Produk yang ditawarkan Promosi yang pernah dilakukan

commit to user

3. Data Konsumen

Sebagian besar konsumen Bengkel motor HRT Speed memang dari kalangan anak muda. Mulai dari yang hanya ingin menservis rutin motornya sampai dengan yang ingin merombak motornya agar performanya lebih meningkat. Selain dari kalangan anak muda juga banyak dari generasi yang sudah tidak muda lagi juga menggunakan jasa Bengkel motor HRT speed ini. Konsumen dari generasi ini biasanya hanya sekedar menggunakan jasa servis rutin, perbaikan kecil, dan ganti oli.

4. Produk yang ditawarkan

Jasa yang ditawarkan Bengkel motor HRT Speed meliputi, ganti oli, servis kecil, servis besar, tune-up motor harian, bore-up cilinder, tune-up motor buat balap drag race, road race, motor cross. Biaya ganti Oli relatif murah, tergantung oli yang dipakai oleh konsumen. Untuk biaya servis kecil dikenakan Rp 15.000,- sd Rp 20.000,-. Servis kecil meliputi, servis karburator dan pembersihan filter udara. Servis besar dikenakan ongkos Rp 45.000,- sd Rp 55.000,- , tergantung kerusakan yang dialami motor. Servis besar meliputi karburator, pembersihan dan penyetelan klep, dan kopling atau persneling. Biaya yang dikenakan tune-up harian, bore-up cilinder , tune-up motor buat balap relatif mahal akan tetapi tetap bisa disesuaikan dengan keinginan konsumen. Jadi biaya di jasa ini kurang bisa dipastikan karena semakin sulit keinginan konsumen semakin besar pula biayanya. Tune-up motor harian biasanya memakan biaya kisaran ratusan ribu. Dan untuk bore-up cilinder dan tune- up untuk balap biayanya sudah mencapai jutaan rupiah. commit to user

5. Promosi yang pernah dilakukan

Gambar 2.2 Logo bengkel motor HRT Speed Sampai saat ini hampir tidak ada promosi yang dilakukan. Hanya membuat logo perusahaan seperti digambar 1.3 . Gambar 1.3 di atas adalah logo dari Bengkel Motor HRT Speed. Logo diatas menggambarkan bidang otomotif khususnya mesin yang diwakili adanya garis Tachometer yang menunjukkan RPM mesin. Dalam logo tersebut digunakan warna merah silver dan hitam. Warna merah menunjukkan keberanian karena didunia balap dibutuhkan keberanian yang tinggi. Warna silver bersifat netral dan sederhana, karena HRT Speed ingin bisa melayani siapa saja, tidak hanya generasi muda saja. Dan warna hitam disitu diambil dari bendera balap yang bercorak hitam putih kotak-kotak. Bengkel Motor HRT Speed ingin melayani sampai kapan pun dan akan berusaha menyesuaikan perkembangan balap yang memang tak akan pernah berakhir. Penyebaran informasinya hanya mulut kemulut. Dari konsumen yang pernah datang ke teman-temannya, saudara, dan lain-lain. Maka sampai saat ini lingkup konsumen bengkel ini belum terlalu luas. commit to user

A. Target