Ayo, memilih Pengumpulan Tulisan

10

Bab I Alat Pernapasan

Langkah Pengerjaan Proyek 1. Persiapan Sediakan alat dan bahan berikut a. kertas karton putih b. gabus styrofoam ukuran 30 cm × 40 cm c. peralatan tulis d. peralatan gambar spidol, crayon, atau pensil warna e. selotip

2. Pelaksanaan

a. Buatlah tulisan yang berisi saran cara memelihara kesehatan alat pernapasan, misalnya seperti gambar di samping. b. Warnai tulisan maupun gambar yang kamu buat sesuai seleramu c. Tempelkan tulisan yang telah kamu buat pada styrofoam d. Setelah itu, letakkan di tempat-tempat yang sering dilalui orang

3. Pengumpulan Tulisan

Kumpulkan hasil karyamu kepada bapak atau ibu guru selambat-lambatnya 2 minggu setelah tugas diberikan

A. Ayo, memilih

1. Kita bernapas menghirup . . . . a. oksigen b. karbon dioksida c. hemoglobin d. uap air 2. Hidung merupakan salah satu alat pernapasan yang berfungsi . . . . a. sebagai tempat penyaringan udara b. sebagai tempat keluar masuknya udara c. untuk saluran udara pernapasan d. untuk menyerap oksigen 3. Rambut hidung dan selaput lendir berguna untuk . . . . a. menyaring udara yang masuk b. mengikat oksigen c. membasahi pangkal tenggorok d. mengeluarkan kotoran 4. Cabang-cabang bronkus disebut . . . . a. bronkiolus b. faring c. trakhea d. paru-paru Di unduh dari : Bukupaket.com IPA Kelas V SDMI 11 5. Ujung bronkiolus yang merupakan kantung berdinding tipis disebut . . . . a. bronkus b. trakhea c. alveolus d. batang tenggorok 6. Pertukaran udara pernapasan pada manusia berlangsung di dalam . . . . a. bronkiolus c. bronkus b. alveolus d. trakhea 7. Saat menarik napas, udara masuk rongga hidung dan selanjutnya menuju . . . . a. kerongkongan - bronkus - bronkiolus - alveolus b. tenggorokan - cabang batang tenggorok - alveolus c. cabang batang tenggorok - kerongkongan - alveolus d. kerongkongan - cabang kerong- kongan - alveolus 8. Pernyataan yang benar mengenai gambar di samping adalah . . . . a. Udara keluar sehingga rongga dada mengembang. b. Udara masuk sehingga rongga dada mengempis. c. Diafragma mengendur sehingga udara masuk. d. Otot antartulang rusuk me- ngendur sehingga udara keluar. 9. Pada saat terjadi pertukaran udara pernapasan terjadi pula . . . . a. oksigen diikat Hb untuk diedarkan ke seluruh sel tubuh b. karbon dioksida diikat Hb untuk diedarkan ke seluruh tubuh c. oksigen dilepaskan oleh Hb untuk dikeluarkan dari tubuh d. karbon dioksida diikat oleh Hb untuk dikeluarkan dari tubuh 10. Gangguan pernapasan yang dapat disebabkan oleh udara yang tercemar yaitu . . . . a. bronkitis c. asma b. TBC d. influenza 11. Gangguan pernapasan yang disebab- kan oleh virus, yaitu . . . . a. asma b. polip c. influenza d. sesak napas 12. Salah satu cara menjaga kesehatan alat pernapasan yaitu . . . . a. tinggal di lingkungan ber-AC b. berolahraga teratur c. tinggal di daerah dingin d. menutup mulut dengan tangan 13. Ikan bernapas menggunakan . . . . a. paru-paru c. insang b. trakhea d. kulit 14. Pertukaran udara pernapasan pada ikan terletak pada . . . . a. tutup insang b. lembar-lembar insang c. daun insang d. mulut 15. Cacing bernapas menggunakan . . . . a. paru-paru c. insang b. trakhea d. kulit

B. Ayo, menjawab