Khalayak Sasaran Kesimpulan dan Solusi Berdasarkan dari penjabaran-penjabaran yang dijelaskan dari awal, dapat

22 Dari hasil kuisioner tersebut ternyata responden menyatakan membutuhkan sebuah media informasi mengenai ular dikarenakan media informasi berupa cetak susah untuk di dapat. Dari hasil penyebaran kuisioner tersebut di temukan hasil yaitu hampir 70 responden kurang mengetahui menegenai ular dikarenakan kurangnya pengetahuan secara jelas, dan masih banyak yang menganggap jenis semua jenis ular berbisa mematikan, akan tetapi hampir 80 responden tertarik untuk memplajari ular secara lebih dalam namun dibutuhkan sebuah media yang dapat memberikan informasi yang tepat dan jelas untuk mereka.

II.5 Khalayak Sasaran

Target dari informasi ini adalah anak-anak yang memiliki rasa ingin tahu yang lebih.Remaja diharapkan sejak dini telah mempunyai kepedulian untuk menjaga kelestarian ekosistem terutama populasi ular yang semakain sedikit dikarenakan banyaknya ketamakan manusia akan nilai jualnya yang tinggi, dan dilain sisi pembuat berharap target dapat mengetahui cara untuk mengatasi saat berinteraksi dengan ular serta mengetahui tempat dimana jenis-jenis ular tinggal sehingga lebih peka ketika target berkunjung ke suatu daerah. A. Demografis  Gender : Laki-laki dan perempuan.  Usia : Remaja 11tahun sd 15tahun  Pekerjaan : Siswa SD dan Siswa SMP B. Geografis Remaja yang berada di Seluruh Indonesia. Remaja yang memiliki rasa keingintahuan yang tinggi mengenai hewan reptil terutama ular. C. Pisikografis Semua kalangan remaja baik wanita maupun pria yang memiliki ketertariakan dan keingintauan lebih terhadap hewan berjenis reptil, baik penghobi maupun awam. 23

II.6 Kesimpulan dan Solusi Berdasarkan dari penjabaran-penjabaran yang dijelaskan dari awal, dapat

disimpulkan jika ular adalah jenis reptil yang buas namun tidak semua jenis mematikan dikarenakan tergantung jenis ularnya, dilain sisi ularpun memiliki keunikan yang menarik untuk di pelajari, dan masih banyak presepsi-presepsi awam yang kurang sesuai dengan kenyataan mengenai ular. Setelah dilakuakan penelitian solusi yang tepat untuk memberi edukasi lebih terhadap pengetahuan tentang ular yang selalu dipandang hewan buas, adalah dengan menginformasikan menggunakan media yang menarik agar menarik minat masyarakat untuk mengenal dan mempelajarinya dikarenakan ular adalah hewan ciptaan tuhan yang harus dijaga kelestariannya selain itu juga ular termasuk kedalam rantai makanan, yang harus tetap dijaga kelestariannya. 24

BAB III STRATEGI PERANCANGAN DAN KONSEP VISUAL

III.1 Strategi Perancangan III.1.1 Tujuan Komunikasi Dalam perancangan media buku ilustrasi tentang pengenalan ular dan keunikanya sebagai media yang memberikan informasi mengenai hewan reptil ular secara mendalam. Tujuan komunikasi agar media buku ilustrasi yang di sampaikan dapat tepat pada sasaran. adapun tujuan dari komunikasi adalah selain memberikan informasi juga menumbuhkan kecintaan remaja terhadap buku dan mengenalkan ular secara lebih dalam dan tidak hanya mengetahui jika ular adalah hewan buas saja namun mengetahui bahwa ular itu hewan yang unik dan menarik untuk di pelajari, serta menambahkan wawasan mengenai hewan reptil. III.1.2 Pendekatan Komunikasi 1. Pendekatan Visual Buku cerita ilustrasi Ular dan keunikannya ini memiliki segmentasi remaja usia 11 – 15 tahun atau SD kelas 6 sampai SMP kelas 3. Pendekatan visual yang digunakan adalah ilustrasi menggunakan media grafis manual dan digital. Karena dengan menggunakan media gambar secraa manual ini, ilustrasi yang di hasilkan lebih kuat. Ilustrasi ular yang di buat untuk buku ilustrasi ini tidak terlalu detail, namun karakter terhadap jenis ularnya sampai. Ilustrasi yang dibuat berdasarkan hasil dari pengamatan dari bebrapa jenis ular. Karena segmentasi untuk remaja, ilustrasi dibuat sederhana dan lebih lucu agar menarik anak anak untuk membacanya, akan tetapi identitas karakteristik ular tersebut tetap mudah untuk dikenali. 2. Pendekatan Verbal Materi yang akan disajikan dalam perancangan buku ilustrasi Ular ini adalah jenis, karakteristik dan keunikannya, materi yang digunakanpun sesuai dengan porsi remaja. Kata-Kata yang digunakanpun menggunakan bahasa sehari-hari agar mudah di mengerti oleh para remaja. III.1.3 Materi Pesan Dalam penyampaianya, perancangan media buku ilustrasi ini memerlukan materi