Batasan Masalah Tujuan Manfaat Kontribusi Sejarah SMA Antartika Sidoarjo

sekolah tersebut khususnya didalam sistem penerimaan siswanya dan penulis mencari solusi pemecahannya. Dengan adanya penerapan sistem informasi Penerimaan siswa baru berbasis web di SMA Antartika Sidoarjo dengan bantuan komputer beserta aplikasinya didalam prosesnya akan sangat membantu pihak sekolah untuk mengerjakan semua pekerjaan yang berhubungan dengan pengaturan data dengan penggunaan sistem yang baru. Berdasakan latar belakang tersebut maka penulis mencoba untuk membuat suatu sistem informasi penerimaan siswai baru di SMA Antartika Sidoarjo yang terkomputerisasi secara optimal. Dan judul yang diambil untuk penyusunan laporan ini, yaitu “RANCANG BANGUN APLIKASI PENERIMAAN SISWA BARU BERBASIS WEB PADA SMA ANTARTIKA SIDOARJO” .

1.2 Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah di atas, maka dapat dirumuskan permasalahan adalah bagaimana membuat aplikasi pendaftaran siswa baru berbasis web pada SMA Antartika Sidoarjo

1.3 Batasan Masalah

Berdasarkan pada rumusan masalah tersebut di atas, maka batasan masalah dalam pembuatan aplikasi ini adalah sebagai berikut: 1. Subsistem sistem informasi yang dibahas meliputi: a. Proses pendaftaran calon siswa baru b. Laporan pendaftaran calon siswa baru 2. Sistem tidak membahas mengenai keamanan jaringan dan data

1.4 Tujuan

Tujuan penilitian ini adalah membuat aplikasi Pendaftaran Siswa Baru berbasis web pada SMA Antartika Sidoarjo.

1.5 Manfaat

Manfaat yang didapat oleh SMA Antartika Sidoarjo dari aplikasi Penerimaan Siswa Baru berbasis web ini adalah Proses pendaftaran siswa yang cepat dan menghasilkan data yang akurat dan efesien, dan dapat meminimalisasikan kesalahan terhadap pendataan calon siswa baru.

1.6 Kontribusi

Pelaksanaan kerja praktik pada SMA Antartika Sidoarjo memberikan kontribusi yaitu : A. Bagi peserta kerja praktik : Kerja praktik merupakan suatu kesempatan untuk mengimplentasikan segala ilmu yang telah didapatkan dalam perkuliahan, serta memperkenalkan penulis pada dunia kerja. B. Bagi SMA Antartika Sidoarjo : Permasalahan yang terjadi di SMA Antartika Sidoarjo dalam hal penerimaan siswa baru dapat teratasi dengan adanya aplikasi yang di buat. C. Bagi STIKOM Surabaya : Dengan adanya penulis yang melaksanakan kerja praktik di SMA Antartika Sidoarjo, maka terjalin kerja sama antara pihak STIKOM dan tempat pelaksanaan kerja praktik.

1.7 Sistematika Penulisan

Untuk lebih mudah dalam mempelajari isi laporan kerja praktik ini, maka penulis perlu membuat suatu sistematika penulisan. Adapun isi dari sistematika ini yaitu : BAB I : PENDAHULUAN Bab ini menjelaskan tentang latar belakang masalah, inti dari permasalahan disebutkan pada perumusan masalah, batasan masalah yang menjelaskan tentang batasan-batasan dari sistem yang dibuat sehingga tidak menyimpang dari ketentuan yang telah ditetapkan, tujuan dari kerja praktek adalah merancang dan membangun aplikasi program, kontribusi yang dapat diberikan dari pembuatan aplikasi, kemudian dilanjutkan dengan sistematika penulisan laporan Kerja Praktek. BAB II : GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN Bab ini menjelaskan tentang gambaran umum mengenai SMA Antartika Sidoarjo yang meliputi sejarah perusahaan, lokasi perusahaan, visi dan misi, susunan kepengurusan, struktur organisasi, dan tujuan organisasi. BAB III : LANDASAN TEORI Bab ini menjelaskan beberapa teori singkat yang berhubungan dengan pelaksanaan kerja praktik. Teori-teori ini dijadikan bahan acuan bagi penulis untuk menyelesaikan masalah dan untuk meyelesaikan laporan. BAB IV : DESKRIPSI PEKERJAAN Bab ini menguraikan tentang prosedur dan langkah-langkah sistematis dalam menyelesaikan kerja praktik ini. Bab ini juga berisi tentang perancangan sistem dengan menggunakan System Flow, Data Flow Diagram DFD, Entity Relationship Diagram ERD, Rancangan Database, Desain Input Output, dan Rencana evaluasi hasil. BAB V : PENUTUP Bab ini berisi kesimpulan dari keseluruhan bab-bab sebelumnya, serta saran-saran yang bermanfaat untuk peningkatan efisiensi sistem dan pengembangan sistem sebelumnya. 6

BAB II GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN

2.1 Sejarah SMA Antartika Sidoarjo

SMA Antartika Sidoarjo merupakan Sekolah Menengah Tingkat Atas di bawah naungan Yayasan Pembina Pendidikan Wahyuhana Surabaya, dengan status terakreditasi A. SMA Antartika Sidoarjo berlokasi di Jalan Siwalanpanji no. 6 Kelurahan Siwalanpanji kecamatan Buduran - Sidoarjo.Didirikan oleh Yayasan Pendidikan Wahyuhana pada tahun 1975. Lokasi Sekolah cukup strategis dan mudah dijangkau oleh kendaraan umum maupun pribadi, karena terletak dipinggir Jalan Raya Siwalanpanji Buduran, dan jarak ± 1,5 km dari pusat Kota Sidoarjo.Gedung SMA Antartika Sidoarjo yang berlantai dua terdiri atas 38 kelas mampu menampung ± 2000 siswa. Hal ini cukup memadai untuk berlangsungnya proses belajar mengajar yang efektif sesuai dengan tuntutan kebutuhan masyarakat. SMA Antartika Sidoarjo selama 37 tahun telah tumbuh dan berkembang menjadi sekolah SMA yang setara dengan sekolah Negeri di Kabupaten Sidoarjo, bahkan masyarakat luas sudah menganggap SMA Antartika Sidoarjo merupakan sekolah swasta favorit di daerahnya. Masyarakat merasa bangga bila anak kesayangannya dapat sekolah di SMA Antartika Sidoarjo. Hal ini memang tidak dikarena SMA Antartika Sidoarjo selama ini dikelola oleh pengelola administrasi dan tenaga pengajar yang kreatif, inovatif dan profesional di bidangnya. SMA Antartika Sidoarjo senantiasa menyesuaikan diri dengan kebutuhan masyarakat dalam menghadapi perkembangan zaman. Adapun alumni SMA Antartika Sidoarjo diharapkan dapat menjadi manusia yang berpotensi dalam segala bidang kehidupan, terampil, kreatif, profesional, berkualitas, berwawasan luas dalam menghadapi persaingan di masa yang akan datang.

2.2 Lokasi Perusahaan