Pemeriksaan pada saat traktor dioperasikan

78

3. Tugas

Tugas bisa dilakukan secara individual maupun kelompok. Pahami materi pada Kegiatan Belajar 3 tentang Menghidupkan dan Mematikan Traktor Roda Empat. Tanyakan kepada guru, apabila ada hal-hal yang kurang dipahami. Cari informasi dari berbagai sumber informasi tentang menghidupkan dan mamatikan traktor roda empat. Amati traktor roda empat yang ada di sekolah dan di sekitar sekolah anda. Pelajari dan Tentukan bagaimana caranya menghidupkan dan mematikan traktor roda empat tersebut, gunakan buku manual atau petunjuk perasional traktor yang ada Setelah didapatkan berbagai informasi mengenai bagaimana caranya menghidupkan dan mematikan traktor roda empat, dirangkum untuk dibuat laporan atau bisa dipresentasikan di depan kelas. Dengan bimbingan guru, informasi yang diperoleh dapat digunakan untuk melengkapi informasi yang ada pada buku teks ini. Lakukan tugas yang ada pada Lembar Kerja Peserta Didik Lembar Kerja Peserta Didik MENGHIDUPKAN dan MEMATIKAN TRAKTOR RODA EMPAT Alat dan Bahan 1 Traktor roda empat dan perlengkapannya yang siap dioperasikan 2 Oli SAE 90 3 Oli SAE 40 4 Grease gemuk 5 Grease gun 6 Alat pengukur tekanan ban 7 Kunc ring dan kunci pas 8 Bahan bakar solar 9 Kain lap 79 Keselamatan Kerja 1 Lakukukan pemeriksaan dengan benar, 2 Penyetelan dan perbaikan yang diperlukan, bisa meminta tolong pada instruktor guru pembimbing 3 Gunakan pakaian kerja yang tidak longgar 4 Tuas persneleng dalam posisi netral 5 Traktor ditempatkan pada tempat yang datar, dengan ventilasi udara yang baik 6 Hati-hati pada bagian traktor yang bergerak dan panas 7 Naik traktor maju, turun traktor mundur 8 Gunakan buku manual atau petunjuk pengoperasian traktor yang ada Langkah kerja 1 Lakukan pemeriksaan, 2 Lakukan langkah penanganan apabila ditemukan hal-hal yang perlu perbaikan 3 Pastikan traktor tersebut siap untuk dioperasikan 4 Hidupkan motor traktor 5 Biarkan traktor hidup beberapa saat 6 Matikan traktor

4. Refleksi

Petunjuk a. Tuliskan nama dan KD yang telah anda selesaikan pada lembar tersendiri b. Tuliskan jawaban pada pertanyaan pada lembar refleksi c. Kumpulkan hasil refleksi pada guru anda