Perencanaan Penelitian PELAKSANAAN PENELITIAN

BAB III PELAKSANAAN PENELITIAN

A. Perencanaan Penelitian

Dalam merencanakan penelitian, tidak terlepas dari konsep metodologi mengenai cara-cara yang akan ditempuh. Metodologi merupakan konsep teoritik yang membahas mengenai berbagai metode atau ilmu metode-metode, yang dipakai dalam penelitian. Sedangkan metode merupakan bagian dari metodologi, yang diinterpretasikan sebagai teknik dan cara dalam penelitian, misalnya teknik observasi, metode pengumpulan sumber heuristik, teknik wawancara, analisis isi, dan lain sebagainya. Berbagai hal yang berkaitan dengan metodologi penelitian yang akan digunakan dalam penelitian ini dapat dijelaskan sebagai berikut. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kaji tindak berbasis kelas atau penelitian tindakan kelas. Pemilihan metode ini berdasarkan asumsi bahwa perbaikan proses kegiatan pembelajaran di dalam kelas dapat dilaksanakan pengajar dengan melakukan refleksi tentang berbagai hal yang telah dilakukan dalam proses kegiatan pembelajaran, seperti penentuan tujuan pembelajaran, penyusunan materi ajar, sumber buku acuan yang digunakan, strategi pembelajarannya, alokasi waktu yang digunakan dan evaluasi. Aktivitas pengimplementasian tujuan penelitian ini dilakukan dengan pendekatan partisipatif kolaboratif antara pimpinan program, dosen, dan peneliti, sehingga terjadi sharing dalam penyusunan perencanaan tindakan. Rencana penelitian dilaksanakan di Program Studi Ilmu Sejarah FIS UNY seputar proses pembelajaran mata kuliah Sejarah Asia Tenggara Baru pada mahasiswa semseter III. Waktu penelitian direncanakan dapat diselesaikan dalam waktu 10 bulan yaitu mulai Februari-November 2005 dengan dua siklus. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui wawancara, observasi, dan tes hasil belajar. Sumber data yang diperlukan untuk mendukung penelitian adalah: data tentang perkembangan belajar, nama, dan IPK mahasiswa; situasi dan aktivitas pembelajaran di dalam kelas; partisipasi dan keaktifan, serta kreativitas mahasiswa; kepemilikan sumber belajar mahasiswa; penguasaan materi mahasiswa; arsip dan dokumen mengenai program pengajaran, kurikulum, dan catatan-catatan lain yang relevan.

B. Pelaksanaan Penelitian 1. Tempat Penelitian