Eclipse Latar Belakang Implementasi Algoritma Pencocokan String Knuth-Morrispratt Dalam Pembuatan Kamus Kedokteran Pada Platform Android

yang berperan pada saat pencarian yang dilakukan. Sedangkan dalam hal kecepatan, sangat tergantung pada spesifikasi perangkat keras pengujian. Hal lain yang dapat diukur adalah skalabilitas waktu pencarian atau kompleksitas waktu. Penelitian oleh Wibowo 2012 yang menerapkan algoritma Knuth-Morris-Pratt pada pembuatan aplikasi untuk mendeteksi kebenaran perintah SQL Query menggunakan metode Knuth-Morris-Pratt telah dihasilkan dari pengujian dan analisa kuisioner yang diberikan kepada user dan dosen bahwa pencocokan ataupun pendeteksian kebenaran perintah SQL Query dengan menggunakan algoritma Knuth- Morris-Pratt dapat diimplementasikan. Penelitian yang dilakukan oleh Fadillah 2008 dalam pengenalan pola sidik jari menggunakan algoritma Knuth-Morris-Pratt yang telah dihasilkan dari analisa bahwa akurasi algoritma Knuth-Morris-Pratt dalam pengenalan pola sidik jari memberikan nilai toleransi nol dalam hal noise, dikarenakan dengan adanya noise sedikitnya akan memberikan perubahan pola warna, hal ini juga akan menyebabkan perubahan nilai intensitas warna yang dikonversi pada citra yang baru dan akan adanya ketidaksesuaian dengan nilai string yang ada pada database, dan sidik jaripun tidak dapat dikenali.

2.4. Eclipse

Eclipse adalah sebuah IDE Integrated Development Environment untuk mengembangkan perangkat lunak dan dapat dijalankan di semua platform. Adapun sifat-sifat dari Eclipse adalah sebagai berikut: 1. Multi-platform Target sistem operasi Eclipse adalah Microsoft Windows, Linux, Solaris, AIX, HP-UX dan Mac OS X. 2. Multi-language Eclipse dikembangkan dengan bahasa pemrograman Java, akan tetapi Eclipse mendukung pengembangan aplikasi berbasis bahasa pemrograman lainnya, seperti CC++, Cobol, Python, Perl, PHP, dan lain sebagainya. 3. Multi-role Universitas Sumatera Utara Selain sebagai IDE untuk pengembangan aplikasi, Eclipse pun bisa digunakan untuk aktivitas dalam siklus pengembangan perangkat lunak, seperti dokumentasi, tes perangkat lunak, pengembangan web, dan lain sebagainya. Eclipse pada saat ini merupakan salah satu IDE favorit dikarenakan gratis dan open source, yang berarti setiap orang dapat melihat kode pemrograman perangkat lunak ini. Selain itu, kelebihan dari Eclipse yang membuatnya populer adalah kemampuannya untuk dapat dikembangkan oleh pengguna dengan komponen yang dinamakan plug-in Lindung, 2012. Universitas Sumatera Utara BAB 1 PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Berdasarkan pengamatan lapangan sering ditemukan mahasiswa jurusan kedokteran saat belajar tentang ilmu kedokteran dan menemui kesulitan dalam mencari istilah kedokteran di dalam kamus yang besar dan tebal. Terpikirkan ide untuk menciptakan aplikasi yang memudahkan untuk melakukan pencarian istilah kedokteran yang praktis dan mudah disimpan. Hal tersebut yang mendasari untuk mengimplementasikan Algoritma Knuth-Morris-Pratt ke dalam kamus kedokteran berbasis android. Dalam ilmu pengetahuan banyak sekali digunakan kata – kata yang mempunyai arti yang khas dan kebanyakan istilah itu berasal dari bahasa asing. Ilmu kedokteran yang terlebih banyak memakai istilah yang berasal dari bahasa asing. Kamus kedokteran diperlukan oleh dokter maupun orang awam sekalipun Parlin, 2011. String match digunakan untuk memecahkan masalah pencocokan suatu teks terhadap suatu teks lain. Algoritma Knuth-Morris-Pratt adalah salah satu dari pencarian string, dikembangkan secara terpisah oleh Donald E. Knuth pada tahun 1967 dan James H. Morris bersama Vaughan R. Pratt pada tahun 1966, namun keduanya mempublikasikannya secara bersamaan pada tahun 1977. Tidak seperti algoritma yang setiap kali ditemukan ketidakcocokan pattern dengan teks, maka pattern digeser satu karakter ke kanan. Pada algoritma Knuth-Morris-Pratt kita menyimpan informasi yang digunakan untuk melakukan jumlah pergeseran yang lebih jauh, tidak hanya satu karakter seperti algoritma pencarian lain Knuth, 1977. Universitas Sumatera Utara Android dalam teknologi informasi merupakan bidang yang mengalami perkembangan sangat pesat. Smartphone merupakan salah satu perangkat yang mendukung perkembangan teknologi dan informasi tersebut. Salah satu smartphone yang memiliki prospek yang baik yaitu smartphone berbasis sistem operasi Android. Android akan berkembang pesat, hal tersebut terlihat dengan banyaknya produsen smartphone ditambah lagi dengan maraknya komunitas-komunitas Android yang banyak membantu masyarakat awam untuk mengetahui perkembangan terbaru Android. Dengan terjadinya perkembangan teknologi yang dinamis maka diperlukan perangkat mobile yang diharapkan memberikan berbagai informasi Prasetyo, 2012.

1.2 Rumusan Masalah