Posisi Tubuh yang Benar

66 Berikut ini langkah-langkah yang harus dilakukan untuk menghubungkan perangkat-perangkat komputer dengan prosedur yang benar. a. Pasanglah kabel monitor. Kabel monitor terdiri dari kabel untuk daya dan kabel untuk data. b. Hubungkanlah kabel mouse dan keyboard ke colokan yang sesuai dengan CPU. Mouse dan keyboard keluaran terbaru mempunyai kepala kabel berbentuk sama, tetapi warna kabelnya berbeda. Apabila kamu menggunakan mouse dan keyboard berkabel USB, masukkanlah kepala kabel tersebut ke port USB yang tersedia pada CPU. c. Hubungkan perangkat-perangkat lain seperti speaker atau printer. d. Hubungkan kabel power pada CPU dengan stabilizer. e. Hubungkanlah kabel stabilizer dengan sumber listrik. Sekarang komputer siap kamu gunakan. Setelah perangkat-perangkat saling dihubungkan, kamu dapat segera mengaktifkan komputer. Berikut prosedur yang benar untuk mengaktifkan komputer. a. Hidupkan stabilizer. b. Aktifkan CPU dengan menekan tombol power. c. Aktifkan monitor dengan menekan tombol power pada monitor. d. Tunggulah beberapa saat hingga komputer melakukan proses booting, yaitu suatu proses ketika komputer mendeteksi harddisk, floppy disk, drive, CD-ROM, dan CPU Memory, Clock, RAM, dan sebagainya. e. Setelah itu, muncul kotak dialog untuk mengisi username dan password. Apabila komputer meminta login username dan password, masukkan username dan password komputer tersebut. Gambar 5.11 Tampilan kotak dialog unsername dan password 67 Apabila kamu sudah selesai bekerja, kamu perlu mematikan komputer. Seperti halnya menghidupkan, mematikan komputer juga harus dilakukan secara benar dan aman. Jangan mematikan komputer dengan menekan tombol power di CPU secara langsung. Hindari juga mematikan komputer dengan memutus hubungan daya listrik. Cara-cara tersebut merupakan cara mematikan komputer yang tidak sesuai prosedur. Hal itu akan menyebabkan rusaknya program yang ada di dalam komputer. Nah, sekarang perhatikan prosedur mematikan komputer yang benar berikut.

2. Cara Mematikan Komputer yang Benar

f. Tunggu sampai pada layar monitor muncul tampilan desktop. Apabila desktop windows sudah ditampilkan, berarti kamu sudah dapat mulai bekerja. Untuk fungsi lebih lengkap, kamu dapat menggunakan UPS sebagai pengganti stabilizer. UPS Uninterruptible Power Suply atau battery backup merupakan sebuah alat yang mampu menyimpan arus listrik yang kemudian akan dialirkan untuk menjaga agar suatu alat yang membutuhkan listrik akan lebih stabil. Apabila tiba-tiba jaringan listrik padam, kamu masih dapat menyimpan data yang sedang aktif. Jangan lupa simpan datamu dengan menekan tombol Ctrl+S. Gambar 5.13 Tampilan menu start Gambar 5.12 Tampilan desktop In f o D ok. penulis D ok. penulis