Pendahuluan T1 672009213 Full text

1

1. Pendahuluan

Teknologi informasi dapat digunakan untuk keperluan pribadi, bisnis, perusahaan, organisasi dan pemerintahan karena data dapat diolah, diproses, didapatkan, disusun, disimpan, juga dimanipulasi dengan berbagai cara untuk menghasilkan informasi yang yang berkualitas, yaitu informasi yang relevan, akurat dan tepat waktu. Perkembangan teknologi informasi saat ini sangat pesat dan mengalami kemajuan mulai dari hardware, software, dan aplikasinya. Dengan perkembangan teknologi, banyak perubahan pada cara berpikir manusia. Lajunya kemajuan teknologi, membuat kebutuhan akan informasi kian hari kian meningkat sehingga menuntut kelancaran dan kecepatan proses distribusi informasi. Oleh karena itu, agar kebutuhan akan informasi ini dapat dipenuhi, dibutuhkan sistem yang semakin canggih untuk mendistribusikan informasi yang lebih baik dan cepat. Jaringan komputer merupakan salah satu sarana untuk mendistribusikan informasi. Sistem jaringan komputer tersebut berkembang dari waktu ke waktu, dimulai dari sistem Adidas Network, kemudian ditemukan sistem Master Slave, Peer To Peer, hingga akhirnya dikembangkan sistem Client Server. Sistem berbasis client server pun digunakan untuk meningkatkan kinerja dan fleksibilitas. Himpunan Mahasiswa dan Pelajar Papua Barat HIMPPAR adalah organisasi yang menaungi dan bertanggung jawab terhadap keberadaan etnis Papua dan Papua Barat di Kota Salatiga. Saat ini, HIMPPAR memiliki 623 anggota, yang terdiri dari anggota biasa dan luar biasa, yang berasal dari suku, agama dan bahasa yang berbeda-beda di Papua. HIMPPAR bertujuan menghimpun Mahasiswa dan Pelajar yang berasal dari daerah Papua Barat yang sedang menuntut ilmu di Salatiga serta mengembangkan bakat atau potensi anggota. Kedua, menjalin dan mempererat hubungan keakraban di antara warga Papua Barat yang berada di Salatiga. Untuk mendukung hal tersebut dibutuhkan suatu sistem informasi untuk menggantikan proses yang dulunya dilakukan secara manual. Tidak tersedianya sistem informasi di HIMPPAR membuat proses pengolahan data berjalan sangat lambat. Salah satunya adalah proses pendataan anggota. Sekretaris harus mengambil data anggota yang ditulis di buku dari sekretariatan HIMPPAR lalu menyalin kembali. Pendataan anggota secara manual membuat sering terjadi kesalahan perhitungan, maupun kurangnya akurasi data. Pendataan anggota dengan menggunakan kertas, selalu menemui masalah yang sama setiap tahun yaitu tidak terarsipnya data anggota dengan baik bahkan selalu mengalami kehilangan data. Akibatnya Badan Pengurus Harian BPH HIMPPAR selalu mengalami kesusahan, baik dalam memantau perkembangan anggotanya, maupun dalam menjalankan tugas-tugas serta program-programnya. Berdasarkan kebutuhan tersebut dan perkembangan jaringan komputer sebagai sarana mendistribusikan informasi, dapat dilakukan penelitian dengan judul pembahasa perancangan sistem informasi pendataan anggota berbasis client server. Metodologi yang dapat digunakan adalah pengumpulan data, identifikasi masalah, perancangan sistem, serta perancangan database dan interface sebagai hasil akhir dari perancangan. 2

2. Tinjauan Pustaka