Karbohidrat Lemak Protein Mineral

20 Bab II Alat Pencernaan pada Manusia

a. Karbohidrat

Fungsi karbohidrat bagi tubuh sebagai berikut. 1. Sebagai sumber tenaga. 2. Sebagai makanan cadangan. 3. Untuk mempertahankan suhu tubuh. Bahan makanan yang me- ngandung karbohidrat antara lain: gandum, beras, jagung, sagu, dan ketela pohon.

b. Lemak

Sumber: Dokumen Penerbit Makanan sumber karbohidrat Sumber: Dokumen Penerbit Makanan sumber lemak Lemak juga sebagai sumber tenaga. Lemak ini berfungsi sebagai makanan cadangan. Bahan makanan yang mengandung lemak antara lain: kelapa, kacang tanah, kuning telur, keju, dan daging. Menguji Kandungan Lemak pada Bahan Makanan 1. Siapkan minyak goreng, air putih, buah jeruk, kacang tanah, dan kertas buram 2. Buah jeruk diambil dagingnya. Kacang tanah diambil bijinya. 3. Oleskan bahan makanan tersebut di kertas sehingga terdapat bekas pada kertas Setiap bahan makanan dioleskan pada kertas yang berbeda. 4. Selanjutnya, kertas dijemur sebentar agar air di kertas menguap. Bahan makanan yang mengandung lemak akan meninggalkan noda transparan pada kertas. 5. Amati bahan makanan yang mengandung lemak Amati pula bahan makanan yang tidak mengandung lemak 6. Tulislah kesimpulan dari kegiatan ini Catatan: Lakukan kegiatan ini di dalam laboratorium bersama gurumu Di unduh dari : Bukupaket.com IPA Kelas V SDMI 21 No. Mineral Sumber Bahan Makanan Kegunaan 1 Fosfor Ikan, kacang-kacangan, susu, dan keju. 2 Fluor Susu, kuning telur, ikan laut, dan otak. 3 Kalsium Sayuran kol, wortel, kacang- kacangan, bawang, susu, dan keju. 4 Zat besi Sayuran hijau bayam, kangkung. 5 Yodium Ikan laut, garam beryodium, dan sayuran hijau. • Pertumbuhan sel-sel dalam tubuh. • Pembentukan tulang dan gigi. • Mencegah kerusakan gigi. • Pembentukan tulang dan gigi. • Membantu kerja otot dan saraf. • Membentuk sel darah merah. • Mencegah penyakit kurang darah anemia. • Mencegah penyakit gondok.

c. Protein

Protein berguna sebagai zat pembangun tubuh. Makanan yang berprotein berguna untuk pertumbuhan, perkembangan, dan mengganti sel-sel tubuh yang rusak. Bahan makanan yang mengandung protein antara lain susu, daging, putih telur, dan kacang-kacangan terutama kedelai.

d. Mineral

Mineral merupakan zat pengatur tubuh. Mineral diperlukan oleh tubuh dalam jumlah sedikit. Walaupun tubuh hanya membutuhkan sedikit, kita harus tetap memenuhinya. Jika tubuh kekurangan mineral, kesehatan akan terganggu. Beberapa mineral yang dibutuhkan oleh tubuh seperti tertera dalam tabel berikut. Tabel 2.1 Beberapa Jenis Mineral, Sumber Bahan Makanan, dan Kegunaannya Sumber: Dokumen Penerbit Makanan sumber protein Di unduh dari : Bukupaket.com 22 Bab II Alat Pencernaan pada Manusia

e. Vitamin