Lingkungan Implementasi Instalasi IMPLEMENTASI SISTEM

BAB IV IMPLEMENTASI SISTEM

4.1 Lingkungan Implementasi

Pada bagian ini akan dijelaskan mengenai perangkat keras dan perangkat lunak yang digunakan pada implementasi sistem ini. Perangkat keras yang digunakan adalah sebagai berikut : a Komputer atau laptop, untuk pengujian aplikasi ini spesifikasi yang digunakan adalah Intel Core 2 Duo 1.50 GHz, memori 1.5 GB dan harddisk 80 GB. b Mobil RC yang digunakan memakai IC RX2 Realtek. c Router Linksys WRT54GL untuk server. d Mikrokontroler PIC16F628A. e Baterai dengan tegangan 16 volt. f Komponen elektronik MAX232. Konektor DB9. Transistor 2N3904. Kapasitor 1uF. Resistor 200Ω. PCB lubang. Kabel. LED merah dan hijau. Dioda 1A. 36 Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. Regulator 7805 1A dan 7812 1A. Sedangkan perangkat lunak yang digunakan dalam perancangan aplikasi ini adalah sebagai berikut : a Openwrt-wrt54g-squashfs.bin b Visual Basic 6.0. c Putty-0.60. d Web browser Firefox 3.0.2.

4.2 Instalasi

Openwrt-wrt54g-squashfs.bin Installer Openwrt-wrt54g-squashfs.bin dapat didownload di http:downloads.x-wrt.orgxwrtfirmware_imageswhiterussian0.9milestone-3- rc2defaultopenwrt-wrt54g-squashfs.bin secara gratis. Untuk menginstalnya yaitu sebagai berikut: 1 Nyalakan terlebih dahulu router linksys wrt54gl. 2 Hubungkan dengan laptop menggunakan wifi atau kabel UTP. 3 Jalankan web browser yang ada di laptop. 4 Masukkan IP router pada web browser seperti pada gambar 4.1. Gambar 4.1 Remote Linksys WRT54GL Via Web Browser Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. 5 Buka halaman Administration Firmware Upgrade seperti pada gambar 4.2. Gambar 4.2 Firmware Upgrade 6 Tekan tombol Browser untuk mencari file Openwrt-wrt54g-squashfs.bin yang telah di download. 7 Kemudian takan tombol Upgrade untuk melakukan upgrade install Openwrt-wrt54g-squashfs.bin. 8 Setelah selesai upgrade, masukkan password baru.

4.3 Instalasi Dual Port Serial