Hasil dan Pembahasan T1 672009215 Full text

10 area, apakah alat dan aplikasi sudah berjalan sesuai hasil dari perancangan sebelumnya. Tahap Kelima: Penulisan Laporan Hasil Penelitian, pada tahap ini disusun laporan yang menjelaskan hasil penelitian.

4. Hasil dan Pembahasan

Hasil dan Pembahasan berisi hasil rangkaian alat, konfigurasi TP-Link , pengkodean program yang ditanamkan ke dalam mikrokontroler dan penjelasan mengenai bagaimana aplikasi monitoring kebocoran gas dibuat menggunakan bahasa C pada Microsoft Visual Studio. Prototype alat ditunjukkan pada Gambar 14 dimana modul TP-Link dikoneksikan dengan board Raspberry Pi menggunakan sensor MQ-6 yang dikonfigurasi menggunakan kabel jumper berdasarkan pin yang sesuai. Gambar 14 Prototype Alat Kode Program 1. Fungsi Proses Pengiriman SMS 1. 2. 3. 4. 5. 6. 7. 8. public void writeMsgString Msg, String idMobile { if idMobile.Length4 return; idMobileToSend = idMobile; msgToSend = Msg; Thread.Sleep1000; smsSender.RunWorkerAsync; } Kode Program 1 adalah fungsi proses pengiriman SMS . Fungsi tersebut bertugas untuk melakukan validasi panjang nomor handphone yang merupakan tujuan pengiriman SMS. Kemudian menjalankan perintah pengiriman yang terdapat pada class smsSender . Selanjutnya agar modul TP-Link dapat berkomunikasi, perlu ada pengaturan antar modul meski dalam default setting semua modul dapat berkomunikasi secara langsung. Antar modul harus dalam satu kelas jaringan 127.0.0. Semua parameter tersebut diatur di dalam konfigurasi wireless router Tp- Link TL-MR 3020, langkahnya atur wireless setting seperti pada Gambar 15. 11 Gambar 15 Pengaturan Wireless Settings Gambar 16 Pengaturan Wireless Security Untuk keamanan menggunakan enskripsi wpa-wpa2-personal adalah harus ada password yang dienkripsi. Port yang digunakan untuk client dan server adalah 8080, langkah untuk mengatur wireless security ditunjukkan pada Gambar 16. Untuk menambah keamanan digunakan wireless MAC fitering dengan memasukkan MAC address dari wireless di Raspbery, supaya perangkat yang dapat terhubung ke wireless router hanya berdasarkan MAC address yang sudah didaftarkan di wireless router , langkah pengaturan wireless security ditunjukkan pada Gambar 17. Kemudian WPS wifi protected setup diaktifkan dengan PIN yang telah ditentukan dan wirelesss di Raspbery didaftarkan untuk dapat terhubung ke WPS wifi protected setup wireless router . WPS wifi protected setup bertujuan untuk otentifikasi keamanan. Langkah pengaturan WPS wifi protected setup ditunjukkan pada Gambar 18. Gambar 17 Pengaturan Add or Modify Wireless MAC Address Filtering entry Gambar 18 Pengaturan WPS wifi protected setup Pada desain aplikasi ini dijelaskan mengenai bagaimana aplikasi sensor pendeteksi kebocoran LPG dibuat menggunakan bahasa C pada .Net Framework 3.5. Untuk membangun aplikasi server digunakan beberapa komponen yaitu Socket, IPEndPoint dan SerialPort . Komponen ini berupa class yang terdapat pada library .Net Framework . Class Socket berfungsi untuk mendengarkan koneksi dari client . Alamat IP dan port yang digunakan oleh Socket, diatur oleh class IPEndPoint , yaitu pada alamat IP localhost dan port 9999. Data dari client yang diterima oleh Socket , kemudian diproses oleh aplikasi untuk diketahui apakah data yang dikirimkan merupakan data peringatan kebocoran gas. Jika data tersebut merupakan data peringatan kebocoran gas, aplikasi akan mengirimkan perintah ke class SerialPort untuk mengirimkan SMS. Class SerialPort bertugas 12 sebagai jembatan komunikasi antara aplikasi server dengan perangkat modem GSM. Socket TCP Proses Pesan dari Client SerialPort Bind Data dari Client Kirim SMS IPEndPoint localhost, port 9999 Gambar 19 Komponen-Komponen pada Aplikasi Server Pada Gambar 20 ditunjukkan antarmuka pengguna yang menampilkan informasi terkait koneksi antara client dengan server . Informasi tersebut antara lain: status koneksi client is online dan peringatan kebocoran gas. Antarmuka juga menampilkan informasi nomor tujuan pengiriman SMS, alamat IP server , dan port TCP yang digunakan untuk koneksi client . Gambar 20 Tampilan Data Kebocoran Gas Kode Program 2. Mengolah Pesan dari Client 1. 2. 3. 4. 5. 6. 7. 8. 9. 10. 11. 12. 13. 14. 15. 16. 17. if msg.StartsWithheader { string realmsg = msg.Split|[1].Splitchar0[0]; string toSend=WARNING : + realmsg; if msg.Containsbocor { modem .writeMsgtoSend, modem.idMobileToSend; new FormWarningtoSend.ShowDialog; ServerLogWriterrealmsg + \r\n; return OK; } if msg.Containsonline { ServerLogWriterrealmsg + \r\n; return OK; } } Kode Program 2 adalah fungsi mengolah pesan dari client . Pesan yang diterima dapat berupa pesan status online atau status bocor. Hal tersebut 13 diindikasikan dengan header pesan yang dikirimkan oleh client . Jika pesan memiliki header berupa kata bocor, maka pesan akan diteruskan ke komponen SerialPort yang terhubung dengan modem , untuk dikirimkan sebagai SMS. Selain itu juga akan ditampilkan form warning yang berisi informasi peringatan kebocoran gas. Jika pesan memiliki header berupa kata online , maka akan ditampilkan pada antarmuka server berupa informasi status client online . SMS yang diterima oleh pengguna ada dua jenis. Jenis pertama adalah SMS yang menginformasikan bahwa server telah online . Jenis kedua adalah SMS peringatan ketika sensor mendeteksi kebocoran gas. Kedua jenis SMS ini ditunjukkan pada Gambar 21. Gambar 21 SMS informasi server online dan SMS peringatan kebocoran gas LPG Pengujian fungsionalitas sistem dilakukan untuk mengetahui apakah sistem yang digunakan bekerja dengan baik sesuai dengan kebutuhan pengguna. Pengujian dilakukan dengan menggunakan metode black box, yaitu metode pengujian perangkat lunak yang berfokus pada sisi fungsionalitas, khususnya pada input dan output aplikasi apakah sudah sesuai dengan apa yang diharapkan atau tidak. Pengujian dilakukan pada rangkaian sistem sensor kebocoran gas dan aplikasinya. 14 Tabel 2 Hasil Pengujian dengan Metode Blackbox Testing No Proses Hasil yang diharapkan Hasil yang Muncul Kesimpulan 1. Klik Run Modul Tp-Link dapat mengirimkan status aktif dari Raspberry- Pi ke komputer. Modul Tp-Link dapat mengirimkan status aktif Valid 2. Alat mendeteksi kebocoran gas LPG Menampilkan form warning kebocoran gas LPG Dapat menampilkan form warning kebocoran gas LPG Valid 3. Klik Stop Modul Connectify dapat menutup akses dari Raspberry-Pi ke komputer. Modul Connectify dapat menutup akses dari Raspberry-Pi ke komputer. Valid 4. Klik Clear Menghapus listener status pada aplikasi Dapat menghapus listener status pada aplikasi Valid Berdasarkan hasil pengujian fungsionalitas program pada Tabel 2, dapat disimpulkan bahwa alat pendeteksi kebocoran gas dapat berjalan dengan baik. Client dapat mengirimkan status online dan bocor ke server . Aplikasi server dapat menampilkan status client online dan juga menampilkan peringatan ketika data yang dikirimkan oleh client adalah data kebocoran gas.

5. Simpulan