KOMPETENSI INTI KOMPETENSI DASAR INDIKATOR PENCAPAIAN KOMPETENSI TUJUAN PEMBELAJARAN

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN RPP Satuan Pendidikan : Sekolah Menengah Pertama SMP KelasSemester : VIIGenap Mata Pelajaran : Matematika Topik : Transformasi Pertemuan Ke- : 1 Alokasi Waktu : 2 x 40 menit

A. KOMPETENSI INTI

1. Menghargai dan menghayati ajaran agama yang dianutnya. 2. Menghargai dan menghayati perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab, peduli toleransi, gotong royong, santun, percaya diri, dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam dalam jangkauan pergaulan dan keberadaannya 3. Memahami pengetahuan faktual, konseptual, dan prosedural berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya terkait fenomena dan kejadian tampak mata 4. Mencoba, mengolah, dan menyaji dalam ranah konkret menggunakan, mengurai, merangkai, memodifikasi, dan membuat dan ranah abstrak menulis, membaca, menghitung, menggambar, dan mengarang sesuai dengan yang dipelajari di sekolah dan sumber lain yang sama dalam sudut pandangteori

B. KOMPETENSI DASAR

2.1 Menunjukkan sikap logis, kritis, analitik, konsisten dan teliti, bertanggung jawab, responsif, dan tidak mudah menyerah dalam memecahkan masalah. 3.9 Memahami konsep transformasi dilatasi, translasi, pencerminan, rotasi menggunakan objek-objek geometri 4.6 Menerapkan prinsip-prinsip transformasi dilatasi, translasi, pencerminan, rotasi dalam memecahkan permasalahan nyata

C. INDIKATOR PENCAPAIAN KOMPETENSI

2.1.1 Menunjukkan sikap kritis dalam menyelesaikan masalah. 3.9.1 Menyelesaikan permasalahan yang berkaitan dengan transformasi dilatasi, translasi, pencerminan, rotasi. 4.6.1 Menerapkan prinsip-prinsip transformasi dilatasi, translasi, pencerminan, rotasi dalam memecahkan permasalahan nyata.

D. TUJUAN PEMBELAJARAN

2.1.1 Diberikan pertanyaan yang berkaitan dengan transformasi, siswa dapat menjawabnya dengan benar. 3.9.1 Diberikan permasalahan yang berkaitan dengan transformasi, siswa dapat menyelesaikannya dengan benar. 4.6.1 Diberikan permasalahan yang berkaitan dengan kehidupan sehari- hari, siswa dapat menyelesaikannya menggunakan prinsip-prinsip transformasi dengan tepat.

E. MATERI AJAR