Sistem Penerimaan Kas Sistem Pembelian Sistem pembelian digunakan dalam perusahaan untuk pengadaan barang yang

8 Bagian penyimpanan persediaan, yang juga bertanggung jawab atas penyimpanan barang tersebut. 3. Menyetujui dan membayar faktur vendor Tujuan untuk menyetujui dan membayar vaktur vendor adalah untuk memastikan bahwa perusahaan hanya membayar barang dan jasa yang dipesan dan diterima. Romney dan Steinbart, 2006:63

2.5 Database

Menurut Romney dan Steinbart 2006 : 95 database adalah suatu gabungan file yang saling berhubungan dan dikoordinasi secara terpusat. Pendekatan database memperlakukan data sebagai sumber daya organisasi yang seharusnya dipergunakan serta dikelola oleh seluruh bagian organisasi, bukan hanya oleh satu departemen atau fungsi tertentu saja. Sistem database memisahkan tampilan logis dan fisik data. Tampilan logis adalah bagaimana pemakai atau programer secara konseptual mengatur dan memahami data. Sedangkan tampilan fisik menunjuk pada bagaimana dan dimana data secara fisik disimpan dan diatur dalam disk, tape, CD-ROM, atau media lainnya. Di dalam membuat suatu desain sistem database dibutuhkan beberapa langkah yang harus dikerjakan David, 2004:18, antara lain : 1. Membuat tabel dan kolom dari entitas serta atribut Tabel adalah pengelompokan secara logika dari informasi yang berhubungan, tabel dibentuk oleh baris dan kolom, baris sering disebut sebagai record dan kolom disebut sebagai field . 2. Memilih primary key Kunci utama primary key adalah atribut atau kombinasi dari beberapa atribut, yang secara unik mengidentifikasi baris tertentu dalam sebuah tabel Romney: 2006:104. 9 3. Membuat Queries , Form dan Report Query adalah permintaan yang diberikan oleh user untuk mengambil informasi yang tersimpan dalam database. Fungsi dari Query adalah untuk menyaring dan menampilkan data dari berbagai kriteria dan urutan yang kita kehendaki. Form digunakan untuk merepresentasikan ke user atau menerima inputan dari user data-data dalam tabelquery dalam bentuk interface grid , tombol, dan lain-lain kontrol windows . form dalam access bisa dimasukkan ke dalam form lain sebagai control sub form , biasanya jika bekerja dalam transaksi master-detail. Report , seperti halnya form, digunakan untuk merepresentasikan hasil olahan data menjadi informasi yang siap di cetak di lembaran kertas. 2.5.1 Entity Relationship Diagram ERD ERD merupakan suatu teknik grafis yang menggambarkan skema database Romney, 2006:134. Disebut sebagai diagram E-R karena diagram tersebut menunjukkan berbagai entitas yang dimodelkan, serta hubungan relationship antar entitas tersebut. Entitas adalah segala sesuatu yang informasinya ingin dikumpulkan dan disimpan oleh organisasi. Langkah yang penting dalam mendesain database termasuk pula proses memutuskan entitas mana yang perlu dibuat modelnya. Model data REA mengklasifikasikan entitas ke dalam tiga kategori, yaitu sumber daya resource yang didapat dan dipergunakan organisasi, kegiatan event atau aktivitas bisnis yang dilakukan organisasi, dan pelaku agent yang terlibat dalam kegiatan tersebut. Membangun suatu diagram REA untuk siklus transaksi tertentu terdiri dari empat langkah berikut : 1. Identifikasi pasangan kegiatan pertukaran ekonomi mewakili hubungan dualitas dasar memberi-untuk-menerima dalam siklus tersebut. 2. Identifikasi sumber daya yang dipengaruhi oleh setiap kegiatan pertukaran ekonomi dan para pelaku yang terlibat dalam kegiatan tersebut. 10 3. Analisis setiap kegiatan pertukaran ekonomi untuk menetapkan apakah kegiatan tersebut harus dipecah menjadi suatu kombinasi dari satu atau lebih kegiatan komitmen dan kegiatan pertukaran ekonomi. 4. Tetapkan kardinalitas setiap hubungan, Terdapat tiga jenis yaitu: a Hubungan satu-ke-satu One-to-one relationship b Hubungan satu-ke-banyak One-to-many relationship c Hubungan banyak-ke-banyak Many-to-many relationship