6 Pengertian Radang Paru-paru 7 Pengertian Jenis Kelamin 8 Pengertian Usia

3. Berdasarkan keterlibatan peneliti dapat dikelompokkan menjadi penelitian observasional dan penelitian intervensional. Konsep penelitian ini adalah penelitian Cross Sectional. Penelitian cross sectional mempelajari dinamika hubungan antara faktor resiko dengan efeknya. Faktor resiko dengan efeknya diobservasi pada saat yang sama. Artinya subjek penelitian diobservasi hanya satu kali saja dan faktor resiko dengan efeknya dicatat sesuai kondisi atau status pada saat observasi. Faktor resiko pada penelitian ini adalah Jenis Kelamin, Usia dan Konsumsi rokok, dan efeknya adalah penyakit radang paru- paru.

2. 6 Pengertian Radang Paru-paru

Radang paru-paru atau pneumonia adalah sebuah penyakit pada paru-paru di mana pulmonary alveolus yang berfungsi menyerap oksigen meradang dan terisi oleh cairan. Radang paru-paru dapat disebabkan oleh beberapa penyebab, termasuk infeksi oleh bakteria, virus, jamur, atau parasit. Radang paru-paru yang disebabkan oleh bakteri biasanya diakibatkan oleh bakteri streptococcus dan mycoplasma pneumonia. Radang paru-paru dapat juga disebabkan oleh kepedihan zat-zat kimia atau cedera jasmani pada paru-paru atau sebagai akibat dari penyakit lainnya, seperti kanker paru- paru atau berlebihan minum alkohol. Gejala yang berhubungan dengan radang paru-paru adalah batuk berdahak, sakit dada, demam, dan kesulitan bernapassesak nafas, menggigil, mudah merasa lelah, sakit kepala, nafsu makan berkurang, mual dan muntah, merasa tidak enak badan. Universitas Sumatera Utara

2. 7 Pengertian Jenis Kelamin

Jenis kelamin bahasa Inggris: sex adalah kelas atau kelompok yang terbentuk dalam suatu spesies sebagai sarana atau sebagai akibat digunakannya proses reproduksi seksual untuk mempertahankan keberlangsungan spesies itu. Jenis kelamin merupakan suatu akibat dari dimorfisme seksual, yang pada manusia dikenal menjadi laki-laki dan perempuan. Adanya alat kelamin yang khas untuk masing-masing seringkali dijadikan penciri bagi masing-masing jenis kelamin. Laki-laki yaitu seorang yang memiliki kemaluan dan identitasnya laki-laki. Perempuan yaitu seorang yang memiliki kemaluan dan identitasya perempuan.

2. 8 Pengertian Usia

Usia adalah rentang kehidupan yang diukur dengan tahun, dihitung mulai saat dilahirkan sampai saat berulang tahun. Istilah usia dapat diartikan juga dengan lamanya keberadaan seseorang diukur dalam satuan waktu di pandang dari segi kronologik, individu normal yang memperlihatkan derajat perkembangan anatomis dan fisiologik sama. Atau usia adalah lama waktu hidup atau ada sejak dilahirkan atau diadakan.

2. 9 Konsumsi Rokok