Tujuan Kerja Praktek Kegunaan Kerja Praktek Lokasi dan Waktu Kerja Praktek

PT. Yusa Bumi Sedaya di kota Bandung. Penulis menjadikan perusahaan ini sebagai contoh aplikasi dari suksesnya usaha yang dibangun dan menjadikan inspirasi bagi penulis untuk menimba ilmu agar berguna di masa mendatang sebagai calon pengusaha. PT. Yusa Bumi Sedaya merupakan perusahaan yang bergerak di berbagai bidang dan penulis ditempatkan sebagai pegawai keuangan di salah satu usahanya yaitu Kampung DeTuik. Berada di bawah naungan PT. Yusa Bumi Sedaya, Kampung DeTuik menyatukan konsep restoran, cafe, dan resort dengan pendidikan, serta tersedia menu makanan dan minuman trend sunda tradisional modern. Kampung Detuik mempunyai fasilitas pendidikan berbasis alam, antara lain seperti mapak kampung, camping ground, outbound, dan lain sebagainya. Di bawah naungan manajemen Kampung DeTuik, penulis ingin mempelajari lebih jauh mengenai sistematika keuangan khususnya proses pembukuan akuntansi sebagai referensi berharga bagi penulis dalam melengkapi ilmu yang sudah dipelajari di perkuliahan dan mengaplikasikannya ke dalam dunia kerja. Berdasarkan penjelasan latar belakang kerja praktek di atas, maka penulis tertarik untuk membuat laporan kerja praktek ini dengan judul “Proses Pembukuan Akuntansi di PT. Yusa Bumi Sedaya Bandung ”.

1.2 Tujuan Kerja Praktek

Berdasarkan latar belakang kerja praktek yang telah dipaparkan, maka tujuan kerja praktek yang ingin dicapai, yaitu : 1. Untuk mengetahui pencatatan akuntansi di PT. Yusa Bumi Sedaya Bandung. 2. Untuk mengetahui proses pembukuan akuntansi di PT. Yusa Bumi Sedaya Bandung. 3. Untuk mengetahui kegunaan informasi keuangan dari proses pembukuan akuntansi di PT. Yusa Bumi Sedaya Bandung.

1.3 Kegunaan Kerja Praktek

Berdasarkan tujuan kerja praktek ini, maka manfaat yang diharapkan dapat diperoleh penulis, yaitu: 1. Bagi Perusahaan a Membantu melakukan pekerjaan-pekerjaan di perusahaan atau instansi yang terkait. b Memberi peluang bagi perusahaan atau instansi untuk merekrut pegawai melalui observasi langsung berdasarkan kriteria perusahaan atau instansi. 2. Bagi Penulis a Memperoleh pengalaman yang berharga guna mempersiapkan diri untuk memasuki dunia kerja. b Memperoleh kesempatan untuk menggunakan ilmu yang telah dipelajari dan mengaplikasikannya secara nyata pada perusahaan atau instansi yang terkait. c Memperoleh jaringan dan koneksi yang luas sebagai salah satu cara mendapatkan pekerjaan yang sesuai setelah lulus dari kuliah.

1.4 Lokasi dan Waktu Kerja Praktek

Pelaksanaan kerja praktek dilakukan di PT. Yusa Bumi Sedaya yang memiliki salah satu usaha yaitu Kampoeng Detuik yang berlokasi di Jl. Bojong Koneng Atas Haur Manggung Cikutra Bandung. Pelaksanaan kerja praktek dimulai dari tanggal 1 Agustus 2013 sampai dengan 30 Agustus 2013. Untuk waktu pelaksanaan kerja praktek di PT. Yusa Bumi Sedaya disamakan dengan karyawan dan karyawati di Kampung DeTuik dimulai pada hari Senin sampai dengan hari Jumat dengan jam kerja pukul 08.00 WIB sampai dengan pukul 16.00 WIB sedangkan pada hari Sabtu sampai dengan hari Minggu mulai pukul 08.00 WIB sampai dengan 14.00 WIB. Waktu kerja praktek selengkapnya dapat dilihat pada tabel 1.1 dibawah ini : Tabel 1.1 Waktu Kerja Praktek No Nama Kegiatan BulanMinggu Agustus 2013 September 2013 Oktober 2013 November 2013 Desember 2013 Januari 2014 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 Pelaksanaan Kerja Praktek 2 Pengumpulan Data 3 Penyusunan Laporan Kerja Praktek 4 Proses Bimbingan 5 Sidang Kerja Praktek 5

BAB II GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN