftaran sebagai member perusahaan, pendaftaran sebagai pelamar dan verifikasi email untuk mendapatkan password yang dikirim secara acak agar bisa login sebagai member. Pengunjung 1.1 Pengisian Data Pelamar Pelamar 1.2 Pengisian Data Perusahaan Perusahaan Data Daftar Pelamar Info Daftar Pelamar Data Daftar Perusahaan Info Daftar Perusahaan Data Daftar Pelamar Info Daftar Pelamar Data Daftar Perusahaan Info Daftar Perusahaan Kategori Kota Info kota Info Kategori Info kota 1.3 Verifikasi Email Mail Server Mail Server Data Mail Info Mail Data daftar perusahaan

Data daftar pelamar Info daftar perusahaan Info daftar pelamar

Info daftar perusahaan Info daftar pelamar

Data daftar perusahaan Data daftar pelamar

Info daftar perusahaan Info daftar pelamar Data daftar perusahaan

Data daftar pelamar Info daftar perusahaan

Info daftar pelamar

Data daftar perusahaan Data daftar pelamar

Kategori pelamar Data kategori Pelamar

Info kategori pelamar

Gambar 3.13 DFD Level 2 1.0 Proses Pendaftaran

3. DFD Level 2 Proses 3 Login

DFD proses login ini terdapat 2 proses, yaitu cek email dan cek password.


(70)

Pelamar Perusahaan 3.1 Cek Email Admin 3.2 Cek Password Data Login Admin

Info Login Admin Invalid

Login valid pelamar, perusahaan admin Data Login Pelamar

Info Login Pelamar Invalid Data Login Perusahaan

Info Login Perusahaan

Admin

Pelamar

Perusahaan Data Login Admin

Info Login Admin

Data Login Pelamar Info Login Pelamar

Data Login Perusahaan Info Login Perusahaan Info Login Pelamar

Invalid

Info Login Perusahaan Invalid

Info Login Admin Invalid

Login Valid Admin, Pelamar, Perusahaan Data Password Info Password Data Password Info Password Data Password Info Password

Gambar 3.14 DFD Level 2 Proses 3 Pendaftaran

4. DFD Level 2 Proses 4 Pengolahan Data Master

DFD level 2 proses pengolahan data master ini terdapat 6 proses, yaitu input data artike, edit data artikel, hapus data artikel, input data provinsi, edit data provinsi dan hapus data provinsi. Proses ini tentang pengolahan data master oleh admin.


(71)

4.1 Pengolahan data artikel Admin Artikel Provinsi Data Artikel

Info Artikel Data Artikel

Info Kategori 4.3 Pengolahan data provinsi Data Provinsi Info Provinsi Data Provinsi Info Provinsi 4.2 Pengolahan data kategori kategori Info kategori Data kategori Data Provinsi Info kategori 4.4 Pengolahan data pendidikan Data Pendidikan Info pendidikan Pendidikan Data pendidikan Info pendidikan 4.5 Pengolahan data kota Kota Data kota Info Kota Data Kota Info Kota

Gambar 3.15 DFD Level 2 Proses 4 Pengolahan Data Master

5. DFD Level 2 Proses 5 Pengolahan Data User

DFD level 2 proses pengolahana data user ini terdapat 4 proses, yaitu

pengolahan data admin, manage data member, pengolahan data pelamar dan


(1)

233

9. Berdasarkan hasil pengujian beta maka didapatkan perusahaan yang sangat setuju dengan fasilitas yang ada sebanyak 64 % dan setuju sebanyak 36 %.

5.2 Saran

Berdasarkan proses penyusunan tugas akhir ini, saran yang dapat disimpulkan guna mengembangkan aplikasi yang telah dibuat adalah sebagai berikut :

1. Aplikasi dapat disempurnakan dengan menyertakan fasilitas notifikasi bagi para pengguna terdaftar sehingga memudahkan para pengguna untuk mengetahui informasi terbaru mengenai akunnya dengan efektif.

2. Aplikasi dapat dikembangkan dengan menyediakan fasilitas chatting

sehingga dapat mempermudah komunikasi antarpengguna.

3. Dengan menyediakan fasilitas pencarian yang lebih detail dan semakin mempermudah para pengguna.


(2)

234

DAFTAR PUSTAKA

1. Betha, Ir, Husni I. Pohan, Ir.M.Eng. (2009), Pemrograman Web dengan HTML Revisi Kedua. CV Informatika, Bandung.

2. Fathansyah. (2007), Basis Data, Informatika, Bandung.

3. HM, Jogiyanto. (2005), Analisis dan desain Sistem Informasi, Andi, Yogyakarta.

4. Hakim, Lukmanul, Musalini Uus. (2006). Buku Sakti Menjadi Programmer Sejati. Solusi Media, Yogyakarta.

5. Hakim, Lukmanul. (2008), Membongkar Trik Rahasia Para Master PHP. Lokomedia, Yogyakarta.

6. Hakim, Lukmanul. (2009), Jalan Pintas Menjadi Master PHP. Lokomedia, Yogyakarta.

7. Kurniawan, Heri. (2011), Trik Membuat WEB Template dengan PHP dan CSS. Lokomedia, Yogyakarta.

8. Hakim, Lukmanul. (2009), Trik Rahasia Master PHP Terbongkar Lagi Terbongkar Lagi. Lokomedia, Yogyakarta.

9. Hakim, Lukmanul. (2011), Trik Dahsyat Menguasai AJAX Dengan JQuery. Lokomedia, Yogyakarta.

10.Kadir, Abdul. (2008), Dasar Perancangan dan Implementasi Database Relasional. Andi Yogyakarta , Yogyakarta.

11.Nugroho, Bunafit. (2004), PHP & MySQL dengan editor Dreamwaver MX,


(3)

(4)

256

12.Mulyanto, Agus. (2009), Konsep dan Aplikasi Sistem Informasi. Pustaka Pelajar, Yogyakarta.


(5)

BIODATA PENULIS

DATA PRIBADI

Nama : Diki Anggana Cipta Wahyu Nur Alam Jenis Kelamin : Laki-laki

Tempat, tanggal lahir : Bekasi, 08 November 1990 Kewarganegaraan : Indonesia

Status : Mahasiswa

Tinggi, Berat : 171 cm, 60 kg

Agama : Islam

Alamat Rumah : KP. LW.Malang Rt 002 Rw 001 Ds. Sukaresmi Kec. Cikarang Selatan Kab. Bekasi

Alamat Kost : Jl. Sekeloa Tengah no 4, rt 04/rw 04, Coblong, Bandung, Jawa Barat

No HP : 085782022875

Email : dikianggana@yahoo.com

Facebook : Diki Anggana

YM : dikianggana@yahoo.com

Hobi : Sepak Bola, Badminton, Tenis Meja dsb.

PENDIDIKAN » Formal

1995 – 2001 : SDN Sukaresmi 02, Kab. Bekasi 2001 - 2004 : SMPN 02 Cikarang Utara, Kab. Bekasi 2004 – 2007 : SMAN 1 Cikarang Selatan, Kab. Bekasi 2007 – Sekarang : Universitas Komputer Indonesia


(6)

» Non Formal

2009 : Seminar AMD-Gigabyte Technology Seminar

Universitas Komputer Indonesia

2009 : Seminar Solidarity For Charity Through

Technology bersama MUGI di PT. POS Indonesia, Bandung

2011 : Pelatihan Sertifikasi IT Comptia Security+ Be:Logix

Pengalaman Organisasi

2008 : Pengurus AM HIMA IF

Demikian daftar riwayat hidup ini dibuat dengan sebenar-benarnya.

Bandung, Agustus 2011