Pengajaran Mikro Pendaftaran Pemilihan Lokasi

17

BAB II PERSIAPAN, PELAKSANAAN, DAN ANALISIS HASIL

A. PERSIAPAN

Mahasiswa yang menempuh program Praktek Pengalaman Lapangan PPL telah menyiapkan program kerja untuk dapat dilaksanakan di sekolah selama kegiatan Praktek Pengalaman Lapangan. Namun sebelum mahasiswa melaksanakan PPL di sekolah-sekolah yang telah ditentukan, terlebih dahulu mahasiswa melakukan persiapan-persiapan. Persiapan-persiapan tersebut dilakukan agar mahasiswa siap pada saat pelaksanaan PPL. Dalam pelaksanaan Praktik Pengalaman Lapangan PPL sangat diperlukan persiapan yang matang, diantaranya adalah:

1. Pengajaran Mikro

Pengajaran Mikro atau micro teaching ini dilaksanakan dengan membentuk kelompok mikro yang terdiri dari 9 sampai 12 orang dan sudah ditentukan oleh pihak jurusan masing-masing. Micro teaching merupakan mata kuliah wajib untuk mahasiswa yang akan melaksanakan mata kuliah PPL. Pemberian mata kuliah ini bertujuan agar mahasiswa mendapatkan gambaran bagaimana cara mengajar yang benar dengan melakukan persiapan yang ada. Mata pelajaran yang dipelajari di mata kuliah micro teaching adalah mata pelajaran Bahasa Jerman yang telah tersusun dalam kurikulum Sekolah Menengah Atas SMA. Kegiatan ini merupakan simulasi pembelajaran di kelas yang dilaksanakan di bangku kuliah selama satu semester sebanyak 2 SKS praktik. Kegiatan ini dilakukan sebagai salah satu kegiatan pra-PPL agar mahasiswa PPL lebih siap dan lebih matang dalam melakukan praktik belajar mengajar di kelas saat kegiatan PPL berlangsung. Hal ini dimaksudkan untuk menyiapkan mahasiswa dalam melakukan kegiatan praktik mengajar, diwujudkan dalam kegiatan micro teaching. Micro teaching merupakan bekal untuk mengelola kegiatan belajar mengajar di kelas. Mahasiswa dilatih untuk mengajar di depan kelas dengan materi yang disesuaikan dengan pokok bahasan yang telah dirancang oleh mahasiswa yaitu berupa RPP. Batas waktu yang diberikan untuk mengajar adalah 10-15 menit dalam setiap kali pertemuan dan minimal 4 kali tampil mengajar selama satu semester. 18

2. Pendaftaran

Sebelum melaksanakan program kuliah PPL mahasiswa wajib melakukan pendaftaran. Setiap mahasiswa wajib mendaftarkan diri sesuai peraturan Universitas dan Fakultas masing-masing. Pendaftaran dilakukan secara online yang kemudian dilanjutkan dengan pemilihan sekolah masing-masing.

3. Pemilihan Lokasi

Setelah melakukan pendaftaran, mahasiswa yang menempuh mata kuliah PPL berhak memilih tempat praktik sesuai dengan jurusan dan program studi mahasiswa.

4. Observasi