MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA MENGGUNAKAN METODE DEMONSTRASI PADA PELAJARAN IPA SISWA KELAS V SDN 105325 DALU X A TANJUNG MORAWA T.A 2015/2016.

MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA MENGGUNAKAN
METODE DEMONSTRASI PADA PELAJARAN IPA
SISWA KELAS V SDN 105325 DALU X A
TANJUNG MORAWA
T.A 2015/2016

SKRIPSI

Diajukan Untuk Memenuhi Salah Satu Syarat Memperoleh Gelar
Sarjana Pendidikan Guru Sekolah Dasar

Oleh
INDARTI NOVALINA TAMPUBOLON
NIM:1123311034

PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR
FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS NEGERI MEDAN
2016

RIWAYAT HIDUP


1. Biodata Pribadi
Nama

: INDARTI NOVALINA TAMPUBOLON

Tempat, Tanggal Lahir

: Bangun, 22 Desember 1994

Alamat

: Jl. Karya Bakti, Gg Langgar No 81A, Medan Johor

Agama

: Kristen Protestan

Kewarganegaraan


: Indonesia

2. Biodata Orang Tua
Nama Ayah

: ALPEN TAMPUBOLON

Nama Ibu

: TIO PURNAMA SARAGIH

Pekerjaan Orang Tua

: Wiraswasta

Alamat Orang Tua

: Pematang Siantar

3. Riwayat Pendidikan

No

Nama Sekolah

Alamat

Tahun

1

SD Inpres 098017

Jl.Asahan KM 13

2000 – 2006

2

SMP Negeri 1Gunung
Malela


Jl. Asahan KM 13

2006 – 2009

3

SMA Swasta Katolik
Assisi

Jl. Asahan KM 6

2009 – 2012

4

PGSD S-I UNIMED

Jl. William Iskandar Pasar V
Medan


2012 – 2016

ABSTRAK
INDARTI NOVALINA TAMPUBOLON, 1123311034, Meningkatkan Hasil
Belajar Siswa Menggunakan Metode Demonstrasi Pada Pelajaran IPA Siswa
Kelas V SDN 105325 Dalu X A Tanjung Morawa T.A 2015/2016, Skripsi,
Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Medan, 2016.
Masalah dalam penelitian ini adalah rendahnya hasil belajar siswa pada mata
pelajaran IPA Materi Cahaya dan Sifat Cahaya. Penelitian ini bertujuan untuk
Meningkatkan Hasil Belajar Siswa pada Mata Pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam
materi Cahaya dan Sifat Cahaya dengan Menggunakan Metode Demonstrasi.
Jenis Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas dengan 2 siklus, dan jumlah
subjek penelitian sebanyak 30 orang siswa dengan jumlah 11 siswa laki-laki dan
19 siswa perempuan di kelas V SDN 105325 Dalu X A Tanjung Morawa T.A
2015/2016. Setiap siklus dan terdiri dari 4 tahapan, yaitu tahap perencanaan, tahap
pelaksanaan tindakan, tahap observasi dan tahap refleksi. Teknik pengumpulan
data yang digunakan adalah tes dan observasi.
Berdasarkan analisis data, ternyata pada saat diberikan tes awal dari 30 orang
siswa diperoleh tingkat ketuntasan sebanyak 2 orang siswa (6,67%) mendapat

nilai tuntas, dan sebanyak 28 orang siswa mendapat nilai tidak tuntas (93,33%)
dengan nilai rata-rata 46,83. Pada siklus I dalam mengerjakan soal tes yang
diberikan oleh peneliti terdapat sebanyak 14 orang siswa (46,67%) yang mendapat
nilai tuntas dan sebanyak 16 orang siswa (53,33%) mendapat nilai tidak tuntas
dengan rata - rata nilai 64,17. Sedangkan pada siklus II diperoleh sebanyak 26
orang siswa (86,67.%) mendapat nilai tuntas dan sebanyak 4 orang siswa
(13,33%) mendapat nilai tidak tuntas dengan rata- rata nilai 81,16.
Dengan demikian maka dapat disimpulkan bahwa penggunaan metode
Demonstrasi pada mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam materi Cahaya dan
Sifat Cahaya dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas V SDN 105325 Dalu X
A Tanjung Morawa T.A 2015/2016.

i

KATA PENGANTAR
Puji dan Syukur peneliti ucapkan kepada Tuhan Yang Maha Esa atas
Rahmat dran Karunia-Nya, sehingga peneliti dapat menyelesaikan skripsi berjudul
“Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Menggunakan Metode Demonstrasi pada
Pelajaran IPA Siswa Kelas V SDN 105325 Dalu X A Tanjung Morawa T.A
2015/2016“. Skripsi ini merupakan sebahagian dari persyaratan dalam

menyelesaikan studi S1 ( Strata 1 ) pada Prodi Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Medan.
Skripsi ini dalam penulisannya banyak menemui hambatan dan rintangan
namun dengan segala upaya maksimal yang dilakukan peneliti serta bantuan dari
berbagai pihak, akhirnya skripsi ini dapat diselesaikan tepat waktu. Atas bantuan
yang diberikan, maka penulis mengucapkan terima kasih kepada :
1. Rektor Universitas Negeri Medan, Bapak Prof. Dr. Syawal Gultom, M.Pd.
2. Dekan Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Medan Dr. Nasrun, MS
3. Bapak Prof. Dr. Yusnadi, MS Wakil Dekan Bidang Akademik.
4. Bapak Drs. Aman Simaremare, MS Wakil Dekan Bidang Umum dan
Keuangan
5. Bapak Drs. Edidon Hutasuhut, M.Pd Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan.
6. Ketua Jurusan PPSD Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Medan
Bapak Drs. Khairul Anwar, M.Pd.
7. Seketaris Jurusan PPSD Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Medan
Ibu Dr. Naeklan Simbolon M.Pd.

ii

8. Ibu Dra. Erlinda Simanungkalit, M.Pd selaku dosen pembimbing skripsi yang

telah meluangkan waktu dalam mengarahkan, memotivasi serta memberikan
nasehat yang baik kepada peneliti dalam penyelesaian skripsi ini.
9. Bapak Drs. Khairul Anwar, M.Pd, Ibu Dra. Herawaty Bukit, M.Pd dan Ibu
Dra. Risma Sitohang, M.Pd, selaku dosen penguji yang telah banyak
memberikan saran dan masukan dalam penyempurnaan skripsi ini.
10. Kepala Sekolah dan Dewan Guru SDN 105325 Dalu X A Tanjung Morawa,
yang memberikan kesempatan kepada peneliti untuk melakukan penelitian dan
pengambilan data di sekolah tersebut.
11. Teristimewa orang tua saya, Ayahanda Tercinta Alpen Tampubolon dan
Ibunda Tercinta Tio Purnama Saragih yang dengan sabar dan penuh kasih
sayang merawat, menjaga, membesarkan, mendoakan, mendidik dan
memberikan semangat kepada peneliti untuk keberhasilan peneliti dalam
menempuh pendidikan ini dan untuk menyelesaikan penulisan skripsi ini.
12. Abang saya Tersayang Roni Candra Tampubolon, Amd, dan Adik saya
Tersayang Timbul Parulian Tampubolon dan Erikson Tampubolon yang selalu
memberikan semangat dan dukungan sehingga peneliti dapat menyelesaikan
penulisan skripsi ini.
13. Sepupu saya Tersayang Leo Jakson Silaen dan Camelia Silaen yang selalu
memberikan semangat dan membantu penulis dalam menyelesaikan penulisan
skripsi ini

14. Sahabat ku (The Bataks)

Nia Arwi Nasution, Siti Aminah Siregar, Sri

Rahmadani Hutagalung, Siti Aisyah, Sri Asmita dan Desi Seprina Yanti yang
selalu memberikan dukungan dan semangat kepada Peneliti.

iii

15. Kepada Abdi Hakiki Sihotang, S.Pd terima kasih untuk waktu, perhatian,
semangat dan saran nya selama ini sehingga peneliti dapat menyelesaikan
penulisan skripsi ini.
16. Teman - teman satu dosen pembimbing skripsi, Siti Aisyah, Hayatun Saadah,
Risky Kurniati, Ruth Manullang, Saodor Simbolon, Dola Situmorang, Sangkot
dan Della yang selalu memberi semangat dan memberikan motivasi bagi
peneliti dalam menyelesaikan penulisan skripsi ini.
17. Teman - teman PPLT SD 106164 Tembung, Bindes, Jimmy, Maryati, Ade,
Jannah, Stefie, Uji, Tika, Ayu, Santa, Ika, Risqa, Tia, dan Putri yang selalu
memberi


semangat

dan

memberikan

motivasi

bagi

peneliti

dalam

menyelesaikan penulisan skripsi ini.
18. Teman-teman B Ekstensi PGSD 2012 FIP UNIMED yang sangat membantu
dalam memberikan motivasi bagi peneliti sehingga dapat menyelesaikan
penulisan skripsi ini.
19. Keluarga besar Munthe dan Silaen yang selama ini memberikan dukungan dan
semangat kepada peneliti sehingga peneliti dapat menyelesaikan penulisan

skripsi ini.

Semoga Tuhan Selalu memberikan rahmat dan kasih sayangnya kepada kita
semua , Amin.
Medan , 1 April 2016
Peneliti

Indarti Novalina Tampubolon
NIM: 1123311034

iv

DAFTAR ISI

ABSTRAK ...............................................................................................................

i

KATA PENGANTAR ............................................................................................

ii

DAFTAR ISI ............................................................................................................

v

DAFTAR TABEL ..................................................................................................

viii

DAFTAR GAMBAR ..............................................................................................

ix

DAFTAR DIAGRAM ............................................................................................

x

DAFTAR LAMPIRAN ...........................................................................................

xi

BAB I PENDAHULUAN
1.1. Latar Belakang..........................................................................................

1

1.2. Identifikasi Masalah ................................................................................

4

1.3. Batasan Masalah ......................................................................................

5

1.4. Rumusan Masalah ...................................................................................

5

1.5. Tujuan Penelitian ......................................................................................

5

1.6. Manfaat Penelitian ...................................................................................

6

BAB II KAJIAN TEORI
2.1. Kerangka Teori ........................................................................................

7

2.1.1 Hakikat Belajar Mengajar ...................................................................

7

2.1.2 Pengertian Hasil Belajar .....................................................................

9

2.1.2.1 Pengertian Belajar ........................................................................

9

2.1.2.2 Pengertian Hasil Belajar ..............................................................

10

2.1.3 Faktor yang Mempengaruhi Hasil Belajar

...................................

11

2.1.4 Ciri – Ciri Belajar Mengajar ..............................................................

14

2.1.5 Model Pembelajaran ...........................................................................

16

2.1.6 Metode Domonstrasi ..........................................................................

17

2.1.6.1 Pengertian Metode Domonstrasi .................................................

17

2.1.6.2 Langkah – Langkah Metode Demonstrasi ...................................

18

v

2.1.6.3 Kriteria Penggunaan Metode Demonstrasi ................................

19

2.1.6.4 Tujuan Penggunaan Metode Demonstrasi ....................................

19

2.1.6.5 Kelebihan dan Kekurangan Metode Demonstrasi .......................

20

2.1.7 Tinjauan Tentang IPA .......................................................................

20

2.1.7.1 Hakikat IPA .................................................................................

20

2.1.7.2 Pengertian IPA ............................................................................

22

2.1.7.3 Tujuan IPA .................................................................................

23

2.1.8 Tinjauan Pokok Bahasan Cahaya ......................................................

24

2.2 Kerangka Berfikir ....................................................................................

29

2.3 Hipotesis ..................................................................................................

31

BAB III METODE PENELITIAN
3.1 Jenis Penelitian .........................................................................................

32

3.2 Subjek dan Objek Penelitian......................................................................

32

3.3 Lokasi dan Waktu Penelitian ...................................................................

32

3.4 Variabel Penelitian.....................................................................................

33

3.5 Mekanisme dan Rencana ...........................................................................

33

3.6 Teknik Pengumpulan Data ........................................................................

38

3.7 Teknik Analisis Data .................................................................................

39

3.8 Jadwal Penelitian ......................................................................................

41

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN
4.1 Deskripsi Lokasi Penelitian .......................................................................

43

4.2. Hasil Penelitian ........................................................................................

44

4.2.1 Deskripsi Tes Awal .......................................................................

44

4.2.2 Siklus I...........................................................................................

47

4.2.3 Pelaksanaan dan Hasil Siklus II ...................................................

58

4.3. Pembahasan dan Hasil Penelitian ............................................................

67

vi

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN
5.1 Kesimpulan ...............................................................................................

71

5.2 Saran .........................................................................................................

72

Daftar Pustaka .........................................................................................................

73

vii

DAFTAR TABEL

Tabel 2.1 Langkah-Langkah Pembelajaran Demonstrasi ................................ 19
Tabel 3.1 Kriteria Tingkat Keberhasilan Belajar Siswa Dalam %................... 40
Tabel 3.2 Jadwal Penelitian.............................................................................. 41
Tabel 4.1 Hasil Perolehan Nilai Siswa Pada Pretest ........................................ 45
Tabel 4.2 Deskripsi Ketuntasan Nilai Pretest .................................................. 46
Tabel 4.3 Hasil Belajar Post Test Siklus I........................................................ 52
Tabel 4.4 Deskripsi Ketuntasan Siklus I .......................................................... 53
Tabel 4.5 Hasil Observasi Kemampuan Guru Siklus I .................................... 55
Tabel 4.6 Hasil Observasi Siswa Siklus I ........................................................ 57
Tabel 4.7 Hasil Belajar Post Test Siklus II ...................................................... 63
Tabel 4.8 Deskripsi Ketuntasan Siklus II ......................................................... 64
Tabel 4.9 Hasil Observasi Kemampuan Guru Siklus II ................................... 65
Tabel 4.10 Hasil Observasi Siswa Siklus II ..................................................... 66
Tabel 4.11 Peningkatan Hasil Belajar .............................................................. 68

viii

DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1 Cahaya Dapat Merambat Lurus....................................................... 25
Gambar 2.2 Cahaya Dapat Menembus Benda Bening ........................................ 26
Gambar 2.3 Pemantulan Cahaya Secara Teratur................................................. 27
Gambar 2.4 Pemantulan Cahaya Secara Tidak Teratur ...................................... 27
Gambar 2.5 Cahaya Dapat di Biaskan ................................................................ 28
Gambar 2.6 Cahaya Terdiri Dari Beberapa Warna ............................................. 29
Gambar 3.1 Desain Penelitian Kemmis dan Mc.Taggart .................................... 34
Gambar 4.1 Lokasi Penelitian ............................................................................. 43
Gambar 4.2 Siswa sedang mengerjakan tes awal................................................ 44
Gambar 4.3 Siswa Duduk Berkelompok ............................................................. 48
Gambar 4.4 Siswa Mendemonstrasikan Materi Pelajaran .................................. 49
Gambar 4.5 Siswa Mendemonstrasikan Materi Pelajaran .................................. 50
Gambar 4.6 Siswa Mengerjakan Post Test Siklus I ............................................ 51
Gambar 4.7 Siswa Duduk Berkelompok ............................................................. 59
Gambar 4.8 Siswa Mendemonstrasikan Materi Pelajaran .................................. 60
Gambar 4.9 Siswa Mendemonstrasikan Materi Pelajaran .................................. 61
Gambar 4.10 Siswa Mengerjakan Post Test Siklus II ......................................... 62

ix

DAFTAR DIAGRAM

Diagram 1 Pretest ............................................................................................. 47
Diagram 2 Post Test Siklus I............................................................................ 54
Diagram 3 Post Test Siklus II .......................................................................... 64
Diagram 4 Peningkatan Hasil Belajar .............................................................. 79

x

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1 Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Siklus I................................ 74
Lampiran 2 Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Siklus I................................ 78
Lampiran 3 Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Siklus II .............................. 82
Lampiran 4 Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Siklus II .............................. 86
Lampiran 5 Soal Pretest ................................................................................... 90
Lampiran 6 Soal Post Test Siklus I .................................................................. 94
Lampiran 7 Soal Post Test Siklus II ................................................................. 98
Lampiran 8 Hasil Observasi Kemampuan Guru Siklus I ................................. 102
Lampiran 9 Hasil Observasi Kemampuan Guru Siklus II ............................... 103
Lampiran 10 Hasil Observasi Kemampuan Guru Siklus I ............................... 104
Lampiran 11 Hasil Observasi Kemampuan Guru Siklus II ............................. 105
Lampiran 12 Nama Siswa ................................................................................ 106
Lampiran 13 Rekapitulasi Nilai Pretest ........................................................... 107
Lampiran 14 Rekapitulasi Nilai Post Test Siklus I .......................................... 108
Lampiran 15 Rekapitulasi Nilai Post Test Siklus II ......................................... 109

xi

1

BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah
Pendidikan adalah proses perubahan diri seseorang maupun kelompok, baik
perubahan pengetahuan, perilaku, maupun sikap kearah yang lebih baik.
Pendidikan dapat diperoleh melalui pendidikan formal maupun pendidikan non
formal. Pendidikan non formal berasal dari keluarga, lingkungan masyarakat dan
teman bermain. Sekolah merupakan lembaga pendidikan formal, di mana guru
memegang peranan utama dalam proses belajar mengajar yang berarti bahwa
berhasil atau tidaknya pencapaian tujuan pendidikan tergantung bagaimana proses
belajar yang dialami oleh siswa.
Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) merupakan bagian dari ilmu pengetahuan atau
Sains yang berasal dari bahasa Inggris ‘science’ kata science sendiri berasal dari
kata dalam bahasa Latin ‘Scientia’ yang berarti saya tahu. IPA adalah suatu
kumpulan teori yang sistematis, penerapannya secara umum terbatas pada gejala –
gejala alam, lahir dan berkembang melalui metode ilmiah seperti observasi dan
eksperimen serta menuntut sikap ilmiah seperti rasa ingin tahu, terbuka, jujur dan
sebagainya.
IPA tidak dapat diajarkan sebagai suatu materi pengetahuan, yang
disampaikan dengan metode ceramah, melainkan melalui pembelajaran siswa
aktif karena berdasarkan karakteristiknya, IPA berhubungan dengan cara mencari
tahu tentang alam secara sistematis, sehingga IPA tidak hanya penguasaan
kumpulan pengetahuan yang berupa fakta - fakta, konsep - konsep atau prinsip prinsip saja tetapi juga merupakan suatu proses penemuan.

2

Metode ilmiah merupakan dasar dari IPA itu sendiri, karena metode ilmiah
adalah gabungan antara penalaran dan pengujian secara empiris. Suatu hal yang
logis dapat diterima masih perlu dikaji dengan fakta – fakta. Metode ilmiah dapat
menggambarkan secara jelas dan cermat gejala alam yang akan kita teliti, karena
dalam prosesnya kita melakukan kegiatan eksperimen untuk memperoleh data –
data yang kita inginkan dan mengkonkritkan suatu keabstrakkan.
Pembelajaran IPA di SD merupakan interaksi antara siswa dengan
lingkungan sekitarnya. Hal ini mengakibatkan pembelajaran IPA itu perlu
mengutamakan peran siswa dalam kegiatan belajar mengajar. Sehingga
pembelajaran yang terjadi adalah pembelajaran yang berpusat pada siswa dan
guru sebagai fasilitator dalam pembelajaran tersebut. Guru berkewajiban untuk
meningkatkan pengalaman belajar siswa untuk mencapai tujuan pembelajaran
IPA.
Berdasarkan observasi awal yang dilakukan oleh peneliti di Kelas V SD
Negeri 105325 Dalu X A Tanjung Morawa T.A 2015/2016, ada beberapa hal
faktor yang mempengaruhi rendahnya hasil belajar siswa. Faktor-faktor tersebut
meliputi rendahnya hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPA pokok bahasan
cahaya dan sifat cahaya. Setelah peneliti lakukan wawancara kepada guru kelas V,
ternyata hasil ulangan mereka untuk pelajaran IPA jauh dari yang diharapkan,
nilai rata- rata siswa kelas V hanya mencapai (60,00).
Cara mengajar guru di dalam kelas sangat mempengaruhi hasil belajar siswa.
Salah satunya adalah kreativitas mengajar guru terhadap hasil belajar siswa, di
mana kreativitas guru pada dasarnya merupakan suatu proses dimana guru dapat
mempengaruhi siswa dengan serangkaian tindakan atau pengetahuan tertentu

3

terhadap siswa sehingga siswa tertarik terhadap proses pembelajaran dikelas.
Tetapi yang peneliti lihat dikelas guru hanya menggunakan metode ceramah saja
pada saat proses pembelajaran sehingga siswa tidak memberi respon yang baik
kepada guru, siswa lebih tertarik untuk berbicara kepada temannya dan
mengganggu temannya yang lain.
Dalam proses pembelajaran siswa hanya di fasilitasi dengan buku teks
pelajaran siswa saja, tanpa ada buku tambahan yang lain seperti ensiklopedia IPA
ataupun buku yang menunjang keberhasilan siswa pada proses pembelajaran
dikelas. Sehingga pengetahuan siswa terbatas hanya pada satu buku saja. Siswa
juga lebih diarahkan kepada proses menghapal materi pembelajaran saja tanpa
mengerti dan memahami apa sebenarnya inti dari pelajaran tersebut, dan pada saat
ujian berlangsung siswa tidak dapat menjawab soal dengan benar karena siswa
sudah mulai lupa mengenai materi tersebut sehingga hasil belajar siswa rendah
tidak seperti yang diharapkan oleh siswa sendiri dan guru.
Penggunaan media pembelajaran juga mempengaruhi hasil belajar siswa.
Tetapi yang peneliti lihat, guru kurang dalam hal menggunakan media
pembelajaran pada saat proses belajar mengajar berlangsung. Padahal dengan
adanya media pembelajaran yang dilaksanakan dapat mempengaruhi proses
belajar mengajar, sehingga dapat dilihat langsung hasilnya antara yang
memberikan respon positif dan negatif terhadap apa yang disampaikan oleh guru.
Dengan menggunakan media pembelajaran secara tepat dan bervariasi akan
menimbulkan gairah atau minat belajar siswa, sehingga memberikan dampak yang
baik bagi siswa, ia akan lebih bersemangat lagi dalam belajar dan hasil belajar
siswa akan semakin baik lagi.

4

Untuk mengatasi masalah tersebut, salah satu metode yang tepat adalah
dengan cara metode demonstrasi. Metode demonstrasi merupakan metode yang
dapat meningkatkan hasil belajar siswa, karena metode ini meningkatkan minat
siswa untuk aktif dan kreatif dalam proses pembelajaran dan metode ini membuat
siswa untuk lebih mudah memahami dan mengaplikasikan materi pelajaran
khususnya pada pelajaran IPA pokok bahasan cahaya dan sifat cahaya. Karena
dalam melaksanakan metode ini siswa ikut secara langsung untuk melaksanakan
dan mengamati sendiri apa dan bagaimana cahaya dan sifat cahaya itu sendiri ?
Berdasarkan latar belakang diatas, peneliti tertarik untuk melakukan suatu
penelitian dengan judul “Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Menggunakan
Metode Demonstrasi pada Pelajaran IPA Siswa Kelas V SDN 105325 Dalu X A
Tanjung Morawa T.A 2015/2016“.

1.2 Identifikasi Masalah
Berdasarkan latar belakang masalah di atas, dapat diidentifikasikan beberapa
masalah sebagai berikut :
1. Hasil belajar siswa pada pelajaran IPA masih rendah
2. Pembelajaran masih dominan dengan metode ekspositori ( ceramah)
3. Pembelajaran yang menumbuhkan budaya verbalistik ( menghafal)
4. Pembelajaran yang berpusat pada buku teks
5. Kurangnya minat siswa untuk belajar
6. Minimnya media, metode, model dalam pembelajaran.
1.3 Batasan Masalah

5

Berdasarkan latar belakang dan identifikasi masalah di atas, cukup banyak
masalah yang perlu diteliti, maka peneliti membatasi permasalahan dengan
meneliti “Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Menggunakan Metode
Demonstrasi pada Pelajaran IPA dalam Pokok Bahasan Cahaya dan Sifat
Cahaya Siswa Kelas V SDN 105325 Dalu X A Tanjung Morawa T.A
2015/2016 “.

1.4 Rumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang dan batasan masalah di atas, maka yang menjadi
rumusan masalah dalam penelitian ini adalah “Apakah Dengan Menggunakan
Metode Demonstrasi Dapat Meningkatkan Hasil Belajar Pada Pelajaran IPA
Dalam Pokok Bahasan Cahaya dan Sifat Cahaya Siswa Kelas V SDN 105325
Dalu X A Tanjung Morawa T.A 2015/2016 “.

1.5 Tujuan Penelitian
Sejalan dengan rumusan masalah di atas, maka tujuan penelitian ini adalah
“Untuk meningkatkan hasil belajar siswa dengan menggunakan metode
demonstrasi pada materi Cahaya dan Sifat Cahaya Siswa Kelas V SDN 105325
Dalu X A Tanjung Morawa T.A 2015/2016 “.

1.6 Manfaat Penelitian

6

Manfaat yang diharapkan dari hasil penelitian ini, antara lain :
1. Bagi siswa : untuk meningkatkan minat dan motivasi siswa dalam
memahami konsep-konsep materi IPA khususnya materi cahaya dan sifat
cahaya sehingga hasil belajar siswa pada pelajaran IPA dapat meningkat.
2. Bagi guru : untuk meningkatkan kualitas dan wawasan dalam kegiatan
proses belajar mengajar pada pelajaran IPA.
3. Bagi sekolah khususnya kepala sekolah, hasil penelitian ini diharapkan
dapat menjadi bahan masukan, guna meningkatkan mutu dan kualitas
pendidikan di sekolah.

71

BAB V
KESIMPULAN DAN SARAN
5.1 Kesimpulan
Berdasarkan hasil penelitian yang telah diperoleh maka dapat ditarik
kesimpulan dari penelitian ini adalah:
1. Pembelajaran dengan menggunakan metode Demonstrasi pada pembelajaran IPA
materi pokok Cahaya dan Sifat Cahaya dapat meningkatkan hasil belajar siswa di
kelas V SD Negeri 105325 Dalu X A Tanjung Morawa T.A 2015/2016.
2. Sebelum pelaksanaan tindakan, terlebih dahulu dilakukan tes awal. Dari nilai tes
awal sebanyak 28 orang siswa (93,33%) yang belum tuntas dalam belajar dan 2
orang siswa (6,67%) yang telah mencapai standat ketuntasan belajar.
3. Setelah pelaksanaan siklus I dengan menggunakan metode Demonstrasi terdapat
sebanyak 14 orang siswa (46,67%) yang belum tuntas dan sebanyak 16 0rang
siswa (53,33%) yang mencapai ketuntasan.
4. Setelah pelaksanaan siklus II dengan menggunakan metode Demonstrasi terdapat
sebanyak 4 orang siswa (13,33%) yang belum tuntas belajar dan sebanyak 26
orang siswa (86,67%) yang mencapai ketuntasan belajar siswa.
5.

Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa dari tes hasil belajar siklus I ke
tes hasil belajar siklus II diperoleh peningkatan. Hasil tes belajar inilah yang
menunjukkan bahwa hasil belajar siswa menjadi meningkat. Artinya terjadi
peningkatan ketuntasaan belajar dari 6,67% menjadi 46,76% hingga meningkat
menjadi 86,76%.

72

5.2 Saran
Berdasarkan hasil penelitian yang telah dipaparkan peneliti, maka peneliti
mengajukan saran sebagai berikut:
1. Guru diharapkan menggunakan metode Demonstrasi dengan langkahlangkahnya, khususnya pada mata pelajaran IPA materi Cahaya dan Sifat
Cahaya
2. Agar setiap guru SD tidak hanya menguasai materi pelajaran, akan tetapi juga
dapat memiliki metode mengajar yang sesuai dengan masing - masing materi
pelajaran IPA..
3. Kepada peneliti lain yang ingin melakukan penelitian yang sama sebaiknya
harus menyediakan alat dan bahan yang lengkap agar hasil penelitian mudah
diingat dan dimanfaatkan bagi siswa.
4. Kepada peneliti sendiri kiranya hasil penelitian tindakan kelas ini dapat
dijadikan suatu keterampilan serta pengetahuan untuk menambah wawasan
dalam mendidik siswa khususnya siswa SD.

73

DAFTAR PUSTAKA

Aqib,Zainal.2010.Penelitian Tindakan Kelas.Bandung: Yrama Widya
Djamarah,Syaiful Bahri dkk. 2013. Strategi Belajar Mengajar. Jakarta: Rineka
Cipta
Haryanto. 2007. SAINS. Jakarta: Erlangga
Huda, Miftahul. 2014. Model-Model Pengajaran dan Pembelajaran. Yogyakarta:
Pustaka Belajar
Istarani. 2012. 58 Model Pembelajaran Inovatif. Medan: Iscom Medan
Khairani, Makmur. 2013. Psikologi Belajar. Yogyakarta: Aswaja Pressindo
Purwanto. 2011. Evaluasi Hasil Belajar. Yogyakarta: Pustaka Belajar
Roestiyah. 2008. Strategi Belajar Mengajar. Jakarta: Rineka Cipta
Shoimin, Aris. 2014. 68 Model Pembelajaran Inovatif dalam Kurikulum 2013.
Yogyakarta: Ar-Ruzz Media
Slameto. 2013. Belajar dan Faktor Yang Mempengaruhi. Jakarta: Rineka Cipta
Trianto. 2011. Mendesain Model Pembelajaran Inovatif Progresif. Jakarta:
Kencana
Trianto. 2011. Model Pembelajaran Terpadu. Jakarta : Bumi Aksara
http//Pengertian%20IPA%20%20nia%20lovita.html
http//PENDIDIKAN_%20PENGERTIAN%20IPA.html
http//Sifat-sifat%20Cahaya%20_%20Media%20Belajar.html

Dokumen yang terkait

UPAYA MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR ILMU PENGETAHUAN ALAM DENGAN MENGGUNAKAN KIT IPA DAN METODE DEMONTRASI PADA SISWA KELAS IV SDN 2 JATIBARU TANJUNG BINTANG TAHUN PELAJARAN 2011/2012

0 8 31

UPAYA MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR ILMU PENGETAHUAN ALAM DENGAN MENGGUNAKAN KIT IPA DAN METODE DEMONTRASI PADA SISWA KELAS IV SDN 2 JATIBARU TANJUNG BINTANG TAHUN PELAJARAN 2011/2012

0 20 41

PENINGKATAN AKTIVITAS DAN PRESTASI BELAJAR IPA MENGGUNAKAN METODE DEMONSTRASI SISWA KELAS V SDN 4 WONODADI KECAMATAN GADINGREJO

0 5 43

MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA DENGAN MENGGUNAKAN METODE DEMONSTRASI PADA SISWA KELAS V SDN 2 SUMBEREJO BANDAR LAMPUNG TAHUN PELAJARAN 2013/2014

1 12 42

MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN MATEMATIKA MENGGUNAKAN METODE DEMONSTRASI DI KELAS IV SD NEGERI TANJUNG AGUNG KECAMATAN PADANG CERMIN KABUPATEN PESAWARAN

0 6 37

UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR DENGAN MENGGUNAKAN METODE TANYA JAWAB MATA PELAJARAN IPA PADA SISWA KELAS III SDN 03 KOTA BIMA TAHUN 2017/2018

0 1 5

MENINGKATKAN PRESTASI DAN MOTIVASI BELAJAR IPA ENERGI GERAK MELALUI METODE DEMONSTRASI PADA SISWA KELAS V TAHUN PELAJARAN 20162017 SDN BRINGINBENDO 2 KABUPATEN SIDOARJO

0 1 8

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN MAKE A MATCH UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPA PADA SISWA KELAS V SDN BUGEL 01 SALATIGA SEMESTER II TAHUN PELAJARAN 20142015

0 0 16

MENINGKATKAN HASIL BELAJAR DENGAN METODE ROLE PLAYING SISWA KELAS X IPA

0 1 14

PENERAPAN METODE DEMONSTRASI DAPAT MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA TERHADAP PELAJARAN IPA DI SEKOLAH DASAR Erlinda Guru SDN 018 Rantau Sialang erlinda916gmail.com ABSTRAK - PENERAPAN METODE DEMONSTRASI DAPAT MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA TERHADAP PELA

0 0 10