Permasalahan Pembatasan Masalah Metode Pengumpulan Data

3. Menganalisa proses pemancangan dan kendala – kendala yang terjadi pada proses pemancangan.

I.2.2 Manfaat

Tugas akhir ini diharapkan bermanfaat untuk : 1. Pihak – pihak atau mahasiswa yang akan membahas hal yang sama; 2. Pihak –pihak yang membutuhkan informasi dan mempelajari hal yang dibahas dalam laporan Tugas Akhir.

I.3 Permasalahan

Masalah yang akan dibahas dalam laporan ini meliputi ; 1. Perhitungan daya dukung mini pile dengan menggunakan data sondir; 2. Perhitungan daya dukung mini pile dengan menggunakan data SPT;

I.4 Pembatasan Masalah

Dalam penulisan Tugas Akhir ini, batasan – batasan yang digunakan adalah : 1. Hanya ditinjau pada jenis mini pile beton pracetak; 2. Hanya ditinjau mini pile tegak lurus 3. Data – data yang diperoleh dari hasil penyelidikan di lapangan yaitu : 3.a Data hasil Sondir 3.b Data Hasil SPT 3.c Data hasil pemancangan Pondasi mini pile. 4. Lokasi penyelidikan sebagai studi kasus yaitu : pada Pembangunan Rumah Sakit Haji Medan. Universitas Sumatera Utara

I.5 Metode Pengumpulan Data

Metodologi yang digunakan dalam penulisan tugas akhir ini adalah studi kasus yang melibatkan data penyelidikan lapangan Sondir dan borlog serta data pemancangan mini pile dimana data–data untuk penulisan tugas akhir ini diambil dari pembangunan Rumah Sakit Haji Medan, serta perumusannya diambil dari buku–buku literatur. Dalam penyusun Tugas Akhir ini, penulis melakukan pengumpulan data dengan cara : 1. Melakukan studi pengamatan langsung dilapangan, dimana penulis dapat memperoleh data dan gambaran mengenai proyek Pembangunan Rumah Sakit Haji Medan;. 2. Mengadakan konsultasi dengan pihak konsultan proyek Pembangunan Rumah Sakit Haji Medan untuk memperoleh data – data teknis seperti data sondir, data SPT, data pemancangan mini pile, gambar dan foto – foto dokumentasi; 3. Melakukan studi literature berdasarkan buku – buku yang bekaitan dengan masalah – masalah yang dibahas dalam Tugas Akhir ini. Universitas Sumatera Utara

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

II.1. Pendahuluan

Semua konstruksi yang direkayasa untuk bertumpu pada tanah harus didukung oleh suatu pondasi. Istilah pondasi digunakan dalam teknik sipil untuk mendefinisikan suatu konstruksi bangunan yang berfungsi sebagai penopang bangunan dan meneruskan beban bangunan diatasnya ke lapisan tanah yang cukup daya dukungnya. Untuk itu, pondasi bangunan harus diperhitungkan agar dapat menjamin kestabilan bangunan terhadap berat sendiri, beban–beban yang bekerja, gaya–gaya luar seperti tekanan angin, gempa bumi dan lain–lain.

II.2. Pengertian Pondasi

Pondasi ialah bagian dari sistem rekayasa yang meneruskan beban yang ditopang oleh pondasi dan beratnya tersendiri kepada dan ke dalam tanah dan batuan yang terletak di bawahnya. Tegangan–tegangan tanah yang dihasilkan kecuali pada permukaan tanah merupakan tambahan kepada beban–beban yang sudah ada dalam massa tanah dari bobot sendiri bahan dan sejarah geografisnya. Berdasarkan buku Struktur Beton Bertulang, pondasi berfungsi untuk : 1. Mendistribusikan dan memindahkan beban–beban yang bekerja pada struktur bangunan diatasnya ke lapisan tanah dasar yang mendukung struktur tersebut; 2. Mengatasi penurunan yang berlebihan dan penurunan tidak sama pada struktur; Universitas Sumatera Utara

Dokumen yang terkait

Analisa Daya Dukung Pondasi Bore Pile Menggunakan Metode Analitis (Studi Kasus Proyek Pembangunan Manhattan Mall dan Condominium)

36 244 140

Perbandingan Analisa Besar Daya Dukung Pondasi Bore Pile Menggunakan Metode Elemen Hingga Terhadap Metode Analitik Dan Metode Loading Test (Studi Kasus Proyek Pembangunan Manhattan Mall Dan Condominium)

17 142 136

Analisis Daya Dukung Pondasi Bored Pile Diameter 0,8 Meter Menggunakan Metode Analitis dan Metode Elemen Hingga pada Proyek Pembangunan Hotel Sapadia Medan

17 153 144

Analisis Daya Dukung Bored Pile Diameter Satu Meter Dengan Menggunakan Uji Beban Statik dan Menggunakan Model Tanah Mohr Coulomb Pada Proyek Paragon Square Tangerang, Banten

11 158 160

Analisis Perbandingan Daya Dukung Hasil Loadingtest pada Borepile Diameter I Meter Tunggal dengan Metode Elemenhingga Memakai Model Soft Soil Pada Proyek Crystal Square Medan

8 89 154

Analisis Daya Dukung Sistem Pondasi Mini Pile Serta Perhitungan Penurunan Mini Pile Tunggal (Studi Kasus Pada Proyek Pembangunan Hotel Torganda Siantar)

16 139 124

Analisa Daya Dukung Pondasi Tiang Pancang (Mini Pile) Pada Proyek Pembangunan Rsia Stella Mariss Jalan Samanhudi – Medan

39 218 100

Analisa Daya Dukung Pondasi Bored Pile Tunggal Pada Proyek Pembangunan Gedung Crystal Square JL. Imam Bonjol No. 6 Medan

6 86 93

Analisa Besar Daya Dukung Pondasi Bore Pile Menggunakan Metode Loading Test (Studi Kasus Proyek Pembangunan Manhattan Mall dan Condominium)

19 114 133

Analisis Daya Dukung Pondasi Bored Pile Tunggal Diameter 100 Cm Pada Proyek Pembangunan Hotel Grandhika, Medan

10 117 108