Definisi Operasional dan Pengukuran Variabel Penelitian

3. Variabel Moderating

Variabel moderating adalah variabel yang mempengaruhi (memperkuat atau memperlemah) hubungan antara variabel independen dan variabel dependen, variabel moderating disebut juga variabel independen kedua (Ghozali, 2011). Penelitian ini menggunakan Peraturan Bank Indonesia Nomor 8/14/PBI/2006 tentang perubahan atas Peraturan Bank Indonesia nomor 8/4/PBI/2006 tentang pelaksanaan Corporate Governance bagi bank umum sebagai variabel moderating. Pelaksanaan Corporate Governance yang transparan diharapkan akan mengurangi risiko likuiditas dalam perusahaan.

Pengukuran variabel menggunakan teknik scoring, masing-masing item diberi nilai 1 apabila diungkapkan dalam laporan keuangan, dan diberi nilai 0 apabila tidak diungkapkan oleh perusahaan. Untuk mengetahui skor PBI dihitung persentase jumlah item yang dilaporkan dibagi dengan keseluruhan item (Suhardjanto dan Afni, 2009).

commit to user

Jumlah item pengungkapan PBI nomor 8/4/PBI/2006

No

Item PBI

Jumlah Item

1 Pelaksanaan tugas dan tanggung jawab dewan komisaris

32

2 Pelaksanaan tugas dan tanggung jawab direksi

27

3 Kelengkapan dan pelaksanaan tugas komite-komite

27

4 Penerapan fungsi kepatuhan Bank

5 Penerapan fungsi audit intern

6 Penerapan fungsi audit ekstern

7 Penerapan manajemen risiko

8 Penyediaan dana kepada pihak terkait (related party) dan penyediaan dana besar (large exposures)

9 Rencana strategis bank

10 Transparansi kondisi keuangan dan non keuangan bank

11 Pelaporan internal dan benturan kepentingan

12 Laporan pelaksanaan Good Corporate Governance