Lokasi dan Waktu Sistematika Penulisan

1.11 Lokasi dan Waktu

1.11.1 Lokasi Penelitian

Dalam melakukan penelitian untuk mendapatkan data sebagai syarat penulisan penelitian ini, Peneliti memilih Humas Daerah Operasi 2 Banndung PT Kereta Api Indonesia Persero, yang berkantor di : a. Alamat : Jl. Stasiun Timur No 14 Bandung 40181 b. Telp : 022 42079779

1.11.2 Waktu Penelitian

Pelaksanaan penelitian dilaksanakan selama beberapa bulan, terhitung dari bulan Maret sd Juli 2011. Untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada tabel waktu penelitian berikut ini : Tabel 1.4 Waktu Penelitian No Kegiatan Maret April Mei Juni Juli 1 Pengajuan Judul 2 Acc Judul 3 Persetujuan Pembimbing 4 Pengajuan Surat Penelitian 5 Mulai Bimbingan 6 Penyerahan Bab 1 7 Penyerahan Bab 2 8 Penyerahan Bab 3 9 Penyerahan Bab 4 10 Penyerahan Bab 5 11 Penyusunan Tugas Akhir 12 Sidang 13 Revisi Setelah Sidang Sumber : Data Pribadi Peneliti tahun 2011 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4

1.12 Sistematika Penulisan

Penulisan penelitian memiliki sistematika sebagai berikut : BAB I : PENDAHULUAN Dalam bab ini, berisikan mengenai latar belakang masalah, identifikasi masalah, maksud dan tujuan penelitian, kegunaan penelitian, kerangka penelitian, pertanyaan penelitian, metode penelitian, teknik pengumpulan data, teknik analisa data, subjek dan informan penelitian, lokasi dan waktu penelitian, dan sistematika penulisan. BAB II : TINJAUAN PUSTAKA Dalam bab ini, berisikan mengenai tinjauan tentang Humas, tinjauan tentang kredibilitas, tinjauan tentang hubungan baik dengan media, dan tinjauan tentang wartawan. BAB III : OBJEK PENELITIAN Pada bab ini berisikan mengenai tinjauan tentang PT Kereta Api Indonesia Persero dan tinjauan tentang wartawan tetap di lingkungan PT Kereta Api Indonesia Persero. BAB IV : HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN Pada bab ini berisikan tentang deskriptif identitas informan, hasil penelitian, dan pembahasan. BAB V : PENUTUP Pada bab ini berisikan tentang kesimpulan penetilian dan saran. 36

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Tinjauan Tentang Humas 2.1.1 Pengertian Humas Istilah public relations dalam istilah bahasa Indonesia lebih dikenal dengan hubungan masyarakat atau Humas. Biasanya Humas sering digunakan dalam instansi pemerintah. Sebenarnya tidak ada perbedaan antara pengertian Humas dan public relations, keduanya sama dari segi pengertian, proses, tujuan, fungsi dan kegiatannya. Semua orang percaya bahwa definisi dari public relations Humas bisa saja berbeda – beda arti bagi masing – masing pihak. Ada yang melihatnya dari segi komunikasi, publikasi, manajemen, pemasaran atau periklanan, begitu kompleksnya.. Definisi Humas menurut Anggoro yaitu “keseluruhan upaya yang dilangsungkan secara terencana dan berkesinambungan dalam rangka menciptakan dan memelihara niat baik dan saling pengertian antara suatu organisasi dengan segenap khalayaknya” Jefkins,1992:2. Sedangkan Frank Jefkins mendefinisikan Humas sebagai semua bentuk komunikasi yang terencana, baik itu ke dalam maupun ke luar, antara suatu organisasi dengan semua khlayaknya dalam rangka mencapai tujuan-tujuan spesifik yang berlandaskan pada saling pengertian Jefkins, 1992:10. Definisi sederhana dari Philip Lesly seperti yang dikutip oleh Leonald Mogel PR is a management function as helping an organization or group and its publics adapt mutually to each other. Proses tersebut bertujuan agar perusahaan atau