Teknik Pengumpulan Data METODOLOGI PENELITIAN

60 2. Sumber data yang bersifat sekunder, yakni sumber data yang tidak langsung memberikan data kepada pengumpul data. 116 Data ini sebagai pendukung atau pelengkap informasi yang diperoleh dari buku-buku, dokumentasi yang berkaitan dengan penelitian, baik yang terdapat di perpustakaan maupun dokumen yang ada relevansinya dengan fokus penelitian.

E. Teknik Pengumpulan Data

Dalam penelitian kualitatif ini, peneliti sendiri atau dengan bantuan orang lain merupakan alat pengumpulan utama. Singkatnya peneliti sendirilah bisa dikatakan sebagai alat atau instrumen penelitian. 117 Sedangkan teknik pengumpulan data ini, penelitian ini dilakukan dengan menggunakan teknik observasi, teknik wawancara interview, serta teknik penggalian dokumen catatan atau arsip. 1. Teknik Observasi Observasi sering juga disebut metode pengamatan yaitu alat pengumpulan data yang dilakukan dengan cara mengamati dan mencatat secara sistematik gejala-gejala yang diselidiki. 118 Observasi dilakukan melalui pengamatan secara langsung dan terbuka, baik di tempat pelaksanaan penelitiaan, pelaku sebagai objek penelitian dan aktifitas kegiatan yang diteliti. Yakni, program pembelajaran Alquran, baik tajwid dan tilawah yang berirama dan kajian tafsir bagi kaum ibu yang dilaksanakan di Rumah Alquran RABBANI Medan sendiri. Dan Penelitian tambahan di Musholla Amal Gang Aman, yang sama kegiatannya secara tidak langsung masih dalam koordinir Yayasan Rumah Alquran RABBANI Medan. 2. Teknik Wawancara Interview Wawancara merupakan suatu proses interaksi dan komunikasi. Dalam proses ini hasil wawancara ditentukan oleh beberapa faktor yang berinteraksi dan mempengaruhi arus informasi. Faktor-faktor tersebut ialah: pewawancara, responden, topik penelitian yang tertuang dalam daftar pertanyaan, dan situasi 116 Sugiyono, Metodologi Penelitian, h. 139. 117 Kholil, Metodologi, h.30. 118 Cholid Narkubo dan Abu Achmadi, Metodologi Penelitian Jakarta: Pt Bumi Aksara, 2009, h. 70. 61 wawancara. 119 Oleh karena itu, dalam melakukan wawancara, penulis telah menyiapkan instrument penelitian berupa pertanyaan-pertanyaan tertulis. 120 Wawancara dilakukan terhadap informan sebagai narasumber data dengan tujuan memperoleh dan menggali sedalam mungkin informasi tentang fokus penelitian. Dengan kata lain keterlibatan sedikit lebih aktif moderat yaitu dengan mencoba berpartisipasi, melibatkan serta lebih aktif moderat yaitu dengan mencoba berpartisipasi, melibatkan serta berusaha mendekatkan diri dengan para informan. 121 3. Teknik Dokumentasi Dokumenter ialah pengumpulan dari data-data yang telah didokumentasikan dalam berbagai bentuk. 122 Teknik dokumentasi ini berguna untuk mendapatkan informasi lebih akurat dalam penelitian. Teknik dokumentasi ini dapat berupa buku, arsip atau catatan yang berhubungan dengan penelitian, dan didukung dengan foto kegiatan program pembelajaran Alquran secara tajwid dan tilawah Alquran yang berirama dan kajian tafsir bagi kaum ibu yang dilaksanakan di Rumah Alquran RABBANI sendiri, di rumah salah seorang jamaah ibu-ibu yang bersedia diadakan pengajian, atau di mesjid dan musholla, yang sama kegiatannya secara tidak langsung masih dalam koordinir Yayasan Rumah Alquran RABBANI Medan.

F. Teknik Penjaminan Keabsahan Data