Teknik Menggambar OrnamenRagam Hias

39 Gambar 2.32 Teknik Blok sumber: Drs. Sunaryo, A. 2009 Ornamen Nusantara h.203. Gambar Ornamen yang disajikan blok hitam-putih menjadikan kontras antara motif-motifnya dan menjadi latarnya. Sama dengan teknik gambar kontur, penyajian blok hitam-putih lebih menampilkan gambar motif yang jelas.

II.8.3 Teknik Gambar Rendering

Yang dimaksud dengan rendering adalah gambar yang penyelesaiannya dilengkapi dengan garis-garis arsir, arsir silang, atau goresan lainnya untuk menyatakan nilai gelap terang, massa bentuk atau volum, dan tekstur. Keunggulan teknik gambar ini adalah pernyataan bentuk trimatra menjadi lebih tampak nyata. Jika kesan trimatra sebuah ornamen ingin dimunculkan, maka penyajian gambar rendering akan lebih representatif dari yang hanya berupa gambar kontur atau blok. Gambar 2.33 Teknik Rendering sumber:http:journeeseuropeennesdesmetiersdart.files.wordpress.com201303guillochis- musc3a9e-du-louvre-c2a9evelyne-thomas.jpg 40

II.8.4 Teknik Gambar Warna

Penyajian berwarna dalam gambar ornamen dapat menggunakan beberapa teknik pewarnaan, yakni secara polos, natural, dan teknik sungging. Pada teknik sungging, pewarnaan suatu bagian dibuat bergradasi, bertingkat-tingkat dari warna terang ke warna yang lebih gelap, dengan cara pengaturan value atau nilai gelap terang. Disamping warna-warnanya yang dibuat bergradasi dan tampak bersaf, sering kali teknik sungging dilengkapi dengan kontur, titik-titik, garis dan arsir. Titik-titik dan arsir menggunakan hitam atau dapat pula menggunakan warna lain yang kontras dengan warna dasarnya. Teknik sungging dalam gambar ornamen cocok digunakan untuk mewarnai ornamen ukir, tetapi juga dapat diterapkan pada ornamen untuk batik. Pewarnaan teknik sungging dapat dilihat pada wayang kulit dan wayang golek. Gambar 2.34 Teknik Warnasalah satu jenis ornamen toraja, pakdaun peria sumber: http:3.bp.blogspot.com- 9MS0fMRX0kMTuBOK7slQxIAAAAAAAABBEgTqm8tCn_0Qs16004.JPG

II.9. Pengertian Media Informasi

Media memiliki arti yaitu suatu perangkat yang dapat menyalurkan informasi dari sumber ke penerima informasi.Sedangkan informasi adalah segala sesuatu yang memiliki arti dan nilai.Sehingga dapat kita temukan bahwa media informasi adalah suatu alat komunikasi yang dibuat dalam suatu perangkat yang berisikan data yang diolah menjadi bentuk yang memiliki arti dan nilai, yang berguna bagi penerimanya digunakan untuk pengambilan keputusan. 41

II.10. Media Informasi Buku

Buku adalah kumpulan kertas atau bahan lainnya yang dijilid menjadi satu pada salah satu ujungnya dan berisi tulisan atau gambar.Setiap sisi dari sebuah lembaran kertas pada buku disebut sebuah halaman. II.10.1Anatomi Buku Dasar dari unsur-unsur buku adalah:

1. Cover Buku Sampul Buku

Sampul buku merupakan bagian buku yang paling luar.Berfungsi untuk melindungi isi dan untuk memperkokoh buku. • Cover depan Cover sangat mempengaruhi daya tarik sebuah buku, karena persepsi awal terhadap buku ada disini. Cover depan berisi judul, nama penulis, nama pemberi pengantar atau sambutan, logo dan nama penerbit. • Cover Belakang Pada Cover belakang berisi judul buku, sinopsis, biografi penulis, ISBN International Standard Book Number beserta barcodenya, alamat penerbit dan logonya. • Punggung Buku Buku yang tebal biasanya memiliki punggung buku. Dalam punggung buku berisi nama pengarang, nama penerbit, dan logo penerbit. • Endorsement Semacam dukungan atau pujian terhadap buku dari pembaca, tokoh-tokoh atau orang terkenal untuk menambah daya pikat buku yang ditulis pada cover belakang.