Tujuan Metode Penelitian Tinjauan Pustaka

Tengku Muhammad Hidayat : Sistem Informasi Dosen Fakultas Matematika Dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Sumatera Utara, 2009. USU Repository © 2009 Dari pengamatan penulis tentang penyelesaian tugas akhir dosen FMIPA USU mendapat beberapa kendala. Adapun kendalanya adalah adanya terjadi kesulitan untuk mengetahui data-data lengkap dari seorang dosen untuk keperluan akademis maupun non akademis, ketidakjelasan data-data riset yang telah dilakukan oleh seorang dosen pada tahun tertentu, kesulitan dalam membuat suatu rekapitulasi tentang data-data dosen, dan lain sebagainya. Oleh karena itu, penulis mencoba merancang sebuah sistem informasi dosen berbasis web untuk memberikan informasi yang terkomputerisasi dan dapat mempercepat pekerjaan dalam penggunaannya.

1.3 Batasan Masalah

Sistem ini memiliki cakupan yang luas. Untuk itu penulis melakukan pembatasan masalah pada pendataan data dosen, pencarian data dosen dan pembuatan rekapitulasi data yang diperlukan sesuai dengan kebutuhan user.

1.4 Tujuan

Tujuan pembuatan aplikasi ini adalah : 1. Mengontrol sistem informasi dosen pada Fakultas MIPA USU. 2. Mempermudah user dalam pencarian data dosen Fakultas MIPA USU. 3. Membangun aplikasi yang sesuai guna mendukung kemajuan, yang dapat mempermudah dalam membuat dokumentasi sistem informasi dosen Fakultas MIPA USU. Tengku Muhammad Hidayat : Sistem Informasi Dosen Fakultas Matematika Dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Sumatera Utara, 2009. USU Repository © 2009

1.5 Metode Penelitian

Metode penelitian adalah suatu cara atau teknik yang sistematis untuk mengerjakan atau menyelesaikan sesuatu. Adapun metodologi penelitian yang digunakan penulis untuk menyelesaikan berbagai permasalahan yang terjadi diatas adalah: 1. Studi Lapangan Merupakan metode yang dilakukan oleh penulis secara langsung ke lapangan yang merupakan sumber data yang diperoleh sesuai dengan kebutuhan yang digunakan. 2. Wawancara Pengumpulan data dengan wawancara ini digunakan untuk meyakinkan bahwa data yang diperoleh benar-benar akurat. 3. Studi Literatur Merupakan metode yang dilakukan oleh penulis dengan mengunjungi dan mempelajari website atau situs-situs yang berhubungan dengan penelitian ini.

1.6 Tinjauan Pustaka

PHP singkatan dari PHP Hypertext Preprocessor. PHP merupakan bahasa berbentuk skrip yang ditempatkan dalam server dan diproses di server. Hasilnya akan dikirim ke klien, tempat pemakai menggunakan browser. Secara khusus PHP dirancang untuk membentuk web dinamis. Artinya, PHP dapat membentuk suatu tampilan berdasarkan Tengku Muhammad Hidayat : Sistem Informasi Dosen Fakultas Matematika Dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Sumatera Utara, 2009. USU Repository © 2009 permintaan terkini. Misalnya, Anda bisa menampilkan database ke halaman Web. Pada prinsipnya PHP mempunyai fungsi yang sama dengan skrip-skrip seperti ASPActive Server Page, Cold Fusion, ataupun Perl. Abdul Kadir, Dasar Pemograman WEB Dinamis menggunakan PHP, 2002 Dewasa ini SQL merupakan standar yang digunakan untuk mengakses database relasional. Banyak DBMS Data BaseManagement System yang mendukung SQL untuk mengakses database. Database dapat dianggap sebagai suatu penyusunan data yang terstruktur yang disimpan dalam media pengingat hard disk yang tujuannya adalah agar data tersebut dapat diakses dengan mudah dan cepat. Abdul Kadir, Penuntun Praktis Belajar SQL, 2005 PHP sebagai bahasa pemograman berbasis web, mempunyai lebih banyak kelebihan dibanding bahasa pemograman gratis sejenis lainnya, PHP juga mempunyai fungsi-fungsi yang cukup lengkap, multiflatform serta mampu berinteraksi dengan berbagai macam database. Pada PHP, banyak komponen atau fungsi yang dapat digunakan untuk berbagai macam kebutuhan. Tidak hanya FTP, fungsi mengakses email dapat pula digunakan dengan gratis. Keunggulan PHP yang lain adalah dukungan terhadap berbagai jenis web server. M.Syafii, Panduan Membuat Aplikasi Database dengan PHP 5, 2005

1.7 Sistematika Penulisan