Rumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian Manfaat Teoretis Manfaat Praktis Ruang Lingkup Penelitian

1.2 Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah tersebut, rumusan masalah dalam penelitian ini sebagai berikut. “Bagaimanakah Tindak Tutur Meminta pada Siswa TK Dwi Tunggal Bandar Lampung Tahun Pelajaran 20122013 dan Implikasinya terhadap Pembelajaran di TK ?”

1.3 Tujuan Penelitian

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan Tindak Tutur Meminta pada Siswa TK Dwi Tunggal Bandar Lampung Tahun Pelajaran 20122013 dan Implikasinya terhadap Pembelajaran di TK.

1.4 Manfaat Penelitian

Penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat baik secara teoretis maupun secara praktis.

a. Manfaat Teoretis

Secara Teoretis hasil penelitian ini dapat memberikan dukungan bagi pengembangan teori pragmatik pada umumnya dan teori tindak tutur meminta.

b. Manfaat Praktis

Secara Praktis hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat praktis bagi guru dan penulis. 1. Memberikan informasi dan masukan, khususnya bagi guru TK bahwa ada karakteristik berbahasa pada siswa TK yang harus dipahami berdasarkan konteks tuturan. Hasil penelitian diharapkan sebagai sumber belajar yang dapat digunakan sebagai salah satu alternatif bahan acuan dalam penyusunan bahan ajar. Sumber belajar dapat menggunakan rekaman peristiwa komunikasi yang sebenarnya dan bersifat alamiah, misalnya tuturan siswa pada saat interaksi pembelajaran di kelas. 2. Memberikan informasi kepada pembaca, mengenai jenis-jenis tindak tutur dalam berkomunikasi, khususnya tindak tutur meminta.

1.5 Ruang Lingkup Penelitian

Ruang lingkup dalam penelitian ini meliputi 1. Subjek penelitian ini adalah siswa TK Dwi Tunggal Bandar Lampung pada saat proses pembelajaran dan jam istirahat sekolah berlangsung. 2. Objek penelitian ini adalah tindak tutur meminta, baik secara langsung, maupun secara tidak langsung dan berdasarkan pemanfaatan konteks yang dilakukan siswa pada saat proses pembelajaran dan saat jam bermain di luar kelas. II. TINJAUAN PUSTAKA 2.1 Hakikat Tindak Tutur Austin dalam buku yang berjudul How to Do Things with Words Pertama kali mengemukakan istilah tindak tutur Speech act. Austin mengemukakan bahwa aktivitas bertutur tidak hanya terbatas pada penuturan sesuatu, tetapi juga melakukan sesuatu atas dasar tuturan itu. Pendapat Austin ini didukung oleh Searle 2009:74 dengan mengatakan bahwa unit terkecil komunikasi bukanlah kalimat, melainkan tindakan tertentu, seperti membuat pernyataan, pertanyaan, perintah dan permintaan. Selanjutnya, Searle dalam buku Rusminto 2009:74 mengemukakan bahwa tindak tutur adalah teori yang mencoba mengaji makna bahasa yang didasarkan pada hubungan tuturan dengan tindakan yang dilakukan oleh penuturnya. Kajian tersebut didasarkan pada pandangan bahwa 1 tuturan merupakan sarana utama komunikasi dan 2 tuturan memiliki makna jika direalisasikan dalam tindak komunikasi nyata, misalnya membuat pernyataan, pertanyaan, perintah atau permintaan. Dengan demikian, tindakan merupakan karakteristik tuturan dalam komunikasi.

2.2 Jenis Tindak Tutur

Dokumen yang terkait

TINDAK TUTUR MEMERINTAH PADA SISWA TK DHARMA WANITA PERSATUAN UNILA BANDAR LAMPUNG TAHUN PELAJARAN 2010/2011 DAN 1MPLIKASINYA TERHADAP PEMBELAJARAN DI TAMAN KANAK-KANAK

1 20 80

TINDAK TUTUR DIREKTIF PADA ANAK USIA DUA TAHUN DAN IMPLIKASINYA PADA PEMBELAJARAN KEMAMPUAN BERBAHASA DI PAUD

7 57 60

TINDAK TUTUR DIREKTIF PADA ANAK USIA DUA TAHUN DAN IMPLIKASINYA PADA PEMBELAJARAN KEMAMPUAN BERBAHASA DI PAUD

1 10 60

TINDAK TUTUR MENOLAK PADA ANAK TUNAGRAHITA KELAS 6 SEKOLAH DASAR LUAR BIASA PKK SUKARAME BANDAR LAMPUNG SERTA IMPLIKASINYA PADA PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA DI SEKOLAH LUAR BIASA TAHUN PELAJARAN 2011/2012

1 11 73

TINDAK TUTUR MENOLAK PADA ANAK TUNAGRAHITA KELAS 6 SEKOLAH DASAR LUAR BIASA PKK SUKARAME BANDAR LAMPUNG SERTA IMPLIKASINYA PADA PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA DI SEKOLAH LUAR BIASA TAHUN PELAJARAN 2011/2012

0 22 67

TINDAK TUTUR MENOLAK PADA ANAK TUNAGRAHITA KELAS 6 SEKOLAH DASAR LUAR BIASA PKK SUKARAME BANDAR LAMPUNG SERTA IMPLIKASINYA PADA PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA DI SEKOLAH LUAR BIASA TAHUN PELAJARAN 2011/2012

7 95 69

TINDAK TUTUR MEMINTA PADA SISWA TK DWI TUNGGAL BANDAR LAMPUNG TAHUN PELAJARAN 2012/2013 DAN IMPLIKASINYA TERHADAP PEMBELAJARAN DI TK

0 10 53

PEMBELAJARAN MENULIS SLOGAN DAN POSTER PADA SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 22 BANDAR LAMPUNG TAHUN PELAJARAN 2012/2013

0 21 138

PENDAYAGUNAAN KONTEKS DALAM TINDAK TUTUR ANAK USIA TUJUH TAHUN DAN IMPLIKASINYA PADA PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA DI SEKOLAH DASAR

1 10 48

TINDAK TUTUR GURU DALAM PEMBELAJARAN SEJARAH DI KELAS XII IPA SMA NEGERI 2 BANDAR LAMPUNG TAHUN PELAJARAN 2013/2014

2 9 73