Tinjauan Pustaka DASAR TEORI DAN TINJAUAN PUSTAKA

3.3 Objek Penelitian

Objek yang diteliti dalam penelitian ini adalah mesin penghasil air aki dengan siklus kompresi uap. Mesin penghasil air aki yang diteliti dapat dilihat pada Gambar 3.1 beserta penjelasan nama bagian-bagian mesin penghasil air aki yang dijadikan objek penelitian. Gambar 3.1 Skema mesin penghasil air aki Pada Gambar 3.1 menunjukkan bagian-bagian mesin, yaitu bagian : a. Evaporator, b. Pompa air, c. Kipas, d. Rangkaian pipa PVC Pencurah air, e. Kondensor, f. Kipas, g. Bak penampungan air. h. Gelas ukur

3.4 Alat dan Bahan Penelitian

Dalam proses pembuatan mesin penghasil air aki ini diperlukan alat dan bahan sebagai berikut :

3.4.1 Alat

Peralatan yang digunakan dalam proses pembuatan lemari mesin penghasil air aki antara lain : a. Bor listrik Bor listrik digunakan untuk membuat lubang. Pembuatan lubang dilakukan untuk pemasangan baut, dapat dilihat pada Gambar 3.2. Gambar 3.2 Bor listrik b. Gergaji Gergaji digunakan untuk memotong papan kayu, tripleks, kayu balok yang digunakan untuk pembuatan lemari mesin penghasil air aki, dapat dilihat pada Gambar 3.3. Gambar 3.3 Gergaji c. Obeng Obeng digunakan untuk memasang dan mengencangkan baut. Obeng yang digunakan adalah obeng + dan obeng -, dapat dilihat pada Gambar 3.4. Gambar 3.4 Obeng d. Meteran dan Mistar Meteran dan mistar digunakan uruk mengukur panjang, lebar dan tinggi bahan yang akan digunakan dalam membuat mesin penghasil air aki, dapat dilihat pada Gambar 3.5. Gambar 3.5 Mistar atau meteran e. Pisau cutter Pisau cutter digunakan untuk memotong suatau benda, dapat dilihat pada Gambar 3.5. Gambar 3.6 Pisau cutter f. Lakban Lakban digunakan untuk menutup celah-celah sambungan pada lemari ataupun mesin penghasil air aki, dapat dilihat pada Gambar 3.7. Gambar 3.7 Lakban g. Tang Tang digunakan untuk memotong, menarik, dan mengikat kawat agar kencang, dapat dilihat pada Gambar 3.8. Gambar 3.8 Tang h. tube cutter tube cutter merupakan alat pemotong pipa tembaga, dapat dilihat pada Gambar 3.9. Gambar 3.9 Tube cutter i. Tube expander Tube expander atau pelebar pipa berfungsi untuk mengembangkan ujung pipa tembaga agar sambungan antar pipa lebih baik dan mempermudah proses pengelasan, dapat dilihat pada Gambar 3.10.