Short Message Service SMS Gateway

d. Authentication Center AuthenticationCenter AuC merupakan database proteksi yang menyimpan salinan dari secret key kunci rahasia yang terdapat pada setiap SIM card. Proteksi ini digunakan untuk otentikasi dan enkripsi pada channel radio. e. Equipment Identity Register Equipment Identity Register EIR merupakan database yang berisi daftar valid mobile equipment pada jaringan. Setiap MS diidentifikasikan dengan International Mobile Equipment Identity IMEI.

2.2 Short Message Service

Short Message Service SMS merupakan salah satu fitur berupa pesan pendek yang disediakan dalam komunikasi seluler [1]. Layanan SMS distandarisasi oleh suatu badan yang bernama European Telecomunication Standards Institute ETSI. Layanan SMS ini memungkinkan perangkat telepon seluler mengirim dan menerima pesan-pesan teks dengan panjang sampai dengan 160 karakter melalui jaringan GSM. SMSyang dikirim melalui telepon seluler tidak akan langsung dikirimkan kepada telepon seluler tujuan,tetapi akan dikirim terlebih dahulu ke Short Message Service Center SMSC. Setelah SMSC menerima SMS dari pengirim, SMSC akan langsung mengirimkan SMS tersebut ke telepon seluler yang dituju.Diagram blok dari proses pengiriman SMS dapat dilihat pada Gambar 2.2. Pengirim S M S C Penerima Gambar 2.2. Diagram blokproses pengirimanSMS [1] Status SMS yang gagal terkirim atau telah diterima oleh telepon seluler tujuan dapat diketahui karena adanya peralatan SMSC.Pesan SMS dapat terkirim apabila telepon seluler yang dituju dalam keadaan aktif dan berada di dalam jangkauan layanan GSM. Pada saat SMS diterima, telepon seluler yang dituju akan memberikan konfirmasi kepada SMSC. Selanjutnya, SMSC akan mengirimkan laporan status kepada telepon seluler pengirim yang menyatakan bahwa pesan SMS telah diterima oleh telepon seluler tujuan. SMS yang belum diterima oleh telepon seluler tujuan akan disimpan pada SMSC sampai validity period terpenuhi.

2.3 SMS Gateway

SMS Gateway adalah sebuah perangkat lunak yang menggunakan bantuan komputer dan memanfaatkan teknologi cellphone [4].Gambar 2.3 menunjukkan aplikasi teknologi yang menunjang SMS Gateway agar dapat berfungsi. Gambar 2.3 Aplikasi Teknologi yang Menunjang SMS Gateway [4] Fungsi komputer dan teknologi cellphone adalahuntuk mengintegrasikan dan mendistribusikan pesan-pesan yang disatukan melalui sistem informasi yaitu media SMS yang diatasi oleh jaringan seluler. Secara khusus, sistem ini akan memiliki fungsi-fungsi sebagai berikut: 1. Message Management dan Delivery a. Pengaturan pesan yang meliputi manajemen prioritas pesan, manajemen pengirimanpesan, dan manajemen antrian. b. Pesan yang dilalukan harus sedapat mungkin fail safe. Artinya, jika terdapat gangguan pada jaringan telekomunikasi, maka sistem secara otomatis akan mengirim ulang pesan tersebut. 2. Korelasi Berfungsi untuk melakukan korelasi data untuk menghasilkan data baru.Pada sistem yang terpasang saat ini, arsitektur lalu lintas data melalui SMS sudah terjalin cukup baik. Hanya saja, keterbatasan akses data dan tujuan informasi SMS yang belum terfokus menyebabkan banyaknya jawaban standar default replies masih banyak terjadi. SMS Gateway banyak digunakan dalam berbagai proses bisnis dan usaha .

2.4 Gammu