Potensi Obyek Wisata Goa Lawa

E. Potensi Obyek Wisata Goa Lawa

Dari hasil pengamatan di lapangan dapat di ketahui bahwa di dalam kawasan obyek wisata Goa Lawa di jumpai beberapa daya tarik penunjang yaitu, arena tempat bermain anak, taman rekreasi taman kenangan serta taman bunga yang selalu menjadi perhatian para pengunjung obyek wisata. Selain itu kawasan obyek wisata Goa Lawa mempunyai potensi daya tarik atraksi wisata yang dapat di kembangkan sebagai daya tarik wisata sehingga akan dapat meningkatkan pendapatan obyek wisata dengan peningkatan jumlah pengunjung. Potensi-potensi alam yang dapat di kembangkan di kawasan obyek wisata Goa Lawa sebagai daya tarik tambahan antara lain: 1 Wisata olah raga kolam renang Yaitu pembangunan kolam renang dimana dari hasil penelitian di ketahui bahwa kondisi hirologi kawasan obyek wisata Goa Lawa cukup baik dengan mata air yang mengalir sepanjang tahun di tunjang dengan curah hujan yang tinggi sepanjang tahun serta kawasan hutan pinus yang berfungsi sebagai penyimpan air maka di kawasan obyek wisata Goa Lawa sangat potensial di bangun kolam renang. 2 Taman Margasatwa Kawasan obyek wisata Goa Lawa yang masih sangat alami dengan hutan pinus yang cukup luas sangat potensial jika pada kawasan ini di bangun taman marga satwa, selain dapat menambah daya tarik wisata, keradaan taman marga satwa juga dapat di jadikan sebagai tempat untuk melindungi hewan- hewan langka yang menjadi ciri khas daerah setempat agar tidak punah. Selain itu keberadaan vegetasi juga harus di imbangi dengan 3 Kebun buah Dari hasil pengamatan di lapangan di jumpai adanya taman bunga dan juga budi daya tanaman buah yang di lakukan oleh salah satu pengelola obyek wisata yang tinggal di dalam kawasan obyek wisata tersebut yaitu tanaman Stroberi. Tanaman ini sangat cocok di tanam di daerah yang beriklim sejuk dan dingin seperti di kawasan obyek wisata Goa Lawa. Oleh karena itu kawasan ini sangat cocok untuk mengembangkan tanaman stroberi dengan jalan membuat sebuah taman atau kebun budi daya tanamna tersebut. Dengan adanya kebun buah tersebut dapat menambah daya tarik obyek wisata Goa Lawa selain adanya taman bunga di obyek wisata tersebut.

F. Pembahasan