Gambaran Umum Usaha HASIL DAN PEMBAHASAN

30

BAB 4. HASIL DAN PEMBAHASAN

4.1. Gambaran Umum Usaha

Industri pengolahan yoghurt ini dikelola oleh sepasang suami istri yang tinggal di daerah Bukit Permai Jember sebagai pusat penjualan, sedangkan proses pengolahan yoghurt dilakukan di tempat lain yang lebih dekat dengan peternak sapi perah. Pada awalnya pemilik melihat peternak sapi perah ini membuang beberapa liter susu perah yang tidak laku dijual. Ini dikarenakan penyimpanan yang tidak maksimal dan hasil yang berlebihan pada produksi susu. Susu sangat sedikit yang dijual benar – benar segar, yaitu langsung dari sapi perah. Hal ini karena adanya kemungkinan pencemaran atau kontaminasi oleh bakteri patogen, seperti bakteri penyebab thypus, dhypteri, radang tenggorokan dan TBC. Karena alasan tersebut maka susu yang akan dijual sebelumnya dipanaskan secukupnya sehingga seluruh bakteri patogen yang mungkin terdapat didalamnya dapat dimusnahkan. Proses pemanasan tersebut disebut proses pateurisasi. Meskipun bakteri patogen telah dimusnahkan, terutama bakteri non patogen, terutama bakteri pembusuk masih hidup. Jadi susu yang di pasteurisasi bukan lah susu awet. Dalam penyimpanannya biasanya susu pasteurisasi ini digabungkan dengan metode pendinginan. Pada umumnya di industri pengolahan susu, proses pasteurisasi terdiri dari tahap – tahap berikut : penerimaan susu segar, pencampuran dan pemanasan, penyaringan, homogenisasi, pasteurisasi, pendinginan dan pengemasan. Untuk memperpanjang daya simpannya, susu pasteurisasi disimpan pada suhu maksimal 10ΒΊ C, lebih dingin lebih baik. Pada suhu tersebut meskipun mikroba pembusuk tidak mati, tetapi tidak dapat tumbuh berkembang. Untuk memperpanjang daya guna, daya tahan simpan, dan nilai ekonomis susu, maka diperlukan teknik pengolahan dan penanganan. Salah satu upaya pengolahan susu yang prospektif adalah dengan fermentasi susu. 31 Yoghurt merupakan salah satu hasil fermentasi susu yang paling tua dan cukup populer di suruh dunia. Bentuknya mirip bubur atau es krim tetapi dengan rasa agak asam. Fermentasi susu dapat menjaga kesehatan tubuh dan mencegah serta mengobati penyakit. Bahkan sudah dipakai untuk perawatan kecantikan baik rambut, wajah maupun tubuh. Yoghurt disukai karena kesegarannya, aromanya yang khas, dan teksturnya. Cita rasa yang khas disebabkan oleh terbentuknya asam laktat, asam asetat, karbonil, asateldehida, aseton, asetoin, diasetil, dan lain – lain. Pengolahan dan penyimpanan susu yang maksimal ini dapat meningkatkan nilai ekonomi susu tersebut dan tentunya dapat membantu para peternak sapi perah dalam memanfaatkan hasil perahan susu secara maksimal tanpa di buang percuma karena pembusukan yang terlalu cepat.

4.2. Aktivitas Umum Usaha