Ujian Visi, Misi, Tujuan, Sasaran Mutu, dan rencana Mutu fakultas

9 Universitas Ahmad Dahlan

E. Kuliah Praktek

1. Kuliah praktek merupakan pengembangan teori yang diberikan kepada mahasiswa untuk mengembangkan minat profesi hukum, khususnya dalam bidang peradilan. 2. Saat ini kuliah praktek difokuskan pada mata kuliah Peradilan Semu dan Praktek Peradilan, kedepannya akan dikembangkan lagi pada mata kuliah Advokasi, Legal Drafting, dan Legal Kontrak. 3. Untuk dapat mengambil mata kuliah praktek, mahasiswa terlebih dahulu telah lulus mata kuliah prasyarat yang ditentukan. 4. Mata kuliah praktek bersifat terapan dan analisis kasus hukum. 5. Komponen penilaian mata kuliah praktek terdiri atas presensi, ujian tertulis, dan praktikum. 6. Peserta kuliah praktek dikelompokkan ke dalam kelas kecil yang dipandu oleh seorang dosen sebagai pembimbing.

f. Kompetensi Dosen

Program Studi Ilmu Hukum UAD memiliki dosen tetap sebanyak 15 orang. Selain itu, tenaga pengajar di Prodi Ilmu Hukum UAD di bantu oleh dosen tetap dari luar program studi ilmu hukum dan dosen tidak tetap yang berasal dari berbagai Universitas dan praktisi. Tenaga edukatif sebagian besar sudah berjabatan akademik yaitu asisten ahli, lektor, lektor kepala dan Guru Besar. Dalam tingkatan studi, rata­rata tenaga edukatif di program studi ilmu hukum telah menyelesaikan studinya di tingkat S2 maupun S3 dan beberapa orang sedang menyelesaikan studi S2 dan S3. Data Dosen Tetap Program Studi Ilmu Hukumfakultas Hukum Universitas ahmad Dahlan No. Nama Dosen Jenjang Pen- didikan Jabatan Aka- demik Golongan 1 Subardjo, Prof. Dr. SH. M.Hum. S3 Lektor Kepala IV d 2 Megawai, SH. M.Hum. S2 Lektor Kepala IV b 10 Pedoman Akademik 20142015 No. Nama Dosen Jenjang Pen- didikan Jabatan Aka- demik Golongan 3 Nurul Zuhria Ervan, SH. M..Hum. S2 Lektor Kepala IV a 4 Suryadi, SH. M.Hum. S2 Lektor Kepala IV a 5 Sii Zuliyah, Dra. M.Si S2 Lektor Kepala IV a 6 N. Satria Abdi, S.H., M.H. S2 Lektor III d 7 Rahmat Muhajir Nugroho, S.H., M.H. S2 Lektor III c 8 Gatot Sugiharto, S.H., M.H. S2 Lektor III c 9 M. Hajir Susanto, SH. MH. S2 Asisten Ahli III c 10 Norma Sari, S.H., M.Hum S2 Asisten Ahli III c 11 Surahyono, SH. S1 Asisten Ahli III b 12 Wihandriai, SH. CN. S1 Asisten Ahli III b 13 Wita Setyaningrum, S.H., L.LM S2 III b 14 Fauzan Muhammadi, Lc, L.LM S2 III b 15 Muti Khakim, SH S1 III a

G. Kompetensi Lulusan

1. Kompetensi Utama a. Kognitif Knowledge 1 Mempunyai pengetahuan dan pemahaman tentang teori­teori dasar ilmu hukum, sumber­sumber hukum serta asas­asas hukum 2 Mempunyai pengetahuan dan pemahaman tentang norma, kaidah dan peraturan perundang­undangan yang berlaku dalam penerapan dan perkembangannya. 3 Mempunyai pengetahuan dan wawasan yang luas tentang problematika hukum dan rasa keadilan masyarakat.