Recon Survey Lalu Lintas Recon Survey Geologi dan Geoteknik Recon Survey Hidrologi Hidraulik Recon Survey Dampak Lingkungan

KAK Perencanaan Teknis dan DED Rehabilitasi Jalan Poros Muara Jawa – Sanga-Sanga Kecamatan Sanga - Sanga 6

3.2.8 Recon Survey Lalu Lintas

Kegiatan yang dilakukan pada survey pendahuluan lalu lintas adalah : 1. Menentukan lokasi tempat yang akan diambil data kendaraan, baik untuk 40 jam, 24 jam, 6 jam dan 3 jam disesuaikan dengan kondisi dilapangan. 2. Mengamati kondisi jalan serta bangunan pelengkap lainnya. 3. Melakukan pemotretan pada lokasi-lokasi penting 4. Memperkirakan lebar perkerasan yang akan diterapkan dalam desain berikutnya pada kondisi tertentu yang perlu untuk diadakan pelebaran. 5. Membuat rencana kerja untuk tim survey.

3.2.9 Recon Survey Geologi dan Geoteknik

Kegiatan yang dilakukan pada survey pendahuluan geologi dan geoteknik adalah : 1. Mengamati secara visual kondisi lapangan yang berkaitan dengan karakteristik dan sifat tanah dan batuan. 2. Mengamati perkiraan lokasi sumber material quarry sepanjang lokasi pekerjaan. 3. Memberi rekomendasi pada Highway Engineer dan Bridge Engineer berkaitan dengan rencana trase jalan dan rencana jembatangorong- gorong yang akan dipilih. 4. Melakukan pemotretan pada lokasi-lokasi khusus rawan longsor, gambut , jembatan, gorong-gorong, dll. 5. Mencatat lokasi yang akan dilakukan pengeboran maupun lokasi untuk test pit. 6. Membuat rencana kerja untuk tim survey detail.

3.2.10 Recon Survey Hidrologi Hidraulik

Kegiatan yang dilakukan pada survey pendahuluan hidrologi hidraulik adalah : 1. Pengumpulan data curah hujan. 2. Menganalisa luas daerah tangkapan Catchment Area. 3. Mengamati kondisi terrain pada daerah tangkapan sehubungan dengan bentuk dan kemiringan yang akan mempengaruhi pola aliran. 4. Mengamati tata guna lahan. 5. Menginventarisasi bangunan drinase existing. 6. Melakukan pemotretan pada lokasi-lokasi penting.

3.2.11 Recon Survey Dampak Lingkungan

Kegiatan yang dilakukan pada Survey Amdal adalah : 1. Menginventarisasi terhadap zona lingkungan awal yang bertujuan untuk mengidentifikasi komponen lingkungan yang sensitive, yang meliputi : a. Aspek fisik, kimia dan biologi b. Aspek social ekonomi dan budaya masyarakat 2. Pencatatan lokasi bangunan bersejarah, kuburan, fasilitas umum, dsb. KAK Perencanaan Teknis dan DED Rehabilitasi Jalan Poros Muara Jawa – Sanga-Sanga Kecamatan Sanga - Sanga 7 3. Pengambilan contoh air 4. Pengamatan kondisi 5. Photo dokumentasi yang diperlukan sehubungan dengan analisa. 6. Membuat rencana kerja untuk survey detail.

3.2.12 Recon Survey Harga Bahan, Upah dan Alat