Halaman Utama Program GUI

Dengan menggunakan perintah khusus yang sudah ditentukan seperti sudo apt-get install update oleh Raspbian OS kita dapat mengunduh file – file library yang dibutuhkan. Sebaiknya dilakukan update library Raspbian OS agar tetap up to date dengan sistem terbaru yang telah dikembangkan oleh developer Linux karena basis utama dari Raspbian OS adalah software Linux. Pada gambar 4.19 dituliskan program untuk mengimport suatu fungsi –fungsi pada program agar dapat digunakan fitur – fitur library pada Python 2.7. Listing program bisa dilihat pada gambar 4.19. Berikut adalah program coding dari graphical user interface GUI dengan menggunakan program Python 2.7. Gambar 4.19 Listing program untuk import package pada Python 2.7

4.2.2 Halaman Utama Program GUI

Pada perangkat lunak atau GUI Graphical User Interface, dapat terlihat siapa saja yang telah terdaftar dan memiliki hak akses ruangan dalam database. Terdapat informasi detail daftar identitas pengguna ruangan diantaranya adalah nama pengguna, nomor induk mahasiswa NIM, prodi program studi, dan jabatan pengguna ruangan. Pada kolom input nantinya muncul hasil dari pembacaan barcode yaitu nomor induk mahasiswa NIM, menjadi trigger untuk pencatatan pada database. Pada kolom nomor 2 menunjukkan isi daftar member pengguna ruangan. Pada kolom detail terdapat informasi rincian dari identitas member pengguna ruangan. Pada kolom nomor 3 terdapat tabel yang berisikan history dari pengguna siapa saja yang telah mengakses ruangan. Gambar 4.20 menunjukkan tampilan GUI pada monitor. Tampilan GUI pada gambar 4.20 tidak sesuai dengan perancangan awal, seperti penampil foto member pengguna ruangan tidak dapat muncul dikarenakan sistem database tidak dapat menyimpan file gambar, penambahan detail informasi identitas tidak hanya nama dan nomor induk mahasiswa NIM saja akan tetapi PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI ditambahkan progam studi dan jabatan. Tertampil juga daftar nama - nama pengguna yang telah terdaftar dalam database. Gambar 4.20 Hasil GUI Graphical User Interface Terdapat beberapa fitur yang dapat digunakan pada GUI. Pengoperasian fitur program dijelaskan sebagai berikut : 1. Menu Utama Pada menu Utama terdapat 2 tombol yaitu tombol Aktifkan Webcam dan EXIT seperti yang ditunjukkan pada gambar 4.22. Tombol Aktifkan Webcam berfungsi untuk mengaktifkan tampilan webcam untuk mendeteksi barcode. Sedangkan Tombol EXIT digunakan untuk keluar dari program GUI. Sedangkan listing program untuk membuat fitur tersebut ada pada gambar 4.21. Gambar 4.21 listing program untuk menubar Gambar 4.22 Menu Bar Utama pada GUI PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 2. Tombol “INPUT” Pada halaman utama GUI terdapat tombol INPUT yang berfungsi sebagai tombol untuk mencatat NIM yang berasal dari barcode yang ada di kartu mahasiswa, mencatat waktu masuk serta waktu keluar seperti yang ditunjukkan pada gambar 4.24. Sedangkan listing program untuk membuat fitur tersebut ada pada gambar 4.23. Gambar 4.23 listing program untuk menu “INPUT” Gambar 4.24 Tombol INPUT untuk pencatatan pada database 3. Menu Detail Menu ini akan menampilkan detail identitas member pengguna ruangan. Terdapat detail nomor induk mahasiswa, nama, program studi, jabatan seperti yang ditunjukkan pada gambar 4.26. Sedangkan listing program untuk membuat fitur tersebut ada pada gambar 4.25. Gambar 4.25 listing program untuk menu detail PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI Gambar 4.26 Menu Detail untuk menampilkan detail identitas member

4.3. Hasil Perancangan Database