Pendaftaran Peserta Pelatihan Anestesi

commit to user 46

3. Pendaftaran Peserta Pelatihan Anestesi

Seperti yang telah diutarakan sebelumnya oleh penulis, bahwa untuk memperoleh peserta, Bidang Diklit melakukan koordinasi dengan Bagian Sekretariat dan Humas untuk menyebarkan informasi mengenai pelatihan melalui koran, presslirist, surat edaran, fax ataupun telepon kepada rumah sakit lain. Setelah informasi tersebut tersebar dan mendapat respon maka Bidang Diklat akan melaksanakan prosedur berikut ini : 1 Setelah menerima surat balasan ataupun telepon dari rumah sakit yang diberi edaran maka tahap selanjutnya adalah peserta yang ingin mengikuti pelatihan anestesi menemui panitia atau staf Bidang Diklit untuk mendaftarkan diri. 2 Tidak semua perawat diijinkan untuk mengikuti pelatihan anestesi. Ada syarat- syarat yang harus dipenuhi. Adapun syarat-syarat tersebut adalah sebagai berikut : 1. membawa pas photo berwarna ukuran 3x4 2 lembar 2. memiliki surat rekomendasi dari dokter anestesi ditempat peserta bekerja 3. berijasah minimal SPK sekolah pendidikan keperawatan atau sederajat dengan D1 Keperawatan dan membawa fotokopi ijasah tersebut sebanyak 1 lembar 4. usia maksimal 40 tahun 5. apabila peserta tersebut wanita maka tidak sedang dalam keadaan hamil 6. sudah pernah magang di instalasi bedah atau memiliki pengalaman bekerja dan masih bekerja diinstalasi bedah 7. sanggup bekerjasama dalam timkelompok 8. bersedia mematuhi semua peraturan yang telah ditetapkan panitia selama pelatihan berlangsung 3 Peserta yang mendaftarkan diri untuk mengikuti pelatihan anestesi diwajibkan mencantumkan data diri seperti nama dan alamat rumah sakit yang mengutus untuk mengikuti pelatihan. commit to user 47 4 Bagi peserta yang merupakan utusan dari rumah sakit, diwajibkan membawa surat rekomendasi dari rumah sakit tempat bekerja. 5 Sedangkan bagi peserta mandiribukan utusan dari sebuah rumah sakit, yang harus dicantumkan dalam data selain alamat rumah sakit tempat bekerja juga alamat rumah dan nomor telepon. 6 Peserta yang mendaftarkan diri melakukan pembayaran untuk biaya pelatihan sesuai dengan nominal yang telah ditetapkan oleh panitia pelatihan anestesi. 7 Bidang Diklit memberikan jadwal pelatihan kepada semua peserta pelatihan anestesi yang telah mendaftarkan diri dan telah melunasi biaya pelatihan.

4. Pelaksanaan Pelatihan Anestesi