Batasan Masalah Lokasi dan Waktu Penelitian

1.5 Batasan Masalah

Beberapa batasan yang digunakan dalam pengembangan aplikasi pertolongan pertama meliputi : 1. Yang dimaksud dengan aplikasi pertolongan pertama berbasis system operasi android ialah suatu aplikasi yang memberikan pendidikan dan keyakinan diri tentang bagaimana cara memberikan bantuan medis darurat yang di-instal pada telepon seluler yang mendukung aplikasi android dimana aplikasi tersebut memungkinkan pengguna telepon selular untuk mengetahui bagaimana cara memberikan bantuan medis darurat secara efektif. 2. Penggunaan aplikasi ini hanya diperuntukkan bagi para pengguna mobile phone android versi 2.2. 3. Materi pertolongan pertama ini hanya membahas materi bantuan medis darurat.

1.6 Lokasi dan Waktu Penelitian

Nama Perusahaan : Palang Merah Indonesia Kota Bandung Alamat : Jl.Aceh No.79 Bandung Berikut ini adalah tabel jadwal kegiatan Penelitian : Tabel 1.6 Jadwal Kegiatan Penelitian No Kegiatan Waktu Oktober 2012 September 2012 Desember 2012 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 Observasi 2 Wawancara 3 Mengidentifikasi kebutuhan 4 Membuat Prototype program 5 Mengadakan sistem operasional 6 Menguji Sistem 7 Menggunakan sistem 10

BAB II LANDASAN TEORI

2.1 Pertolongan Pertama

Pertolongan Pertama adalah perawatan yang diberikan segera pada orang yang cedera atau mendadak sakit. Pertolongan pertama tidak menggantikan perawatan medis yang tepat. Pertolongan pertama hanya memberi bantuan sementara sampai mendapatkan perawatan medis yang kompeten, jika perlu, atau sampai kesempatan pulih tanpa perawatan medis terpenuhi. Sebagian besar cedera tidak memerlukan perawatan medis.

2.2 Hidup Dasar

Hidup dasar adalah tindakan darurat untuk membebaskan jalan nafas, membantu pernafasan dan mempertahankan sirkulasi darah tanpa menggunakan alat bantu Alkatiri, 2007. Tujuan bantuan hidup dasar ialah untuk oksigenasi darurat secara efektif pada organ vital seperti otak dan jantung melalui ventilasi buatan dan sirkulasi buatan sampai paru dan jantung dapat menyediakan oksigen dengan kekuatan sendiri secara normal Latief. 2009. Tindakan bantuan hidup dasar sangat penting pada pasien trauma terutamapada pasien dengan henti jantung yang tiga perempat kasusnya terjadi diluar rumah sakit Alkatiri, 2007.