Rangkuman 1.Pembelajaran soal cerita SD

Pembelajaran Soal Cerita di Sekolah Dasar 59 BAB III PENUTUP

A. Rangkuman

Pembelajaran matematika di SD kelas I selama ini mungkin dianggap tidak begitu bermasalah bagi guru sebab substansi materinya memang masih sederhana. Tetapi bagi siswa merupakan masalah, khususnya jika dihadapkan pada soal cerita. Masalah yang sering dikemukakan teman-teman guru adalah pada umumnya di kelas rendah I dan II nilai matematika anak biasanya bagus-bagus, namun begitu masuk kelas III dan seterusnya nilai mereka cenderung menurun. Mengapa dapat terjadi hal seperti itu? Setelah membaca modul ini diharapkan guru akan berubah pendapat. Guru akan mengerti dan menyadari sendiri jawabannya, yaitu karena pembelajaran yang berlangsung selama ini belum memberikan materi seutuhnya kepada siswa. Materi seutuhnya yang dimaksud adalah topik-topik matematika yang diterima siswa selama ini di kelas rendah seperti penjumlahan, pengurangan, perkalian, dan pembagian tidak berjalan secara utuh mulai dari konkret, semi konkret, dan abstrak. Seandainya meteode pembelajarannya tepat dan sesuai dengan tahapan pembelajaran Bruner, maka sebagian besar topik matematika yang pernah dilewati siswa akan dilewati oleh secara tuntas, jelas, dan mantap. Sehingga pada kelas- kelas di atasnya sudah tidak diperlukan lagi perbaikan atau remedi. Melalui modul ini penulis mencoba mengungkapkan gagasan berupa “ Kiat sukses membelajarkan soal di SD menggunakan langkah-langkah pembelajaran Bruner”. Melalui modul ini telah diberikan gambaran secara jelas bagaimana kiat-kiat menuntun siswa agar sukses menyelesaikan soal cerita di SD melalui kegiatan pembelajaran konkret, semi konkret, dan abstrak. Konkret yang dimaksud dilakukan melalui kegiatan bermain peran, semi konkret melalui kegiatan mengisi lembar kerja, dan abstrak melalui kegiatan mengisi lembar tugas. Hasilnya Pembelajaran Soal Cerita di Sekolah Dasar 60 Modul Matematika SD Program BERMUTU terbukti sangat memuaskan. Sebagai gambaran tentang bukti keberhasilannya, di bagian lampiran diberikan data nilai yang dihasilkan siswa saat mengisi LKS dan LTS penjumlahan, pengurangan, perkalian dan pembagian, campuran, dan kecepatan, jarak dan waktu.

B. Saran